Mempawah Gelar Silaturahmi Masyarakat Tionghoa

  • Whatsapp
Silaturahmi bersama tokoh masyarakat Tionghoa se-Kabupaten Mempawah di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Jumat (16/2/2024).

LensaKalbar – Dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Imlek 2575, Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar silahturahmi bersama tokoh masyarakat Tionghoa se-Kabupaten Mempawah di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Jumat (16/2/2024).

Bupati Erlina dalam kesempatan tersebut mengatakan walaupun penuh dengan kesederhanaan, tentunya ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten Mempawah tidak membedakan-bedakan suku dan agama yang ada di Kabupaten Mempawah.

“Selain itu, silahturahmi ini juga menjadi salah satu sarana berkomunikasi dengan berbagai masyarakat Tionghoa dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Mempawah,” kata Bupati Erlina.

Karena itu, Bupati Erlina berharap masyarakat Tionghoa dapat merayakan tahun baru Imlek dengan penuh kebahagiaan dan kemeriahan.

“Tentunya dapat mendoakan kebaikan dan keberkahan bagi Bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Dan semoga Tahun Baru Imlek ini dapat memberikan kebahagiaan dan semangat baru bagi masyarakat Tionghoa,” ucap Bupati Erlina.

Tak lupa Bupati Erlina juga mengucapkan terimakasih atas kontribusi dan masukan dari masyarakat Tionghoa selama masa kepemimpinannya di Kabupaten Mempawah, tentunya ini memperlihatkan kolaborasi yang ada dari seluruh lapisan masyarakat demi kemajuan dan kesejahteraan di Kabupaten Mempawah.

“Kami harap masyarakat Tionghoa dapat bersama-sama menjaga kondusifitas dan keamanan di Kabupaten Mempawah serta memperkecil segala perbedaan yang ada dan dijadikan sebagai semangat untuk melanjutkan kebersamaan dengan seluruh lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Mempawah untuk menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat,” pungkas Bupati Erlina. (Dex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *