Bupati Erlina Sampaikan LKPJ Tahun 2022, Klaim Pertumbuhan Ekonomi Meningkat

  • Whatsapp
Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Mempawah Tahun 2022 di Gedung DPRD Mempawah, Rabu (29/3/2023).

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri dan menyampaikan penjelasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Mempawah Tahun 2022 di Gedung DPRD Mempawah, Rabu (29/3/2023).

Bupati Erlina mengatakan penyampaian laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah merupakan bagian dari mekanisme sistem penyelenggaraan pemerintahan yang berkaitan dengan penyelenggaraan tugas – tugas pokok umum pemerintahan, pembangunan dan pelayanan selama kurun waktu satu tahun yaitu tahun 2022.

Menurut Bupati Erlina, LKPJ tahun 2022 merupakan tahun ketiga dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Mempawah, pada dasarnya hasil – hasil yang telah dicapai bersama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Mempawah selama tahun 2022 merupakan akumulasi dari hasil pelaksanaan program – program dan kegiatan pembangunan di tahun 2022.

“Hasil yang dicapai merupakan kerja keras semua pihak, baik pemerintah, lembaga legislatif maupun stakeholder di Kabupaten Mempawah,” ulas Bupati Erlina.

Selain itu, ungkap Bupati Erlina, bahwa laju pertumbuhan ekonomi (LPE) Kabupaten Mempawah telah mencapai 4, 70 persen atau mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya pada posisi 4, 10 persen.

Nah, untuk meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi dan sekaligus mewujudkan pemerataan pendapatan, perlu adanya peningkatan mutu sumber daya manusia yang diikuti pengendalian jumlah penduduk,” kata Bupati Erlina.

Dengan berbagai program dan kegiatan strategis yang dilaksanakan, lanjut Bupati Erlina, telah banyak capaian pembangunan dan hal – hal positif yang diraih Pemerintah Kabupaten Mempawah, meskipun dengan beragam kondisi dan kendala yang harus dihadapi.

“Jadi, masih terdapat hal – hal yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan kembali agar terus menjadi lebih baik di tahun berikutnya,” ucap Bupati Erlina.

Guna mencapai hasil yang lebih baik ke depannya, Bupati Erlina berharap dukungan dan partisipasi aktif dari berbagai pihak, baik elemen pemerintah pada setiap level pemerintahan termasuk lembaga legislatif, stakeholder, dan seluruh komponen masyarakat Kabupaten Mempawah.

“Dengan adanya dukungan seluruh pihak, saya yakin dapat saling bahu membahu membangun Mempawah menjadi lebih maju, sehingga visi untuk menjadikan Mempawah yang cerdas, mandiri dan terdepan dapat dicapai bersama,” pungkas Bupati Erlina. (Dex)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *