Breaking News
light_mode

Wabup Ronny Lantik Pengurus FKDM Periode 2025–2029

  • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Hari ini, Rabu (23/4/2025), Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny resmi melantik jajaran Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) periode 2025–2029 di Aula Balai Praja.

Pether Sobian dipercaya sebagai Ketua FKDM, didampingi Abdurahman (Wakil Ketua), dan Susianti (Sekretaris). FKDM juga diperkuat 11 anggota lainnya, siap jadi garda terdepan dalam deteksi dan pencegahan konflik.

Wabup Ronny memberikan penekanan kuat pada urgensi peran FKDM sebagai garda terdepan dalam upaya deteksi dini dan pencegahan konflik di tengah masyarakat.

Iapun mengingatkan bahwa gejala konflik tidak boleh dianggap remeh, dan harus segera ditangani sebelum berkembang menjadi permasalahan besar.

“Jangan tunggu meledak baru bertindak,” tegas Wabup Ronny di hadapan para pengurus FKDM dan undangan yang hadir.

Lebih lanjut, Wabup Ronny menyoroti pentingnya koordinasi lintas sektor dalam mendeteksi dan menyelesaikan potensi konflik. Menurutnya, komunikasi yang sinergis antara pemerintah daerah, aparat keamanan, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat sipil adalah kunci utama menciptakan solusi yang tepat dan tidak menimbulkan dampak lanjutan.

“Salah koordinasi bisa salah langkah. FKDM harus jadi simpul solusi, bukan pemicu,” ujar Wabup Ronny mengingatkan.

Selain itu, Wabup Ronny juga mendorong FKDM untuk tidak hanya reaktif terhadap potensi konflik, namun juga bersifat proaktif dengan melakukan kegiatan penyuluhan dan edukasi kepada masyarakat.

Edukasi ini, kata Wabup Ronny, perlu menyentuh aspek kewaspadaan dini, toleransi sosial, hingga literasi digital.

“Masyarakat perlu dibekali pemahaman agar tidak terkecoh oleh berita bohong atau hoaks, baik yang beredar di lingkungan sekitar maupun di media sosial,” kata Wabup Ronny.

Wabup Ronny juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran FKDM yang telah bersedia mengemban amanah dan berharap mereka mampu menjadi jembatan komunikasi dan penjaga stabilitas sosial yang tangguh. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemerintah Berikan Bantuan untuk 2 Korban Kebakaran di Desa Antibar

    Pemerintah Berikan Bantuan untuk 2 Korban Kebakaran di Desa Antibar

    • calendar_month Sen, 29 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Juli Suryadi menyerahkan bantuan kepada 2 korban kebakaran rumah di Jalan Bardanadi, Desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur, Senin (29/7/2024). Pj Sekda mengatakan bahwa bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Mempawah terhadap musibah kebakaran yang menimpa rumah milik Ruham dan Salidin, hari Minggu pagi kemarin. “Mudah-mudahan apa […]

  • 2021, APBD Mempawah Ditarget Rp1,154 Triliun

    2021, APBD Mempawah Ditarget Rp1,154 Triliun

    • calendar_month Sel, 13 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi, menyampaikan pidato Bupati Mempawah terkait pengantar Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2021. Pidato pengantar itu disampaikan pada rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD, Ria Mulyadi, di ruang rapat DPRD, Selasa (13/10/2020). Muhammad Pagi mengungkapkan total pendapatan dalam RAPBD ini sebesar […]

  • Siapkan Layanan Jemput Bola Angkutan Sampah

    Siapkan Layanan Jemput Bola Angkutan Sampah

    • calendar_month Sel, 18 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pontianak berupaya membenahi pengelolaan limbah di Kota Pontianak lewat inovasi terbaru jemput bola pengangkutan sampah. Kepala DLH Kota Pontianak, Syarif Usmulyono menjelaskan, layanan ini diperuntukkan bagi tempat-tempat usaha seperti perhotelan, restoran, kafe dan lainnya dengan mendatangi lokasi tersebut untuk mengumpulkan dan menawarkan jasa […]

  • Dinilai Sering Ribut, Bawaslu: Jangan Ragu-ragu untuk Bertindak

    Dinilai Sering Ribut, Bawaslu: Jangan Ragu-ragu untuk Bertindak

    • calendar_month Kam, 14 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pertarungan sesungguhnya bukan di  Pilpres, DPR RI, dan DPD. Tapi di DPRD kabupaten/kota. Lantaran dinilai sering ribut. “Yang paling berat ngawasinya nanti bukan Pilpres, DPD, dan DPR RI. Tapi  yang ribut biasanya di DPRD tingkat II. Petarungannya disitu, karena ini berdasarkan pengalaman yang sudah-sudah,” ucap Gubernur Kalbar, Sutarmidji memberikan sambutannya pada Apel Kesiapan […]

  • Kantor Desa Bakau Besar Laut Diresmikan, Bupati: Tolong Dirawat dan Dijaga dengan Baik!

    Kantor Desa Bakau Besar Laut Diresmikan, Bupati: Tolong Dirawat dan Dijaga dengan Baik!

    • calendar_month Jum, 23 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina didampingi Wakil Bupati Mempawah meresmikan Kantor Desa Sungai Bakau Besar Laut, Jumat (23/10/2020). Dalam kesempatan tersebut, Bupati Erlina berharap bangunan Kantor Desa Bakau Besar Laut yang baru diresmikan ini dapat dimanfaatkan dan dijaga dengan baik. “Tolong dirawat dan dijaga bagunan ini,” ujar Bupati Erlina. Dengan adanya bangunan ini, Bupati […]

  • Lantik Komisoner KPID, Gubernur Minta Jalankan Jalankan Tupoksi dengan Independen

    Lantik Komisoner KPID, Gubernur Minta Jalankan Jalankan Tupoksi dengan Independen

    • calendar_month Jum, 9 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji mengharapkan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Kalbar menjadi lembaga yang independen dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya. “Saya harap, semoga KPID Kalbar bisa menjadi media komisi independen, yang betul-betul bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagaimana harapan ketika pembentukannya,” harap Sutarmidji, Jumat (9/8/2019), saat Melantik Komisioner KPID Kalbar Periode 2019-2022 […]

expand_less