Breaking News
light_mode

Terpilih, Ini Program Kerja Utama Ketua KONI Sintang yang Baru

  • calendar_month Sab, 20 Jul 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Setelah dinyatakan terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Olahraga Nasional (Musornas) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sintang, Sabtu (20/7/2019).

Ketua KONI Sintang terpilih periode 2019-2023, M Chomain Wahab menyatakan dalam waktu dekat bakal mengumpulkan Pengkab pendukung untuk menyusun kepengurusan. Ihwal tersebut merupakan bentuk komitmenya kepada para Pengkab.

“Karena, komitmen awal dalam penyusunan pengurus tidak hanya saya sendiri yang menentukan. Tapi diputuskan bersama Pemkab yang mendukung pada pemilihan ketua KONI Sintang,” ucapnya.

Jika SK pengurus sudah terbit, kata Chomain, langkap pertama yang diambil adalah mengumpulkan seluruh Pengkab yang ada di Kabupaten Sintang. Itu dilakukan untuk menginventarisir berapa kekuatan Pengkab yang ada di Kabupaten Sintang dalam upaya memperoleh medali pada berbagai even.

“Setelah itu, kita akan audiensi dengan Pak Bupati untuk menyampaikan target medali tersebut. Tetapi, demi mencapai target itu, kami membutuhkan anggaran yang memadai untuk menunjang prestasi,” katanya.

Saat rapat dengan pengurus KONI nanti, kata Chomain, juga akan dibahas standarisasi untuk menentukan golongan dari Pengkab-pengkab yang ada.

“Kita tidak bisa menentukan apakah Pengkab berprestasi atau tidak tanpa adanya standar tersendiri,” ucapnya.

Menurutnya, khusus untuk pengeloaan keuangan ada biaya rutin yang didapat semua Pengkab. Kemudian, ada anggaran untuk Pemkab yang berprestasi atau yang punya program.

“Selain itu, kita akan bentuk tim monitoring untuk mengetahui apakah program melaksanakan program tahunan atau tidak. Serta untuk mengetahui capaian pengkab. Apabila dalam setahun tidak melaksanakan program dan mencapai target, maka kedepan dana tahunan atau dana prestasi akan dievaluasi. Makanya harus ada standarisasi. Saya tidak mau terjebak dalam konflik kepentingan,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rombongan Uskup Sintang Silaturahmi ke “Langkau Kita”

    Rombongan Uskup Sintang Silaturahmi ke “Langkau Kita”

    • calendar_month Sel, 15 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah menggelar silaturahmi dan makan malam bersama Uskup Sintang Mgr. Samuel Oton Sidin, OFM. Cap di Langkau Kita, Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Selasa (15/6/2021). Kedatangan Uskup Sintang dan para pastor di Langkau Kita inipun disambut langsung Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto dan Ketua […]

  • Dewan Harap KTF 2023 Tingkatkan Ekonomi dan Daya Beli Masyarakat

    Dewan Harap KTF 2023 Tingkatkan Ekonomi dan Daya Beli Masyarakat

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar event Kelam Tourism Festival 2023 di Kompleks Stadion Baning Sintang pada, 26 Oktober 2023. Event tersebut merupakan agenda tahunan pemerintah daerah. Karenanya, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Jeffray Edward mendukung penuh terlaksananya event tersebut. Iapun berharap event yang menjadi agenda tahunan pemerintah daerah ini dapat […]

  • Bupati Jarot dan Wabup Sudiyanto Pantau Kondisi Korban Kebakaran di RSUD Ade M Djoen Sintang

    Bupati Jarot dan Wabup Sudiyanto Pantau Kondisi Korban Kebakaran di RSUD Ade M Djoen Sintang

    • calendar_month Sen, 22 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno bersama Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto diampingi Kepala Dinas Kesehatan Sintang, Harysinto Linoh membesuk satu di antara korban musibah kebakaran yang menimpa rumah warga di Dusun Tuntun Palah, Desa Nanga Pari Km 62, Kecamatan Sepauk atas nama Petus Sendi di Ruang IGD RSUD Ade M Djoen Sintang, Senin (22/3/2021). Laki-laki […]

  • Kawasan Permukiman dan Runway Bandara Supadio Tegenang Air

    Kawasan Permukiman dan Runway Bandara Supadio Tegenang Air

    • calendar_month Ming, 12 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Minggu (12/11). Hujan dengan intensitas tinggi di Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya  terjadi sejak dini hari hingga siang. Akibatnya, sejumlah kawasan permukiman banyak yang tergenang air. Eva Oktaviani satu di antara warga Jalan Ayani II Gang Ringin Sari mengaku kondisi banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi terjadi sudah sejak Sabtu (11/11) dini hari. […]

  • Tes TKP dan TIU Bikin 492 CPNS Sintang Gugur

    Tes TKP dan TIU Bikin 492 CPNS Sintang Gugur

    • calendar_month Rab, 7 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di hari pertama tes CPNS dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT), di Kabupaten Sintang telah rampung dengan jumlah 500 peserta CPNS. Dari jumlah tersebut ternyata hanya 8 orang yang berhasil mencapai passing grade tes kompetisi dasar (SKD). Sedangkan peserta lainnya harus gugur. “Hanya 8 peserta yang lulus. Sisanya gugur,” kata Kepala BKPSDM, Palentinus […]

  • Bupati Erlina Datangi Korban Banjir di Segedong

    Bupati Erlina Datangi Korban Banjir di Segedong

    • calendar_month Kam, 10 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Air setinggi lutut orang dewasa atau 40 cm bukanlah penghalang bagi Bupati Mempawah, Hj Erlina untuk bisa berjumpa dengan masyarakat Segedong yang terdampak banjir, Kamis (10/9/2020). Selain meninjau banjir di Parit Kelapa Tinggi dan Pangguk Desa Peniti Besar, ia bisa sekalian mensosialisasikan Peraturan Bupati Nomor 50 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan […]

expand_less