Breaking News
light_mode
OPD

Desember, Bantuan Dana Hibah Pasca Banjir Cair

  • calendar_month Sen, 20 Nov 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang, Abdul Syufriadi, mengungkapkan bahwa bantuan dana hibah rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) diharapkan akan dicairkan pada awal bulan Desember.

Dana tersebut akan digunakan untuk memperbaiki kerusakan beberapa jembatan yang rusak akibat bencana alam banjir di Kabupaten Sintang.

“Sintang akan mendapatkan bantuan dari BNPB untuk menangani pembangunan jembatan rehabilitasi dan rekonstruksi. Mudah-mudahan bisa dikucurkan awal bulan Desember paling lama, termasuk jembatan Sungai Pembunoh. Saya sudah diminta menyiapkan administrasi, jadwal lelang, dan sebagainya. Tinggal nanti penandatanganan MoU,” ungkap Syufriadi.

Kepastian mengenai bantuan ini diperoleh setelah BPBD Sintang melakukan audiensi dengan tim dari BNPB di Jakarta pada 14 November lalu. Pertemuan ini dilakukan untuk berkoordinasi dan menindaklanjuti beberapa proposal yang telah diajukan oleh Pemerintah Kabupaten Sintang ke BNPB sejak tahun 2019.

“Sintang merupakan daerah yang masuk dalam kategori rawan bencana. Ketika ada program kebijakan dari pemerintah pusat melalui BNPB, kami meminta agar Sintang diperhatikan. Kami juga menjajaki usulan proposal yang telah kami ajukan sejak tahun 2019 hingga 2023. Kami berharap bantuan untuk penanganan pasca bencana rehabilitasi dan rekonstruksi,” tambah Syufriadi.

Wakil Bupati Sintang, Melkianus, sebelumnya menyampaikan bahwa terdapat 12 jembatan yang akan mendapatkan perbaikan melalui dana hibah dari BNPB. Proses transfer dana hibah ini dijadwalkan setelah penandatanganan MoU Penerima Dana Hibah RR-BNPB.

“Tinggal menunggu tahapan penandatanganan MoU dan transfer ke daerah,” jelasnya.

Dengan bantuan ini, diharapkan rehabilitasi dan rekonstruksi jembatan di Kabupaten Sintang dapat dilaksanakan dengan efektif, mendukung pemulihan pasca b RILIS encana banjir, dan mengurangi dampak yang ditimbulkan. Proses administratif dan perencanaan yang telah disiapkan menjadi langkah awal dalam merealisasikan bantuan ini. (RILIS KOMINFO SINTANG/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lantik Komisoner KPID, Gubernur Minta Jalankan Jalankan Tupoksi dengan Independen

    Lantik Komisoner KPID, Gubernur Minta Jalankan Jalankan Tupoksi dengan Independen

    • calendar_month Jum, 9 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji mengharapkan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Kalbar menjadi lembaga yang independen dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya. “Saya harap, semoga KPID Kalbar bisa menjadi media komisi independen, yang betul-betul bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagaimana harapan ketika pembentukannya,” harap Sutarmidji, Jumat (9/8/2019), saat Melantik Komisioner KPID Kalbar Periode 2019-2022 […]

  • Lewat Film Invisible Hopes, Yanieta Ajak Perkuat Ketahanan Keluarga

    Lewat Film Invisible Hopes, Yanieta Ajak Perkuat Ketahanan Keluarga

    • calendar_month Sab, 27 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak Yanieta Arbiastutie beserta jajarannya diundang untuk nonton bareng (nobar) Film berjudul Invisible Hopes di Studio XXI Ahmad Yani Mega Mall Sabtu (27/05/2023). Invisible Hopes adalah film dokumenter Indonesia tahun 2021 yang diproduseri dan disutradarai oleh Lamtiar Simorangkir. Film ini pertama kali mengungkapkan kehidupan nyata anak-anak yang […]

  • Desa Harus Miliki Alat Pemadam Kebakaran
    OPD

    Desa Harus Miliki Alat Pemadam Kebakaran

    • calendar_month Sen, 26 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kebakaran yang terjadi di Desa Sungai Segak, Kecamatan Sepauk, KM 68 beberapa waktu lalu mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang. Jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pun terjun langsung memantau lokasi kebakaran sekaligus menyerahkan bantuan, Senin (26/4/2021). Wakil Bupati Sintang Yosep Sudiyanto mengatakan, lokasi kebakaran berjarak lebih dari 100 KM dari Kota Sintang […]

  • Wako Edi Sambut Kedatangan Jurnalis Malaysia

    Wako Edi Sambut Kedatangan Jurnalis Malaysia

    • calendar_month Kam, 6 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 20 orang awak media dari Sarawak Malaysia melakukan lawatan ke Kota Pontianak, Kamis (6/7/2023). Kedatangan rombongan yang tergabung dalam Federation of Sarawak Journalists Association (Persatuan Wartawan Sarawak) bersama Konsul Malaysia di Pontianak Azizul Zekri serta didampingi pihak KJRI diterima langsung Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono di Ruang Pontive Center. Kedatangan wartawan […]

  • Ini 9 Prioritas Pembangunan Kota Pontianak

    Ini 9 Prioritas Pembangunan Kota Pontianak

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menargetkan penurunan angka kemiskinan dan pengangguran, serta meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Sehingga seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diarahkan pada sembilan prioritas pembangunan. “Kita minta seluruh OPD, rencana kerjanya tentunya berkaitan langsung dengan kebutuhan masyarakat,” kata Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pontianak, Mahmudah, kemarin. Rencana pembangunan yang menyentuh langsung […]

  • Ujian Akhir SD dan SMP di Sintang Berjalan Lancar, Tak Ada Kendala Hingga Wilayah Pedalaman
    OPD

    Ujian Akhir SD dan SMP di Sintang Berjalan Lancar, Tak Ada Kendala Hingga Wilayah Pedalaman

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan ujian akhir sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Sintang berjalan lancar dan tertib. Hingga saat ini, tidak ada laporan gangguan teknis maupun keterlambatan, termasuk di wilayah pedalaman yang sering kali menghadapi tantangan infrastruktur. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Sintang, […]

expand_less