Breaking News
light_mode

Salurkan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Sintang

  • calendar_month Sen, 15 Nov 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – HPI Agro melalui anak perusahaannya di Sintang, yakni PT Buana Hijau Abadi dan PT Kiara Sawit Abadi menyalurkan 1367 paket sembako untuk korban banjir Sintang, Kalimantan Barat yang telahberlangsung selama 3 pekan terakhir.

Bantuan yang berisi beras, mie instan, gula dan minyak diserahkan hari ini kepada Bappeda Sintang yang diterima langsung oleh Kartiyus, SH selaku Kepala Bappeda Sintangdan Pembina CSR. “Komitmen kami untuk meringankan beban saudara-saudara kami di Sintang, hari ini kami serahkan 1067 paket sembako melalui Bappeda Sintang dan minggu lalu kami juga telah menyerahkan 300 paket sembako melalui GAPKI yang disalurkan ke seluruh wilayah terdampak”, tutur Paulus Nokus selalu CSR HPI Agro.

Banjir yang melanda 12 kecamatan akibat curah hujan yang tinggi sangat menyulitkan pendistribusian bantuan sehingga masih terkendala di sejumlah wilayah karena sulitnya aksesmenuju lokasi. “HPI Agro sangat berempati atas bencana ini, karena dampaknya sangat luas di Sintang. Kami juga memahami Bappeda memiliki keterbatasan armada, untuk itu kami akan mendistribusikan langsung bantuan kali ini ke 6desa di sekitar kebun kami di wilayah Kecamatan Ketungau Hilir dan Ketungau Hulu, yakni Desa Mungguk Kelapa, Desa Pampang Dua, Desa Sungai Mali, Desa Tirta Karya, DesaMungguk Kelapa, dan Desa Maung”, ditambahkan Paulus.

Kepala Bappeda SintangKartiyus juga menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya untuk PT BHA. “Hari ini kami sangat berbangga dan berbahagia perusahaan akan menyalurkan kembali bantuan mereka yang kedua, sebelumnya melalui GAPKI, dan sekarang 1067 paket yang difokuskan untuk beberapa desa di wilayah Ketungau Hulu dan Ketungau Hilirsemoga bantuan CSR ini benar-benar dapat meringankan beban masyarakat Sintang,” ucapnya.

Paulus menjelaskan bahwa kondisi banjir di 6 desa tersebutjuga cukup memprihatinkan, bahkan di Desa Mungguk Kelapa, Desa Pampang Dua dan Desa Maung kedalaman air di dalam rumah sudah mencapai 1 meter, sehingga banyak juga warga yang harus mengungsi. Meski demikian, perusahaan akan tetap berusaha menjangkau seluruh warga dan menyalurkan bantuan secara bertahap.

“Hari ini banjir sudah agak surut dan kita berharap akan terus membaik sehingga masyarakat yang terdampak dapat lekas pulih kondisinya dan dapat beraktivitas kembali secara normal. Selain di Sintang, perusahaan juga menyalurkan bantuan sembako untuk korban banjir di wilayah Sanggau,” tutup Paulus. (prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komitmen Transparansi Keuangan Daerah

    Komitmen Transparansi Keuangan Daerah

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Mempawah untuk terus menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan daerah. Hal itu disampaikannya saat entry meeting bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalimantan Barat, di ruang kerjanya, Selasa (14/10/2025). Wabup Juli berharap kegiatan tersebut menjadi momentum pembinaan dan penguatan tata kelola keuangan […]

  • Program IP Pintar Bangun SDM Kelistrikan

    Program IP Pintar Bangun SDM Kelistrikan

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menjalin kerja sama dengan PT Indonesia Power dalam bidang Implementasi Program IP Pintar (Internship, Asesmen, dan Sertifikasi). Kesepakatan kerja sama tersebut ditandatangani Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan dan Direktur Utama PT Indonesia Power Muhammad Ahsin Sidqi di Ruang Rapat Praja Satu Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (22/7/2019). Direktur Utama […]

  • Rakornas Stunting 2024

    Rakornas Stunting 2024

    • calendar_month Rab, 4 Sep 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2024, Rabu (4/9/2024). Rakornas tersebut dibuka langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’aruf Amin. Pj Bupati Ismail ditemui setelah pertemuan Rakornas menyampaikan bahwa pemerintah Kabupaten Mempawah berkomitmen untuk memberantas stunting dengan melakukan berbagai inovasi yang di gencarkan di tingkat desa […]

  • Pelaksanaan Salat Id, Dewan Imbau Warga Terapkan Prokes Ketat
    OPD

    Pelaksanaan Salat Id, Dewan Imbau Warga Terapkan Prokes Ketat

    • calendar_month Ming, 9 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, H Senen Maryono mengimbau kepada seluruh warga Kabupaten Sintang untuk tidak melakukan mudik dan menyambut perayaan Hari Raya Idulfitri 1442 H secara sederhana. H Senen Maryono mengatakan, dalam melaksanakan salat Idulfitri haruslah sesuai dengan penerapan protokol kesehatan Covid-19. Agar penekanan penularan wabah pandemi Covid-19 di […]

  • Sintang dapat Jatah 12 Alumnus IPDN

    Sintang dapat Jatah 12 Alumnus IPDN

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2017
    • 2Komentar

    LensaKalbar – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menetapkan formasi Aparatur Sipil Negara (ASN) lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXIII 89 orang untuk Kalbar. Dari jumlah tersebut, Kabupaten Sintang kebagian jatah 12 orang asal provinsi lain. “Nantinya 12 lulusan IPDN ini akan bertugas di Kabupaten Sintang,” kata Agustinus, Kepala Bidang (Kabid) dan Pengembangan Pegawai, Badan […]

  • Sadar Hukum, 24 Desa dan 2 Kelurahan Sintang Raih Penghargaan Menkumham RI

    Sadar Hukum, 24 Desa dan 2 Kelurahan Sintang Raih Penghargaan Menkumham RI

    • calendar_month Kam, 14 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang  menerima penghargaan Anubhawa Sasana Desa dari Menkumham Republik Indonesia. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Plt Asisten Pemerintahan Sekretariat Kabupaten Sintang, Kurniawan, di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Kamis (14/11/2019). Penghargaan yang diberikan bukan tanpa alasan. Pasalnya, Menkumham RI menilai Kabupaten Sintang berhasil membina 24 desa dan 2 kelurahan sadar hukum. […]

expand_less