Breaking News
light_mode

Pergi Sekolah, SD dan SMP Dilarang Kendarai Motor

  • calendar_month Sel, 3 Okt 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar  Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Ermin Elviani, SH mengimbau, sebaiknya siswa khususnya Sekolah Dasar (SD) serta Sekolah Menengah Pertama (SMP) agar jangan dulu mengendara sepeda motor ke sekolah maupun di luar sekolah. Hal itu penting guna meminimalisir potensi kecelakaan lalu lintas di jalan raya yang mengancam keselamatan siswa.

“Orangtua harus bisa tegas demi keselamatan siswa. Anak-anak yang belum diperbolehkan mengendarai kendaraan sendiri agar tidak diberikan kebebasan untuk mengendarai mobil maupun motor,” tegas Ermin Elviani, SH, Selasa (3/10).

Wakil rakyat asal Dapil Kabupaten Mempawah-Kabupaten Kubu Raya ini menuturkan, siswa merupakan tanggung jawab guru ketika berada di lingkungan sekolah. Sedangkan ketika di luar sekolah sepenuhnya merupakan tanggung jawab orangtua, sehingga peran aktif orangtua di rumah tentu sangat diharapkan untuk senantiasa menjaga serta mengawasi buah hati mereka.

“Demi keselamatan siswa, orangtua murid hendaknya lebih selektif dalam memberikan sesuatu kepada anak-anak. Termasuk mengizinkan mereka untuk mengendarai kendaraan sendiri,” harapnya.

Oleh karena itu, legislator Partai Demokrat ini mengimbau, seluruh SD dan SMP untuk melarang siswa yang belum memiliki SIM untuk mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah.

“Dunia pendidikan menjadi prioritas pemerintah. Apalagi permasalahan yang menyangkut keselamatan siswa tentu menjadi atensi yang besar bagi DPRD Provinsi Kalbar,” katanya.

(Baca: Dukung Tilang E- CCTV )

(Baca: Perbaikan Infrastruktur Sesuai Dengan Kondisi Jalan )

(Baca: APBD Sarana Kesejahteraan Masyarakat )

Apalagi, Evi menambahkan, para siswa maupun pelajar merupakan calon-calon generasi penerus bangsa di masa mendatang.

“Karena itu, DPRD Provinsi Kalbar beserta Pemerintah Provinsi Kalbar akan senantiasa peka terhadap persoalanpersoalan yang berpotensi mengancam keselamatan mereka,” ujar Evi. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gregorius Herkulanus Bala dan Florensius Ronny: Pemimpin Baru Sintang 2025-2030

    Gregorius Herkulanus Bala dan Florensius Ronny: Pemimpin Baru Sintang 2025-2030

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Suasana di Aula Serantung Waterpark pada Kamis pagi, 9 Januari 2024, terasa berbeda. Deretan kursi tertata rapi, sementara para tamu yang hadir menunggu momen penting dalam sejarah Kabupaten Sintang. Hari itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang menggelar Rapat Pleno Terbuka untuk menetapkan pasangan calon terpilih dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sintang 2024. […]

  • Kesbangpol Bekali Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula

    Kesbangpol Bekali Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula

    • calendar_month Sen, 31 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sosialisasi pendidikan politik bagi pemilih pemula sangat penting untuk membentuk masyarakat, terutama generasi muda, yang sadar dan aktif dalam proses demokrasi. Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang mendalam tentang sistem politik, proses pemilu, serta pentingnya partisipasi dalam pemilihan umum. Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan berharap melalui sosialisasi ini, para pemilih pemula bertambah […]

  • Satgas Bangun Posko PPKM Mikro Covid-19

    Satgas Bangun Posko PPKM Mikro Covid-19

    • calendar_month Sen, 19 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Muspika dan Satgas Covid-19 di Kecamatan Sungai Pinyuh serentak membangun Posko Covid-19 di tiap desa dan kelurahan. Keberadaan posko tersebut dipersiapkan untuk mendukung kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro tingkat RT/RW. Danramil Sungai Pinyuh Mayor Inf. Amirrudin menjelaskan, keberadaan posko Covid-19 itu sebagai wadah bagi Satgas kecamatan, desa dan kelurahan untuk […]

  • PTM Diberhentikan Sementara!

    PTM Diberhentikan Sementara!

    • calendar_month Kam, 24 Feb 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang melakukan pemberhentian sementara Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada Sekolah Menengah Atas (SMA)/Sederajat di Kecamatan Sintang selama sepuluh hari, dimulai pada 24 Februari 2022 hingga 6 Maret 2022. Keputusan tersebut diambil setelah ditemukannya kasus positif Covid-19 pada guru dan murid di sejumlah sekolah SMA/Sederajat di Kabupaten Sintang. Bupati Sintang, Jarot Winarno […]

  • Mempawah Dorong Budaya Baca, 180 Peserta Ikut Bimtek Membaca Nyaring 2025

    Mempawah Dorong Budaya Baca, 180 Peserta Ikut Bimtek Membaca Nyaring 2025

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispussip) resmi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Membaca Nyaring 2025 di Wisma Chandramidi, Selasa (23/9/2025). Kegiatan ini diikuti 180 peserta yang terdiri dari orangtua, guru, dan pustakawan. Pembukaan dilakukan Staf Ahli SDM dan Kemasyarakatan Setda Mempawah, Raja Fajar Azansyah, mewakili Wakil Bupati Mempwah. Dalam sambutannya, ia […]

  • Bersosial Media Berdasarkan Pancasila

    Bersosial Media Berdasarkan Pancasila

    • calendar_month Kam, 12 Apr 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sosialisasi Budaya Politik Santun yang mengusung tema “Bersosial Media Berdasarkan Pancasila” di Aula CU Keling Kumang, mendapat apresiasi dari Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward. Legislator PDI Perjuangan menilai, tema yang dipilih Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Kalimantan Barat itu sangat tepat, mengingat saat ini lebih tepat disebut era Media Sosial (Medsos). […]

expand_less