Breaking News
light_mode

Pergi Sekolah, SD dan SMP Dilarang Kendarai Motor

  • calendar_month Sel, 3 Okt 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar  Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Ermin Elviani, SH mengimbau, sebaiknya siswa khususnya Sekolah Dasar (SD) serta Sekolah Menengah Pertama (SMP) agar jangan dulu mengendara sepeda motor ke sekolah maupun di luar sekolah. Hal itu penting guna meminimalisir potensi kecelakaan lalu lintas di jalan raya yang mengancam keselamatan siswa.

“Orangtua harus bisa tegas demi keselamatan siswa. Anak-anak yang belum diperbolehkan mengendarai kendaraan sendiri agar tidak diberikan kebebasan untuk mengendarai mobil maupun motor,” tegas Ermin Elviani, SH, Selasa (3/10).

Wakil rakyat asal Dapil Kabupaten Mempawah-Kabupaten Kubu Raya ini menuturkan, siswa merupakan tanggung jawab guru ketika berada di lingkungan sekolah. Sedangkan ketika di luar sekolah sepenuhnya merupakan tanggung jawab orangtua, sehingga peran aktif orangtua di rumah tentu sangat diharapkan untuk senantiasa menjaga serta mengawasi buah hati mereka.

“Demi keselamatan siswa, orangtua murid hendaknya lebih selektif dalam memberikan sesuatu kepada anak-anak. Termasuk mengizinkan mereka untuk mengendarai kendaraan sendiri,” harapnya.

Oleh karena itu, legislator Partai Demokrat ini mengimbau, seluruh SD dan SMP untuk melarang siswa yang belum memiliki SIM untuk mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah.

“Dunia pendidikan menjadi prioritas pemerintah. Apalagi permasalahan yang menyangkut keselamatan siswa tentu menjadi atensi yang besar bagi DPRD Provinsi Kalbar,” katanya.

(Baca: Dukung Tilang E- CCTV )

(Baca: Perbaikan Infrastruktur Sesuai Dengan Kondisi Jalan )

(Baca: APBD Sarana Kesejahteraan Masyarakat )

Apalagi, Evi menambahkan, para siswa maupun pelajar merupakan calon-calon generasi penerus bangsa di masa mendatang.

“Karena itu, DPRD Provinsi Kalbar beserta Pemerintah Provinsi Kalbar akan senantiasa peka terhadap persoalanpersoalan yang berpotensi mengancam keselamatan mereka,” ujar Evi. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peran Penting Media dalam Menekan Peredaran Narkotika

    Peran Penting Media dalam Menekan Peredaran Narkotika

    • calendar_month Kam, 23 Sep 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Mempawah menggelar kegiatan workshop penguatan kapasitas insan media dalam rangka mewudkan kota tanggap ancaman narkoba, Kamis (23/9/2021) di Wisata Nusantara Mempawah. Kegiatan yang dibuka Kepala BNN Mempawah, AKBP Agus Sudiman, SE itu diikuti puluhan wartawan media cetak dan elektronik. Dihadapan awak media, Agus Sudiman mengungkapkan saat ini ada […]

  • Respon Cepat Korban Laka, Polsek Tebelian Dapat Bantuan Ambulan

    Respon Cepat Korban Laka, Polsek Tebelian Dapat Bantuan Ambulan

    • calendar_month Jum, 21 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memberikan pertolongan respon cepat terhadap para korban kecelakaan lalu lintas. Pemerintah Kabupaten Sintang memberikan bantuan satu unit mobil ambulan kepada Polsek Tebelian. Bantuan itu diserahkan langsung oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno kepada Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi, Jumat (21/12/2018), usai melaksanakan apel Operasi Lilin 2018 di halaman Mapolres Sintang. “Kita melihat ada […]

  • Sutarmidji Cium Sang Saka Merah Putih

    Sutarmidji Cium Sang Saka Merah Putih

    • calendar_month Sab, 17 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rangkaian acara Peringatan HUT RI ke-74 di Halaman Kantor Gubernur Kalbar selesai, pada Sabtu (17/8/2019) sore. Hal ini ditandai dengan diturunkannya Sang Saka Merah Putih oleh tim Paskibraka. Berdasarkan pantauan, upacara penurunan bendera dilakukan sekitar pukul 17.00 WIB. Gubernur Kalbar, H Sutarmidji bertindak sebagai Inspektur Upacara. Ada yang beda. Tatkala menerima Sang Saka Merah […]

  • Sintang Darurat HIV, Usia Produktif Penyumbang Tertinggi

    Sintang Darurat HIV, Usia Produktif Penyumbang Tertinggi

    • calendar_month Rab, 24 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sejak 2006 silam, kasus penderita HIV sudah ditemukan di Kabupaten Sintang.  Angkanya masih relatif kecil. Hanya 8 kasus saja. Namun, berjalannya waktu angka tersebut bertambah dari tahun ke tahun. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sintang sejak 2006 hingga Juni 2019 tercatat 2.437 kasus HIV. Berikut jumlah kasus HIV di Kabupaten Sintang berdasarkan tahun: 2006 […]

  • Kerap Gelar Event Olahraga, Pontianak Kian Dikenal sebagai Sport City

    Kerap Gelar Event Olahraga, Pontianak Kian Dikenal sebagai Sport City

    • calendar_month Sab, 8 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Firman berhasil menggondol juara pertama Fazzio Party Run 5K Competition. Hadiah uang tunai Rp2,5 juta diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono kepada runner juara pertama di depan Taman Alun Kapuas Jalan Rahadi Usman Pontianak, Sabtu (8/7/2023). Selain Firman, juara kedua diraih Musa dan disusul Orga juara ketiga. Edi menyampaikan […]

  • Cetaklah Qari dan Qari’ah yang “Berkualitas dan Bermartabat”

    Cetaklah Qari dan Qari’ah yang “Berkualitas dan Bermartabat”

    • calendar_month Sen, 12 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII diharapkan dapat melahirkan Qari dan Qari’ah yang berkualitas dan bermartabat. Hal inipun diungkapkan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kalbar, Andi Musa saat memberikan sambutannya pada pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII yang berlangsung di Desa Sungai Duri I, […]

expand_less