Breaking News
light_mode

Oksigen dan Obat-obatan untuk Pasien Covid-19 Menipis

  • calendar_month Sel, 20 Jul 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, Ridwan Tony Pane menyampaikan bahwa hingga Selasa (20/7/2021), total konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Sintang sudah mencapai 2.588 kasus.

Dari total tersebut, pasien sembuh capai 2.326 orang, serta meninggal dunia sebanyak 185 orang.

Ia juga menyampaikan kondisi Bed Occupancy Rate (BOR) di RSUD Ade M. Djoen Sintang. “BOR kita 62 persen. Total yang dirawat 80 orang,” ujarnya.

Ridwan mengatakan bahwa oksigen juga menjadi masalah di Sintang. Untuk mengantisipasi terjadinya krisis oksigen, ia akan menggunakan oksigen liquid dan oksigen konsentrat.

“Kami berharap oksigen liquid segera tiba,” ucapnya.

Obat-obatan, tambah Ridwan, juga semakin menipis. Akibatnya, pasien yang tanpa gejala hanya diberikan multivitamin saja.

“Yang bergejala kami berikan antivirus. Kalau kondisi ini terus menerus, maka masalah oksigen, obat, dan tenaga kesehatan akan terus ada,” ucapnya.

Di tengah kondisi ini, pencegahan menurutnya sangat penting. “Sosialisasi agar jangan  pernah bosan untuk dilakukan terus menerus,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Juli Kukuhkan Pengurus PWRI Mempawah 2025–2030

    Wabup Juli Kukuhkan Pengurus PWRI Mempawah 2025–2030

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, mengukuhkan Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Mempawah masa bakti 2025–2030 di Gedung PWRI Kabupaten Mempawah, Rabu (10/9/2025). Dalam sambutannya, Wabup Juli menekankan peran strategis PWRI sebagai mitra pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan. Ia meyakini para purna tugas ASN yang tergabung di PWRI masih dapat berkontribusi melalui […]

  • Desa Mandiri Bantu TNI Wujudkan Pertahanan

    Desa Mandiri Bantu TNI Wujudkan Pertahanan

    • calendar_month Jum, 22 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Program Desa Mandiri yang dicanangkan Gubernur Kalbar disambut baik semua kalangan. Tak terkecuali Kodam XII/Tpr. Bahkan, Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi berkomitmen mendukung penuh program Desa Mandiri tersebut.  Lantaran dinilai memiliki peranan sangat penting membantu TNI dalam mewujudkan sistem pertahanan. “Sesuai dengan sistem pertahanan yang dianut negara Indonesia yakni defensif aktif […]

  • Bupati Erlina Apresiasi Pemerintah Segedong dan PGRI Gelar Kegiatan Gebyar Vaksinasi

    Bupati Erlina Apresiasi Pemerintah Segedong dan PGRI Gelar Kegiatan Gebyar Vaksinasi

    • calendar_month Sel, 23 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Perayaan HUT Korpri ke-50 dan HUT PGRI ke-76 digelar berbeda dari tahun sebelumnya. Tahun ini lebih fokus pada capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Mempawah. Seperti di Kecamatan Segedong. Pemerintah setempat menggelar gebyar vaksinasi, sebagai upaya menyukseskan program pemerintah, Selasa (24/11/2021). Bupati Mempawah, Hj Erlina yang hadir di tengah kegiatan tersebut memberikan apresiasi setinggi-tingginya […]

  • Jadikan Olahraga Gaya Hidup

    Jadikan Olahraga Gaya Hidup

    • calendar_month Sen, 9 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji mengatakan Peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) 36 Tahun 2019 di Provinsi Kalbar menjadi momentum untuk maju dapat berprestasi. “Saya berharap, peringatan Haornas ini menjadi momentum untuk lebih maju dan berprestasi hingga ditingkat nasional maupun internasional,” kata Sutarmidji, Senin (9/9/2019) saat menjadi Irup Haornas Ke 36. Acara yang berlangsung di […]

  • Tunggak Pajak, Dua Rumah Makan Ditutup Sementara

    Tunggak Pajak, Dua Rumah Makan Ditutup Sementara

    • calendar_month Sen, 17 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Pontianak melakukan penyegelan terhadap dua rumah makan di Jalan Merdeka dan Jalan Cokrominoto, Kota Pontianak. Penyegelan dilakukan lantaran kedua rumah makan tersebut menunggak pajak daerah dengan nilai Rp40 juta hingga Rp50 juta. Selain dilakukan penyegelan, BKD Kota Pontianak juga menemukan empat rumah makan lainya yang terindikasi belum terdaftar […]

  • Kalbar Banyak Titik Hotspot, Gubernur Minta 94 Perusahaan Tanggungjawab!

    Kalbar Banyak Titik Hotspot, Gubernur Minta 94 Perusahaan Tanggungjawab!

    • calendar_month Sen, 12 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji bersama Dirjen Gakkum Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menggelar rapat kordinasi penanggulana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dengan memanggil 94 perusahaan yang terindikasi membakar lahan di kawasan konsesi mereka. Selain itu, pada pertemuan tersebut juga dihadiri sejumlah bupati/wakil bupati dari beberapa daerah yang memiliki hotspot didampingi sejumlah kepala […]

expand_less