Breaking News
light_mode

Legislator Demokrat Ini Minta Hentikan Penyemprotan Cairan Disinfektan, Ini Alasannya…

  • calendar_month Ming, 5 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Mainar Puspa Sari meminta kepada petugas dan masyarakat peduli virus Corona atau Covid-19 untuk menghentikan penyemprotan cairan disinfektan kepada manusia.

“Karena penyemprotan disinfektan terhadap manusia ditenggarai berbahaya bagi kesehatan,” kata Mainar Puspa Sari, Minggu (5/4/2020).

Ia mengatakan, imbauan penghentian penggunaan bilik disinfektan kepada manusia itu berdasarkan surat edaran Kementerian Kesehatan Nomor: HK.02.02/III/375/2020, terkait penyemprotan disinfektan ketubuh manusia menimbulkan resiko kerusakan berupa iritasi kulit dan iritasi saluran pernapasan.

Hal ini, lanjut dia, karena masih ada beberapa tempat di Kabupaten berjuluk Bumi Senentang ini menyemprotkan cairan disinfektan kepada manusia dengan menyediakan bilik khusus.

“Cairan disinfektan yang menggunakan larutan hipoklorit berkadar tinggi juga dapat menyebabkan kulit terbakar parah,” beber dia.

Sebab dijelaskannya, sesuai informasi yang ia peroleh, penyemprotan cairan disinfektan hanya bisa dilakukan pada permukaan benda mati seperti lantai, dinding, peralatan, ruangan, pakaian, dan alat pelindung diri (APD).

Karena melihat apa yang pernah diuraikan oleh Kemenkes, bahwa kandungan disinfektan yang terdiri atas diluted bleach (larutan pemutih/natrium hipoklorit), klorin dan sejenisnya, etanol/alkohol 70 persen.

Serta amonium kuarterner (seperti benzalkonium klorida) dan hidrogen peroksida (H202), itu juga sangat rentan menyebabkan gangguan pernafasan pada manusia dan hewan, bahkan dalam beberapa kasus hingga menyebabkan kematian.

“Kementerian kesehatan saja tidak menganjurkan penggunaan bilik disinfektan di tempat dan fasilitas umum. Kenapa kita di daerah mengunakannya,” tandas dia.

Untuk itu, politisi Partai Demokrat ini menganjurkan kepada masyarakat, agar menghindari pengaplikasian disinfektas ketubuh mereka.

Menurut dia, metode paling ampuh saat ini untuk menghambat penyebaran wabah virus Covid-19 adalah rajin mencuci tangan dengan sabun. Serta rajin berolahraga guna meningkatkan imunitas tubuh. Dan mengikuti anjuran pemerintah yakni kalau tidak mendesak lebih baik hindari kerumunan massa dan lakukan social distancing dan physical distancing.

“Cara aman mencegah Covid-19 adalah mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir secara rutin atau bekerja dari rumah. Serta bentuk-bentuk aktivitas lain yang mendukung social distancing dan physical distancing,” pubgkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Belum Ada Pekebun Mandiri di Sintang Kantongi Sertifikat ISPO, Dua Koperasi Raih RSPO
    OPD

    Belum Ada Pekebun Mandiri di Sintang Kantongi Sertifikat ISPO, Dua Koperasi Raih RSPO

    • calendar_month Kam, 22 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Bidang Pengembangan Perkebunan Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Sintang, Arif Setya Budi, mengungkapkan bahwa hingga saat ini belum ada pekebun mandiri di Bumi Senentang yang mengantongi sertifikasi Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO). Menurut Arif, skema ISPO untuk petani sawit mandiri di Indonesia masih berbasis koperasi, dan saat ini baru dua koperasi […]

  • Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan Desa yang Lebih Baik

    Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan Desa yang Lebih Baik

    • calendar_month Sab, 26 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Desa, Perangkat Desa, dan BPD diharapkan mampu mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang lebih baik dalam menjalankan tugas dan fungsinya (Tupoksi) masing-masing. Harapan ini diungkapkan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika membuka secara resmi kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa dan BPD Desa Peniti Luar, Kecamatan Jongkat di Hotel […]

  • Ditabrak Truk Kayu, Personel Polsek Toho Alami Patah Tangan dan Kaki

    Ditabrak Truk Kayu, Personel Polsek Toho Alami Patah Tangan dan Kaki

    • calendar_month Sen, 14 Feb 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Toho (depan Polindes Desa Terap) melibatkan truk dan sepeda motor, Senin (14/2/2022) pukul 08.15. Korban pengendara sepeda motor merupakan personel Polsek Toho. Korban mengalami cidera serius patah tangan dan kaki kanan. Informasi yang dihimpun di lapangan, korban pengendara sepeda motor dinas kepolisian dengan plat 2414-28 bernama Restu […]

  • Baru 62 Persen Penduduk Mempawah jadi Peserta BPJS

    Baru 62 Persen Penduduk Mempawah jadi Peserta BPJS

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan sepertinya harus bekerja lebih ekstra lagi untuk menarik masyarakat agar menjadi pesertanya. Dari jumlah penduduk 300 lebih di Kabupaten Mempawah. Yang terdaftar sebegai peserta BPJS Kesehatan baru 198.992 ribu jiwa. Sisanya belum terdaftar. “Artinya, baru 62 persen dari jumlah penduduk di Mempawah yang terdaftar ssbagai peserta BPJS,” […]

  • Bupati Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Kebakaran di Anjongan

    Bupati Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Kebakaran di Anjongan

    • calendar_month Sel, 2 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan kunjungan silaturahminya kepada para korban yang mengalami musibah rumah toko (Ruko) beberapa waktu lalu di Kantor Desa Anjongan Dalam, Kecamatan Anjongan, Selasa (2/8/2022). Selain memberikan motivasi dan semangat kepada korban kebakaran, Bupati Erlina juga membawa bantuan berupa sembako. Adapun bantuan sembako yang diberikannya, berupa berupa mie instan sebanyak […]

  • Pemkot Raih Peringkat Tiga BKN Award

    Pemkot Raih Peringkat Tiga BKN Award

    • calendar_month Sen, 29 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menerima penghargaan Badan Kepegawaian Negara (BKN) Award Peringkat III atas capaian dalam penilaian kompetensi. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pontianak, Yuni Rosdiah menerangkan, BKN menganugerahkan beberapa kategori penilaian seperti pengawasan, kompetensi dan lainnya. […]

expand_less