Breaking News
light_mode

Hore, Pemkot Sediakan Layanan Delivery Buku Antar

  • calendar_month Ming, 23 Sep 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kabar gembira bagi penyandang disabilitas Kota Pontianak yang ingin meminjam buku di perpustakaan. Pasalnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Perpustakaan Kota Pontianak kini menyediakan layanan pesan antar buku secara online tanpa dipungut biaya.

Nama layanan yang disediakan khusus bagi penyandang disabilitas ini adalah Delivery Buku Antar (Debar). Layanan pesan antar buku bagi penyandang disabilitas ini dalam rangka untuk menjamin hak aksesibilitas dalam memanfaatkan fasilitas pelayanan publik secara optimal, wajar, bermartabat dan tanpa diskriminasi di Kota Pontianak.

Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Perpustakaan Daerah Kota Pontianak, Sintiya Augustini menjelaskan, layanan peminjaman buku secara online ini untuk memudahkan penyandang disabilitas dalam memenuhi kebutuhan mereka akan bahan bacaan. Layanan ini seiring dengan upaya kepedulian Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak terhadap penyandang disabilitas.

“Layanan Debar ini merupakan inovasi di bidang pelayanan publik Dinas Perpustakaan Kota Pontianak untuk mempermudah akses layanan perpustakaan dalam mendekatkan fungsi perpustakaan kepada masyarakat terutama penyandang disabilitas,” katanya, kemarin.

Bagi penyandang disabilitas yang berminat untuk meminjam bahan bacaan atau buku-buku koleksi Dinas Perpustakaan Kota Pontianak, mereka tidak perlu datang langsung. Mereka bisa memesan buku yang akan dipinjam secara online dengan mengakses layanan Debar pada website http://arpusda.pontianakkota.go.id.

“Setelah pemesanan secara online dilakukan, petugas Dinas Perpustakaan akan mengantarkan buku yang dipesan tanpa dipungut biaya,” terangnya.

Sintiya menambahkan, saat ini koleksi yang dimiliki Dinas Perpustakaan Kota Pontianak terdiri dari 52 ribu eksemplar buku konvensional, 47 eksemplar buku berhuruf braille serta 10 eksemplar buku bicara (audio) yang diperuntukkan bagi penyandang disabilitas.

“Kami berharap dengan adanya layanan Debar ini bisa dimanfaatkan secara maksimal bagi sahabat penyandang disabilitas,” tutupnya. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rakor Persiapan Pemilu 2024, Selimin Minta Petugas Keamanan Bersikap “Humanis”

    Rakor Persiapan Pemilu 2024, Selimin Minta Petugas Keamanan Bersikap “Humanis”

    • calendar_month Kam, 12 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka persiapan Pemili Serentak 2024, Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Keuangan, Selimin berpesan kepada para petugas keamananan agar dapat bersikap humanis, sehingga dapat meminimalisir konflik, kampanye hitam dan pilitik uang atau money politic yang marak terjadi. Pesan tersebut disampaikam Selimin ketika menghadiri rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral dalam rangka kesiapan […]

  • Jembatan Nanga Sepauk untuk <i>Emergency</i> Kesehatan

    Jembatan Nanga Sepauk untuk Emergency Kesehatan

    • calendar_month Jum, 1 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno tidak ingin melihat adanya kendala dalam selama progres pembangunan di Kabupaten Sintang. Karena itu, orang nomor satu di Bumi Senentang inipun meninjau langsung proyek pembangunan jembatan di Kecamatan Sepauk. Jarot ingin memastikan pembangunanya berjalan dengan aman dan lancar. Di sana, Jarot melihat langsung progres pembangunan Jembatan Cor Beton di […]

  • PLN Akui Gangguan Listrik Akibat Layangan Menurun

    PLN Akui Gangguan Listrik Akibat Layangan Menurun

    • calendar_month Sel, 20 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Manager PLN Mempawah, Jackson Silitonga mengungkapkan, gangguan jaringan listrik yang disebabkan permainan layangan di Kota Mempawah masih terjadi. Namun, tingkat kejadiannya menurun jika dibandingkan tahun sebelumnya. “Untuk permainan layang-layang masih menjadi masalah bagi jaringan listrik di Mempawah. Tetapi, secara keseluruhan tingkat gangguannya sudah berkurang dibandingkan tahun 2020 lalu,” kata Jackson kepada wartawan diruang kerjanya, […]

  • Dewan Mempawah Minta Gubernur Kalbar Perbaiki Ruas Jalan Wajok-Sungai Duri

    Dewan Mempawah Minta Gubernur Kalbar Perbaiki Ruas Jalan Wajok-Sungai Duri

    • calendar_month Jum, 4 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota DPRD Mempawah, Anwar meminta Gubernur Kalbar, Sutarmidji memprioritaskan perawatan dan perbaikan jalan negara maupun jembatan di Kabupaten Mempawah. Berdasarkan pengamatannya di lapangan, mulai dari batas kota Wajok Hulu hingga ke Sungai Duri, kerusakan jalan dan jembatan diyakini mencapai 60 persen. Ini fakta yang sangat mengkhawatirkan terkait keselamatan pengguna jalan raya. “Ini jalan […]

  • Berikan Ruang Bagi Siswa Salurkan Minat dan Bakatnya

    Berikan Ruang Bagi Siswa Salurkan Minat dan Bakatnya

    • calendar_month Kam, 7 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyebut, selain meningkatkan kualitas pendidikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak juga memberikan ruang seluas-luasnya untuk siswa sekolah menyalurkan minat dan bakatnya di berbagai bidang. Hal ini bertujuan untuk menggali potensi dan kemampuan yang dimiliki anak-anak Kota Pontianak. “Sudah banyak siswa kita yang berprestasi, tidak hanya di tingkat kota, […]

  • Besok, Siswa PAUD,TK,SD dan SMP Masuk PTM

    Besok, Siswa PAUD,TK,SD dan SMP Masuk PTM

    • calendar_month Ming, 20 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Mulai besok, Senin (21/8/2023), Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mulai memberlakukan pembelajaran tatap muka (PTM)) bagi siswa-siswa PAUD/TK, SD dan SMP. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menerangkan, keputusan ini dikeluarkan lantaran mulai membaiknya kondisi udara dan cuaca di Kota Pontianak. “Beberapa hari terakhir sudah mulai turun hujan dan kondisi udara mulai berangsur normal,” […]

expand_less