Breaking News
light_mode

Simpang Pinoh Membara, 12 Ruko Hangus Terbakar

  • calendar_month Sab, 1 Agu 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Si jago merah kembali mengamuk di Kabupaten Sintang. Kali ini, korbannya 12 Rumah Toko (Ruko) di kawasan Simpang Pinoh, Desa Sungai Ukoi, Kecamatan Tebelian, Sabtu (1/8/2020) pukul 09.30 WIB.

Belum diketahui pasti api berasal dari bangunan mana, begitu juga penyebabnya. Hanya saja saat ini pihak Damkar Sintang tengah fokus melakukan pemadaman dan pendinginan.

“Sumber api dan penyebabnya belum kita ketahui, karena kita masih fokus pemadaman dan pendinginan,” kata Kabid Pemadam Kebakaran, Satpol PP dan Damkar Sintang, Yudius.

Kendati demikian, Yudius memastikan bahwa terdapat 12 ruko terbakar pada peristiwa di kawasan Simpang Pinoh, Kabupaten Sintang. “Ya, setelah didata ada 12 ruko yang terbakar,” ujarnya.

Kasub Bag Humas Polres Sintang, Iptu Hariyanto memebenarkan bahwa telah terjadi peristiwa kebakaran di kawasan Simpang Pinoh. “Ya benar. ada 12 ruko yang terbakar. Kondisinya saat ini sudah padam dan sedang dilakukan pendinginan,” katanya.

Untuk penyebabnya belum dapat diketahui. “Penyebab masih dalam penyelidikan, apakah itu korsleting listrik atau apa. Intinya masih dalam penyelidikan,” kata Iptu Hariyanto.

Berdasarkan informasi dilapangan, Menurut dia, peristiwa kebakaran yang menghanguskan 12 ruko itu terjadi pukul 09. 45 WIB. Kala itu, ada seorang warga setempat melihat munculnya kepulan asap dari salah satu bangunan ruko tersebut.

“Jadi, saat warga melihat api sudah membakar bagian atas ruko, sebagian warga berusaha menghubungi pihak Damkar dan Busera Sintang serta meminta warga yang berada di ruko untuk keluar dan mengamankan diri,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina Silaturahmi Virtual dengan Kades se Kabupaten Mempawah

    Bupati Erlina Silaturahmi Virtual dengan Kades se Kabupaten Mempawah

    • calendar_month Kam, 4 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Momen lebaran adalah momen berharga bagi masyarakat untuk menjalin tali silaturahmi dan koneksi sosial. Namun, dalam situasi yang rentan terpapar Covid-19, Bupati Mempawah, Hj Erlina menggelar silaturahmi dan halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1441 H secara virtual melalui video conference (Vidcon) bersama Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Mempawah, Kamis (4/6/2020). “Masih dalam suasana lebaran […]

  • Netizen Murka Pembunuh Kepsek Diancam 20 Tahun Penjara

    Netizen Murka Pembunuh Kepsek Diancam 20 Tahun Penjara

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Informasi penangkapan terduga pelaku pembunuhan kepala sekolah (Kepsek) SD 24, Desa Mensiap Baru, Kecamatan Tempunak langsung mendapat reaksi netizen. Mereka bersyukur dan mengapresiasi kinerja polisi yang mampu bergerak cepat mengamankan pelaku pembunuhan tersebut. Melalui kolom komentar berita Pembunuh Kepsek SD 24 Diancam 20 Tahun Penjara, para netizen menuliskan komentarnya di Facebook (medsos,red). Banyak dari […]

  • Sambut HUT RI ke-78, Ormas Mempawah Gelar Festival Hiburan Rakyat di GOR Opu Daeng Menambon

    Sambut HUT RI ke-78, Ormas Mempawah Gelar Festival Hiburan Rakyat di GOR Opu Daeng Menambon

    • calendar_month Rab, 2 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menyambut perayaan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia (RI) Tahun 2023 mulai dihiasi dengan berbagai kegiatan masyarakat. Tak terkecuali di Kabupaten Mempawah. Dimana sejumlah organisasi masyarakat yang tergabung dalam Laskar Satuan Keluarga Madura Kabupaten Mempawah menggelar Festival Hiburan Rakyat, Lomba Seni Pencak Silat Tradisional Tahun 2023 di kawasan GOR Opu Daeng Menambon, Selasa malam […]

  • 102 Jukir di Pontianak Terima Bantuan Sembako

    102 Jukir di Pontianak Terima Bantuan Sembako

    • calendar_month Sel, 7 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 102 juru parkir (jukir) menerima bantuan sembako dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Bantuan ini diperuntukkan bagi mereka yang terdampak akibat pandemi Covid-19. Sebagian besar para jukir tersebut merasakan langsung dampaknya, seperti sepinya kendaraan yang parkir karena sejumlah restoran, rumah makan, warung kopi dan tempat usaha lainnya tutup. “Mudah-mudahan dapat meringankan beban mereka […]

  • Optimalkan Anggaran Dana Hibah dan Bansos

    Optimalkan Anggaran Dana Hibah dan Bansos

    • calendar_month Sel, 9 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian menilai, penyaluran dana hibah dan bantuan sosial (bansos) dari pemerintah daerah (pemda) masih perlu dioptimalisasi. Hal tersebut dikatakannya usai membuka kegiatan Sosialisasi Perencanaan dan Penyusunan Anggaran Hibah dan Bansos Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, di Hotel Orchardz Jalan Gajah Mada, Selasa (9/7/2024). “Baik penerima hibah dan pemberi hibah […]

  • Yasser Optimis 100 Persen Dana Desa Tahap I Cair Tepat Waktu
    OPD

    Yasser Optimis 100 Persen Dana Desa Tahap I Cair Tepat Waktu

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Sintang menargetkan pencairan Alokasi Dana Desa (ADD) tahap I tahun 2025 dapat rampung 100 persen sebelum batas waktu yang ditentukan, yaitu 15 Juni 2025. Kepala DPMPD Sintang, Syarif Yasser Arafat mengatakan saat ini progres pencairan telah mencapai sekitar 90 persen, meskipun masih ada beberapa desa […]

expand_less