Breaking News
light_mode

Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan, Mempawah dan Solidaridad Teken PKS

  • calendar_month Jum, 24 Jan 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melakukan kerja sama dengan Yayasan Solidaridad Network Indonesia. Kerja sama ini dituangkan dalam bentuk nota perjanjian kerja sama yang ditandatangani Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Mempawah, Gusti Basrun di ruang kerja Sekretaris Daerah Mempawah, Jumat (24/1/2020).

Kerja sama yang dilakukan merupakan bentuk pendampingan Solidaridad kepada para petani di Bumi Galaherang untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan. Sehingga diharapkan target untuk mencapai visi dan misi pembangunan Pemerintah Kabupaten Mempawah dapat terealisasi dengan maksimal.

Nila Silvana, Koordinator Project NISCOPS Kalbar mengatakan bahwa perjanjian kerja sama (PKS) yang ditandatangani merupakan tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) Pemerintah Kabupaten Mempawah pada September 2019 lalu.

“Jadi, kita mengusung inisiatif pemerintah dalam pembangunan berkelanjutan. Kita harap dengan perjanjian ini kita bisa membantu dampak perubahan iklim terutama dalam sektor pertanian yang terfokus pada pengurangan emisi gas rumah kaca,” katanya.

Menurut dia, Mempawah adalah PKS terakhir dari Yayasan Solidaridad. Sementara yang sudah PKS dengan pihaknya ada 6 kabupaten seperti Kapuas Hulu, Sintang, Sekadau, Sanggau, Bengkayang, Landak.

“Totalnya ada 7 kabupaten yang sudah bekerja sama dengan Yayasan Solidaridad Network Indonesia,” katanya.

Pihaknya, kata dia, tidak hanya akan berfokus pada kelapa sawit, tetapi juga pada beberapa komoditas lain, terutama komoditas utama di Kabupaten Mempawah.

Peningkatan kapasitas petani swadaya dan penguatan kelembagaan petani akan menjadi titik fokusnya. Selain itu, meningkatkan produktivitas dan fasilitasi pasar adalah hal penting lain yang juga akan dijalankan.

“Dukungan untuk pengelolaan hutan kemasyarakatan juga akan menjadi bagian dari program. Intinya kita menyelaraskan semua strategi kami untuk membantu pemerintah mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan,” ungkapnya.

Khusus petani sawit, kata dia, pihaknya lebih mengarah ke ISPO. “Jadi, bagaimana petani bisa mempraktekan perkebunan sawit rakyat yang berkelanjutan. Kita akan coba terapkan  empat prinsip yang ada di dalam ISPO itu agar bisa dimiliki oleh petani sawit mandiri,” pungkasnya.

Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Mempawah, Gusti Basrun mengatakan bahwa perjanjian kerja sama merupakan bentuk komitmen bersama dalam rangka kita meningkatkan dan mendorong pengembangan komoditas perkebunan yang berkelanjutan di Kabupaten Mempawah.

“Kita berkomitmen untuk melakukan perwujudan usaha perkebunan yang berkelanjutan. Jadi, Mempawah berat sekali dengan kejadian Karhutla. Hasil investigasi kita beberapa waktu lalu, kebanyakan ini sumbernya dari masyarakat juga,” ujarnya.

Nah, dengan adanya perjanjian kerja sama ini, Gusti Basrun berharap Solidaridad dapat memberikan pendidikan dan sosialisasi kepada masyarakat Mempawah, terutama dalam upaya mengurangi kebakaran hutan dan lahan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kelam Tourism Festival  2023 Resmi Dibuka, Ini Kata Kadis Porapar Sintang
    OPD

    Kelam Tourism Festival 2023 Resmi Dibuka, Ini Kata Kadis Porapar Sintang

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Kelam Tourism Festival Tahun 2023 resmi dibuka oleh Bupati Sintang di Panggung Utama yang ada di Halaman Indoor Apang Semangai, Kamis (26/10/2023). Hendrika Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang menjelaskan bahwa kegiatan Kelam Tourism Festival merupakan agenda tahunan event kepariwisataan yang ada di Kabupaten Sintang dengan tujuan merealisasikan program pemerintah […]

  • Dewan Usul Pemerintah Benahi Tugu Jam Sintang, Ini Alasannya…

    Dewan Usul Pemerintah Benahi Tugu Jam Sintang, Ini Alasannya…

    • calendar_month Sab, 5 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Ardi menyarankan pemerintah daerah untuk melakukan pembenahan Tugu Jam Sintang. Lantaran keberadaanya menimbulkan kemacetan. “Langkah alternatifnya saya rasa kita harus melakukan pembenahan di tugunya, sehingga kemacetan pada jam-jam padat seperti pagi dan sore hari dapat teratasi,” saran Ardi ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung Parlemen Sintang, […]

  • Laporkan Jika Temukan Pembakar Lahan!

    Laporkan Jika Temukan Pembakar Lahan!

    • calendar_month Jum, 4 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kondisi cuaca yang panas dan sudah lama tidak turun hujan di Kota Pontianak mengakibatkan sejumlah lahan terbakar. Namun tidak menutup kemungkinan lahan tersebut sengaja dibakar. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono turun langsung meninjau kebakaran lahan di Jalan Sepakat 2 ujung Kelurahan Bansir Darat Kecamatan Pontianak Tenggara, Jumat (4/3/2022). Pihaknya tengah melakukan penelusuran […]

  • Biaya Akta Notaris Pembentukan Koperasi Merah Putih Ditanggung APBD
    OPD

    Biaya Akta Notaris Pembentukan Koperasi Merah Putih Ditanggung APBD

    • calendar_month Rab, 28 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah pusat menargetkan seluruh desa dan kelurahan di Indonesia telah menyelesaikan proses pembentukan Koperasi Merah Putih melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) paling lambat pada 30 Mei 2025. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPMPD), Syarif Yasser Arafat, menegaskan bahwa instruksi ini merupakan mandat langsung dari pemerintah pusat melalui sejumlah surat edaran resmi […]

  • Jalankan Tugas Secara Profesional

    Jalankan Tugas Secara Profesional

    • calendar_month Jum, 28 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 18 orang Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) se-Kota Pontianak dilantik dan diambil sumpah janjinya di Hotel Maestro Pontianak, Jumat (28/10/2022). Masing-masing kecamatan terdiri dari tiga orang Panwascam dari total enam kecamatan se-Kota Pontianak. Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan menyampaikan ucapan selamat atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak atas pelantikan Panwascam se-Kota […]

  • Wabup Minta Desa Manfaatkan dan Kembangkan Lahan Tidur

    Wabup Minta Desa Manfaatkan dan Kembangkan Lahan Tidur

    • calendar_month Jum, 10 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi minta tiap desa agar dapat memanfaatkan dan mengembangkan lahan tidur di wilayahnya masing-masing. Hal tersebut penting, karena sebagai upaya bersama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Mempawah. “Kami minta para kepala desa untuk dapat mengembangkan berbagai potensi yang ada di wilayahnya masing-masing. Lakukan berbagai inovasi dalam usaha mengembangkan […]

expand_less