Breaking News
light_mode

World Vision Jerman Kunjungi Sintang

  • calendar_month Kam, 7 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – World Vision Jerman, Delegasi Uni Eropa yang mensponsori Wahana Visi Indonesia (UE-CSO Empowerment Project) berkunjung ke Kabupaten Sintang guna memastikan efektivitas dari implementasi pengembangan Kota Layak Anak (KLA) di level desa, kecamatan hingga kabupaten.

“Ini untuk kunjungan lapangan ke Desa Temiang Kapuas, Kecamatan Sepauk,” kata Drs Askiman MM, Wakil Bupati Sintang ketika menerima kunjungan World Vision Jerman, di rumah dinasnya, Rabu (3/9). Ketika menerima kedatangan Delegasi Uni Eropa tersebut, Askiman didampingi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Asisten I Sekretariat Daerah (Setda) Sintang.

Dalam kesempatan tersebut, Askiman mengatakan, Pemkab Sintang sangat menyambut baik dan mendukung program KLA. Karena sangat membantu untuk pendidikan anak, baik formal maupun nonformal. Program tersebut bisa mengisi ruang gerak kegiatan anak-anak untuk menata masa depan kehidupannya. Sehingga mereka lebih banyak diberikan pendidikan informal yang dikelola langsung Wahana Visi Indonesia.

“Bukan hanya di sektor pendidikan, program mereka juga di sektor kesehatan seperti perbaikan gizi dan sebagainya. Tentunya itu sejalan dengan visi dan misi kita, yakni mencerdaskan semua kehidupan masyarakat Sintang ini,” kata Askiman.

Selain itu, tambah Askiman, bagaimana menata lingkungan untuk kesehatan. Sehingga dapat menunjang semua sisi kehiduapan untuk mencerdaskan dan menyejahterakan masyarakat Kabupaten Sintang.

Dalam mendukung program KLA tersebut, kata Askiman, Pemkab Sintang siap memberikan fasilitas dan apa saja yang mereka butuhkan.

“Karena ini untuk kepentingan anak-anak di Kabupaten Sintang,” jelasnya.

Contoh bentuk dukungan itu, tambah dia, Pemkab Sintang membantu satu gedung sekolah di Kayan Hilir. Tetapi ini bukan sekolah formal, melainkan sekolah informal. Untuk anak 3 sampai 9 tahun.

“Mereka boleh beraktivitas di situ,” kata Askiman.

Pusat pengembangan di Kayan Hilir tersebut juga bisa melakukan pembinaan pendidikan di luar sekolah, pembinaan rohani. “Proses pendidikannya tidak memandang suku dan agama. Semua diperlakukan yang sama, termasuk juga perlindungan terhadap hak-haknya sebagai anak,” papar Askiman.

Sementara itu, Senior Grant Offi cer Wahana Visi Indonesia, Masrawati Sinaga mengatakan, dalam melaksanakan program KLA ini, pihaknya banyak didukung dari negara luar.

Selain untuk mensinergiskan dengan pihak berkepentingan, kata Masrawati, kunjungan ini juga untuk mengetahui hambatan atau kendala dalam mewujudkan KLA di Kabupaten Sintang.

“Sekarang kami di-support dari Uni Eropa, di mana kami lebih memberdayakan masyarakat dan koalisi masyarakat di lingkungan setempat, supaya bisa menjadi partner yang baik bagi Pemkab setempat untuk mewujudkan KLA,” ujar Masrawati.

Dalam melaksanakan program KLA ini, tambah dia, juga ada pendampingan secara transparansi. Sehingga masyarakat bisa ikut memonitor.

“Saya berharap dari sisi kesehatan Pemkab Sintang dapat memberdayakan pos belanja daerah lebih pro ke kesehatan, bukan pada belanja pegawai yang tinggi,” tutup Masrawati. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Simpeljak Mudahkan Pelayanan Masyarakat Mempawah

    Simpeljak Mudahkan Pelayanan Masyarakat Mempawah

    • calendar_month Sel, 21 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) telah meluncurkan Sistem Informasi Penyelenggaraan Jalan Kabupaten Mempawah (Simpeljak). Launching sistem berbasis web – Gis tersebut diresmikan oleh Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Selasa (21/5/2019) di Aula Dinas PUPR Kabupaten Mempawah. Simpeljak adalah sebuah informasi yang dikembangkan oleh Bidang Bina Marga […]

  • Pesan Bupati Erlina pada Peserta GADDA ke-39: Tingkatkan Kebersamaan dan Semangat Gotong Royong

    Pesan Bupati Erlina pada Peserta GADDA ke-39: Tingkatkan Kebersamaan dan Semangat Gotong Royong

    • calendar_month Rab, 2 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina membuka secara resmi Perkemahan Gerakan Pramuka Kabupaten Mempawah Gugus Depan 01.019 -01.020 Gadjah Mada – Dara Juanti ke-39 Tahun 2023 di Bumi Perkemahan SMA Negeri 1 Mempawah, Rabu (2/8/2023). “Mudah-mudahan kegiatan ini bernilai positif dan dapat berlanjut terus dan ke depannya dapat ditingkatkan,” ujar Bupati Erlina. Bupati Erlina berkata […]

  • Stok Bahan Pokok Dipantau Ketat! Wabup Mempawah Turun Langsung ke Pasar Jelang Ramadhan

    Stok Bahan Pokok Dipantau Ketat! Wabup Mempawah Turun Langsung ke Pasar Jelang Ramadhan

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Mempawah bergerak cepat memastikan stok dan harga bahan pokok tetap stabil! Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, memimpin langsung pemantauan ketat di Kecamatan Mempawah Hilir dan Sungai Pinyuh, Selasa (25/2/2025). Didampingi jajaran OPD terkait, Wabup Juli Suryadi menginspeksi harga dan ketersediaan telur, cabai, LPG, daging sapi, […]

  • Hari ke-13, Posko Sepulut Swab 2.777 Orang, 59 Positif Covid-19

    Hari ke-13, Posko Sepulut Swab 2.777 Orang, 59 Positif Covid-19

    • calendar_month Rab, 19 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 2.777 orang dilakukan swab test antigen di posko penyekatan arus balik atau Covid-19 di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang. Sekretaris Satgas Covid-19 Sintang, Bernard Saragih menyebutkan dari 2.777 orang yang dilakukan swab test antigen Covid-19, ada 59 orang dinyatakan positif Covid-19. “Data ini merupakan hari ke-13 kita melakukan penyekatan di posko […]

  • Sekda Sintang Motivasi Pengrajin Tenun di Betang Ensaid Panjang

    Sekda Sintang Motivasi Pengrajin Tenun di Betang Ensaid Panjang

    • calendar_month Ming, 27 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang Yosepha Hasnah mengunjungi Betang Ensaid Panjang Dusun Rentap Selatan, Desa Ensaid Panjang, Kecamatan Kelam Permai Minggu, (27/10/2019). Sekda tidak sendirian, dia didampingi Kalfor Project-UNDP, Camat Kelam Permai dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkab Sintang. Dalam kesempatan tersebut, Sekda terlihat berdialog dengan puluhan Ibu-ibu penenun yang ada […]

  • Safari Ramadan di Masjid Maulidiyah, Wako Edi Harapkan Outer Ring Road Terealisasi

    Safari Ramadan di Masjid Maulidiyah, Wako Edi Harapkan Outer Ring Road Terealisasi

    • calendar_month Jum, 24 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seiring bertambahnya populasi penduduk di Kota Pontianak, menjadikan permasalahan perkotaan kian kompleks. Beberapa persoalan menjadi pekerjaan rumah Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak untuk dituntaskan. Di antaranya volume sampah yang meningkat, kebutuhan air bersih, masalah drainase, limbah serta kepadatan lalu lintas akibat bertambahnya populasi kendaraan bermotor. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan meningkatnya volume […]

expand_less