Breaking News
light_mode

Waspada Potensi Bencana Banjir

  • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Mainar Puspa Sari mengingatkan masyarakat di kabupaten ini untuk waspada menghadapi musim hujan yang terjadi belakangan ini, bahkan puncaknya diperkirakan terjadi pada Oktober 2022 mendatang.

Kendati saat ini, Sintang dalam masa transisi dari musim kemarau ke musim hujan atau disebut kemarau basah.

“Kemarau basah ditandai dengan hujan yang tiba-tiba di saat cuaca panas, nah puncaknya pun Oktober curah hujan diperkirakan akan tinggi,” ujar Mainar Puspa Sari ketika ditemui Lensakalbar.co.id, Kamis (1/9/2022).

Dikatakan Mainar Puspa Sari, pada musim hujan hal yang paling perlu diwaspadai masyarakat adalah banjir. Karena ada beberapa wilayah di kabupaten yang berjuluk “Bumi Senentang” ini yang masih rawan banjir.

Karenanya, Srikandi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang ini menyarakan agar pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya seperti BPBD dan lainnya agar mulai melakukan upaya antisipasi bencana yang disebabkan oleh curah hujan tinggi.

“Terutama sosialisasikan kepada masyarakat kita upaya dalam melakukan pencegahan dini terkait bencana banjir, angin puting beliung, tanah longsor, dan lainnya,” ujar Mainar Puspa Sari menyarankan.

Hal inipun bukan tanpa alasan. Sebab politkus Partai Demokrat (PD) ini, berpendapat bahwasannya beberapa wilayah di kabupaten ini sering menjadi langganan bencana. Terutama bencana banjir.

“Tiap tahun kalau kita lihat itu pasti ada banjir. Khususnya di Kota Sintang, daerah masuka pantai, dan menyubung. Kemudian Serawai dan Ambalau. Untuk itu, kami minta agar ini menjadi bahan evaluasi bagi instansi terkait, terutama dalam upaya penanganannya,” ulas Mainar Puspa Sari.

Kendati demikian, Mainar Puspa Sari berharap upaya pencegahan bencana banjir tidak hanya dilakukan oleh pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya saja, melainkan peran aktif masyarakat juga dibutuhkan dalam hal mengantisipasi dini bencana banjir.

Salah satunya, lanjut Mainar Puspa Sari, dengan tidak membuang sampah sembarangan. Seperti membuang ke sungai atau juga drainase. Sebab hal ini rawan menimbulkan banjir.

“Sampah bisa menjadi musibah, dengan situasi saat ini kita dihadapkan cuaca ekstrem. Kami berharap masyarakat membuang sampah pada tempatnya. Kalau aliran tersumbat tentu bisa menyebabkan banjir,” pungkas Mainar Puspa Sari, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sintang 1 ini. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tape Ketan Mas Puskesmas Pal 3

    Tape Ketan Mas Puskesmas Pal 3

    • calendar_month Rab, 10 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam upaya meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan pasien hipertensi dan diabetes melitus, UPT Puskesmas Pal Tiga menghadirkan inovasi Tape Ketan Mas (Temukan Penderita Kencing Manis dan Hipertensi di Masyarakat). Pasalnya, pandemi Covid-19 sempat menghambat pelayanan kesehatan tersebut. Namun kini, berkat Tape Ketan Mas yang diinisiasi tahun 2020, angkanya berangsur meningkat. “Dengan inovasi ini, kami […]

  • Agus Akhmadin: Narkoba jadi Mesin Pembunuh Massal dan Mengancam Ketahanan Nasional

    Agus Akhmadin: Narkoba jadi Mesin Pembunuh Massal dan Mengancam Ketahanan Nasional

    • calendar_month Jum, 6 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sintang, Agus Akhmadin menyatakan bahwa Narkoba adalah mesin pembunuh massal, merusak kesehatan,  menurunkan produktivitas bahkan mengancam ketahanan nasional. Ihwal tersebut diungkapkannya saat menggelar  sosialisasi pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di Aula Balai Praja Kantor Bupati Sintang, Jumat (6/3/2020). “Ini menjadi tanggungjawab semua pihak, […]

  • Dua Ruko Hangus Terbakar

    Dua Ruko Hangus Terbakar

    • calendar_month Ming, 7 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kebakaran menghanguskan dua bangunan rumah toko (ruko) yang terletak di RT 09/RW 03, Simpang 700, Desa Sungai Bundung Laut, Kecamatan Sungai Kunyit, Minggu (7/11/2021) sekitar pukul 16.59. BPBD memastikan tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Kepala Bidang Penanggulangan Bencana, BPBD Kabupaten Mempawah, Didik Sudarmanto membenarkan, kebakaran tersebut. Didik mengaku mendapatkan laporan kebakaran […]

  • Puskesmas Jasa untuk Warga Perbatasan

    Puskesmas Jasa untuk Warga Perbatasan

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Puskesmas Jasa adalah bangunan yang ke 22 yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Sintang. Puskesmas inipun dibangun dua lantai. Letaknya di Desa Jasa, Kecamatan Ketungau Hulu. Puskesmas Jasa diyakini mampu memberikan pelayanan kesehatan yang intens kepada masyarakat, khususnya di kawasan perbatasan. Fasilitas yang disipakan pun dipastikan lengkap. Apalagi, puskesmas tersebut juga menyediakan rawat inap, tenaga […]

  • Jangan Terlalu Konsumtif

    Jangan Terlalu Konsumtif

    • calendar_month Kam, 31 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selama menjalankan ibadah puasa Ramadan dan menyambut Hari Raya Idulfitri 1439 Hijriyah, masyarakat jangan terlalu konsumtif atau berlebihan dalam memenuhi kebutuhan pokok. “Harus lebih sederhana atau tidak berlebihan,” kata Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disterkeswan) Provinsi Kalbar, ketika mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar Safari Ramadan di Aula Pendopo Bupati Sintang, Rabu (30/5). […]

  • Ibaratkan Suami Istri, Wabup Minta BPD ABDESI dan APDESI Tetap Kompak!

    Ibaratkan Suami Istri, Wabup Minta BPD ABDESI dan APDESI Tetap Kompak!

    • calendar_month Rab, 3 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi berharap Dewan Pimpinan Daerah Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (BPD ABPEDSI), Kabupaten Mempawah dapat melaksanakan program-program organisasi yang bisa dirasakan oleh masyarakat. Ihwal tersebut disampaikan Wabup Mempawah saat mengukuhkan kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (DPD ABPEDSI), Kabupaten Mempawah, di Mempawah Convention […]

expand_less