Breaking News
light_mode

Temu Raya Kaum Bapak GKE Dibuka Menteri Hukum dan HAM RI

  • calendar_month Sel, 16 Okt 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Yasona Hamonangan Laoly direncanakan akan memijakan kakinya di Bumi Senentang, Sabtu (27/10/2028) mendatang, pada pembukaan Temu Raya Kaum Bapak Gereja Kalimantan Evangelis se-Indonesia di GKE Petra Sintang.

Guna menyambut kedatangan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, Selasa (16/10/2018), menggelar rapat koordinasi dan pemantapan persiapan kegiatan tersebut.

Rapat koordinasi inipun dipimpin langsung oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno yang dihadiri oleh Panitia Temu Raya, Wakapolres Sintang Kompol Amri Yudhi S SIK MH, Pengurus Sinode GKE Sintang, dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab Sintang.

Bupati Jarot menjelaskan bahwa Pertemuan Raya I Kaum Bapak Gereja Kalimantan Evangelis se-Indonesia pada 25-29 Oktober 2018 di GKE Petra Sintang harus mendapatkan dukungan penuh dari banyak pihak.

“Saya terus berkomunikasi dengan Bapak Gubernur Kalbar soal kegiatan ini. Saya sudah konfirmasi dengan beliau bahwa beliau akan berusaha hadir. Tetapi, hari itu, Sabtu (27/10/2018) mendatang beliau ada dua kegiatan. Kalau dua kegiatan itu tidak bisa diwakilkan kepada pejabat lain. Maka kemungkinan Bapak Wakil Gubernur Kalbar yang ke Sintang,” katanya.

Berdasarkan informasi yang didapatinya, kata Jarot, bapak Menteri tidak bermalam di Sintang. “Beliau mendarat pagi di Sintang kemudian membuka kegiatan habis itu langsung pulang lagi. Mohon dicek lagi, apakah jadi Pak Menteri akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan Christian Center di jalan Kelam. Soalnya waktu beliau di Sintang sangat singkat,” ungkapnya.

Olehkarenanya, Jarot pun meminta kepada panitia untuk berkoordinasi dalam menyiapkan penyambutan Pak Menteri.  “Kita harus cek jadwal penerbangan keberangkatan dari Pontianak – Sintang serta penerbangan untuk kepulangan Pak Menteri. Soalnya cuaca sedang tidak baik dan penerbangan komersial seringkali mengalami penundaan. Saya minta agar agenda beliau di Sintang harus kita atur supaya beliau bisa pulang sesuai jadwal penerbangan komersial. Rundown acara disusun dengan cermat dan harus disiplin soal waktu,” pinta Bupati Sintang. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lawan Covid-19, Bupati Ajak ASN Mempawah Rutin Berolahraga

    Lawan Covid-19, Bupati Ajak ASN Mempawah Rutin Berolahraga

    • calendar_month Jum, 23 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina dan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengikuti agenda senam pagi rutin di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat (23/7/2021). Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Mempawah, H Ismail Kadis Dikporapar, El Zuratnam, Kepala OPD terkait, dan sejumlah Aparatur Sipil Negera (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Pada masa pandemi covid-19 […]

  • Tingkatkan Kemampuan dan Kebiasaan Hidup Sehat

    Tingkatkan Kemampuan dan Kebiasaan Hidup Sehat

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk membentuk manusia Indonesia seutuhnya dan menghadapi puncak bonus demograsi 2045, perlu peningkatan kemampuan dan kebiasaan hidup sehat anak usia sekolah. Salah satunya melalui Lomba Sekolah Sehat (LSS). “LSS ini menyentuh dua komponen visi pembangunan Pemkab Sintang, yaitu mewujudkan masyarakat Sintang yang sehat dan cerdas,” kata Abdul Syufriadi, Asisten Pemerintahan, Sekretaris Daerah (Setda) […]

  • Pj Bupati Sampaikan Jawaban Pandangan Umum Fraksi pada Perubahan APBD 2024

    Pj Bupati Sampaikan Jawaban Pandangan Umum Fraksi pada Perubahan APBD 2024

    • calendar_month Sel, 27 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menyampaikan Tanggapan dan/ Jawaban Bupati Mempawah terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Mempawah mengenai Raperda tentang Perubahan APDB Tahun Anggaran 2024, Selasa (27/8/2024). Ihwal inipun disampaikan langsung di depan anggota DRPD Kabupaten Mempawah pada Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Mempawah. Pj Bupati Ismail menyampaikan ucapan terima kasih […]

  • Musrenbang, Ini Kata Ketua Dewan Sintang

    Musrenbang, Ini Kata Ketua Dewan Sintang

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) merupakan tahapan yang sangat penting dan esensi dalam pelaksanaan pemerintahan. Ini instrumen penting dalam mewujudkan visi dan misi pemerintah, menjadikan Kabupaten Sintang yang sejahtera, cerdas serta religius. “Kita berharap melalui Musrenbang ini, semua elemen menyatukan sikap, pandangan untuk mensinergikan program pembangunan di Bumi Senentang ini, demi terwujudnya Kabupaten Sintang […]

  • Tantangan Sosial Semakin Kompleks, Ini Kata Staf Ahli Bupati Sintang…

    Tantangan Sosial Semakin Kompleks, Ini Kata Staf Ahli Bupati Sintang…

    • calendar_month Ming, 7 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kehidupan sosial saat ini banyak mendapat tantangan yang kompleks seperti, kemiskinan, pengangguran, kriminalitas, radikalisme, terorisme, dan narkoba. Olehkarenanya, sebagai generasi penerus bangsa kita dituntut untuk menghadapi berbagai tantangan tersebut dengan cara berhijrah dan melakukan perubahan diri. Hal tersebut ditegaskan Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan, Syamsul Hadi saat menghadiri Pengajian Akbar dan […]

  • Pj Bupati Ismail Saksikan Penyerahan Hadiah Umroh untuk Nasabah BTPN Syariah

    Pj Bupati Ismail Saksikan Penyerahan Hadiah Umroh untuk Nasabah BTPN Syariah

    • calendar_month Rab, 12 Jun 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri penyerahan hadiah bagi nasabah BTPN Syariah di Aula Kantor Kelurahan Sungai Pinyuh, Rabu (12/6/2024). Pj Bupati Ismail menyampaikan bahwa ini tentunya sebuah hadiah yang sungguh menyenangkan bagi para nasabah sehingga wajib disyukuri. “Selain itu ini merupakan buah hasil keistiqomahan para nasabah yang tekun dan ulet dalam menjalankan […]

expand_less