Breaking News
light_mode

Tempati Rumah Dinas, Wabup Sudiyanyo Gelar Ritual Adat “Sumpah Jenang”

  • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menggelar ritual adat sumpah jenang di Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Rabu (10/3/2021).

Ritual adat yang digelar itupun merupakan tanda bagi Wakil Bupati Sintang untuk mendiami rumah dinasnya. Ihwal tersebut diyakini dapat memberikan keselamatan dan kesehatan.

Bupati Sintang, Jarot Winarno yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan hal yang luar biasa selama berada di Sintang. Pasalnya kali pertama bagi Sub Suku Dayak Seberuang dapat memimpin Kabupaten Sintang.

“Ini pertama kalinya salah satu tokoh sub suku Dayak Seberuang bisa memimpin Sintang. Ini diharapkan jalan pembuka bagi sub suku Dayak Seberuang. Saya pun seorang Jawa Seberuang, Jawa Desa, Jawa Uut Danum, Jawa Ketungau dan yang lainnya. Saya pastikan pembangunan akan merata dan sama untuk seluruh wilayah Kabupaten Sintang,” ucap Bupati Sintang.

Karena itu, Bupati Jarot mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Sintang agar dapat bersinergi dengan pemerintah dalam membangun Sintang di era pemerintahannya bersama Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto.

“Mari kita bangun Kabupaten Sintang. Saya dan Pak Sudiyanto ini pasti cocok dan kompak. Sejak awal kita sudah berbagi tugas. Situasi sudah sangat kondusif, kita kembali bersatu. Baru kita bangun kejayaan Kabupaten Sintang,” ajaknya.

Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menyampaikan sangat bersyukur bisa melaksanakan ritual adat sumpah jenang dengan lancar di rumah dinas Wakil Bupati Sintang.

“Saya memang lahir dari sub suku Dayak Seberuang. Maka ritual adat sumpah jenang sebenarnya mengandung makna yang sangat dalam bagi saya, karena harus memimpin sesuai jampi adat atau doa tadi. Saya harus memimpin dengan adil kepada semua masyarakat, apapun suku, agama dan golongannya. Mudah-mudahan pesan dari tokoh adat tadi, bisa mengingatkan saya untuk melaksanakan amanah secara adat yang kita laksanakan tadi,” jelasnya.

Kesempatan itu juga, Sudiyanto mohon dukungan dari masyarakat Sintang agar dapat menjalankan roda pemerintahan bersama Bupati Jarot.

“Saya minta dukungan dari seluruh masyarakat untuk bisa menjalankan tugas bersama Bupati Sintang. Saya sadar, kemampuan saya sangat terbatas, tetapi saya yakin, dengan kerjasama dan dukungan semua pihak, menjadi tim yang baik sehingga kami bisa menjalankan tugas dengan baik dan bijaksana,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Empat Kali Berturut Juara Umum MTQ Provinsi, Wabup Harap Mempawah jadi Kabupaten Religius

    Empat Kali Berturut Juara Umum MTQ Provinsi, Wabup Harap Mempawah jadi Kabupaten Religius

    • calendar_month Ming, 13 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Raihan prestasi yang membanggakan dari para Kafilah Kabupaten Mempawah mendapat apresiasi dari berbagai kalangan. Tak terkecuali Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi. Dimana, Wabup Pagi mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Allah SWT, bahwa kabupaten yang dipimpinnya bersama Bupati Erlina berhasil mempertahankan gelar juara umum empat kali berturut-turut pada pelaksanaan Musabaqah Tilawatil […]

  • Fraksi Demokrat Sarankan Pemerintah Maksimalkan Sektor Pajak

    Fraksi Demokrat Sarankan Pemerintah Maksimalkan Sektor Pajak

    • calendar_month Kam, 4 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang menyarankan dan meminta pemerintah daerah agar memaksimalkan sektor pajak untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). “Sektor perpajakan ini merupakan salah satu yang bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), karena pendapatan dari hasil pajak tentunya sangat besar jika dimaksimalkan,” ungkap Mainar Puspa Sari ketika menjadi juru bicara […]

  • DAD Sintang Siap Perjuangkan Nasib 6 Terdakwa Karhutla hingga Bebas

    DAD Sintang Siap Perjuangkan Nasib 6 Terdakwa Karhutla hingga Bebas

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar  – Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang menghimbau kepada masyarakat agar tidak anarkis dalam menyuarakan dan melakukan aksi untuk 6 terdakwa kahutla yang sedang berproses hukum. “Saya harap masyarakat yang ikut memperjuangkan nasib rakyat kita ini, dapat terkendali dan tidak anarkis demi terjaganya keamanan dan tidak menimbulkan masalah hukum baru yang justru merugikan masyarakat […]

  • Kecelakaan Tunggal, Kadisperindagkop Sintang Alami Patah Tulang Bahu

    Kecelakaan Tunggal, Kadisperindagkop Sintang Alami Patah Tulang Bahu

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Kadisperindagkop) Sintang, H Sudirman mengalami kecelakaan tunggal di Dusun Kelangau, Desa Jaya Sakti, Kecamatan Kayan Hilir, Rabu (7/8/2019) pukul 15.23 WIB. Diduga peristiwa kecelakaan tersebut diakibatkan jarak pandang supir terhalang oleh debu. Sehingga mobil dinas Kadisperindagkop itu menabrak sebuah pohon karet. “Matanya masuk debu, kemudian secara […]

  • Berharap Peserta Bimtek Paham Tipikor

    Berharap Peserta Bimtek Paham Tipikor

    • calendar_month Sen, 18 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah melalui Dinas Sosial PPPA-MPD menggelar Bimbingan Tekbis (Bimtek) bagi kepala desa (Kades), perangkat desa, dan BPD se-Kabupaten Mempawah. Kegiatan yang berlangsung di Hotel Orchard Perdana Pontianak inipun dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Sekda Mempawah, H Ismail, Kepala Dinas Sosial PPPA-MPD, Burhan, para Kepala Desa, Perangkat Desa, dan BPD, […]

  • Dewan Tegaskan Larangan Kampanye di Tempat Ibadah dan Sekolah

    Dewan Tegaskan Larangan Kampanye di Tempat Ibadah dan Sekolah

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono kembali menegaskan dan mengingatkan para pasangan calon dan simpatisan pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Sintang tahun 2024 agar tidak menjadikan rumah ibadah sebagai tempat kampanye “Tidak boleh ada kampanye di masjid. Di masjid itu tidak bicara soal politik, itu […]

expand_less