Breaking News
light_mode

Tempati Rumah Dinas, Wabup Sudiyanyo Gelar Ritual Adat “Sumpah Jenang”

  • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menggelar ritual adat sumpah jenang di Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Rabu (10/3/2021).

Ritual adat yang digelar itupun merupakan tanda bagi Wakil Bupati Sintang untuk mendiami rumah dinasnya. Ihwal tersebut diyakini dapat memberikan keselamatan dan kesehatan.

Bupati Sintang, Jarot Winarno yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan hal yang luar biasa selama berada di Sintang. Pasalnya kali pertama bagi Sub Suku Dayak Seberuang dapat memimpin Kabupaten Sintang.

“Ini pertama kalinya salah satu tokoh sub suku Dayak Seberuang bisa memimpin Sintang. Ini diharapkan jalan pembuka bagi sub suku Dayak Seberuang. Saya pun seorang Jawa Seberuang, Jawa Desa, Jawa Uut Danum, Jawa Ketungau dan yang lainnya. Saya pastikan pembangunan akan merata dan sama untuk seluruh wilayah Kabupaten Sintang,” ucap Bupati Sintang.

Karena itu, Bupati Jarot mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Sintang agar dapat bersinergi dengan pemerintah dalam membangun Sintang di era pemerintahannya bersama Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto.

“Mari kita bangun Kabupaten Sintang. Saya dan Pak Sudiyanto ini pasti cocok dan kompak. Sejak awal kita sudah berbagi tugas. Situasi sudah sangat kondusif, kita kembali bersatu. Baru kita bangun kejayaan Kabupaten Sintang,” ajaknya.

Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menyampaikan sangat bersyukur bisa melaksanakan ritual adat sumpah jenang dengan lancar di rumah dinas Wakil Bupati Sintang.

“Saya memang lahir dari sub suku Dayak Seberuang. Maka ritual adat sumpah jenang sebenarnya mengandung makna yang sangat dalam bagi saya, karena harus memimpin sesuai jampi adat atau doa tadi. Saya harus memimpin dengan adil kepada semua masyarakat, apapun suku, agama dan golongannya. Mudah-mudahan pesan dari tokoh adat tadi, bisa mengingatkan saya untuk melaksanakan amanah secara adat yang kita laksanakan tadi,” jelasnya.

Kesempatan itu juga, Sudiyanto mohon dukungan dari masyarakat Sintang agar dapat menjalankan roda pemerintahan bersama Bupati Jarot.

“Saya minta dukungan dari seluruh masyarakat untuk bisa menjalankan tugas bersama Bupati Sintang. Saya sadar, kemampuan saya sangat terbatas, tetapi saya yakin, dengan kerjasama dan dukungan semua pihak, menjadi tim yang baik sehingga kami bisa menjalankan tugas dengan baik dan bijaksana,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • New Normal Stabilkan Ekonomi Rakyat

    New Normal Stabilkan Ekonomi Rakyat

    • calendar_month Jum, 26 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen menyebut bahwa dirinya sangat mendukung penerapan kebijakan new normal. Bahkan dia optimis new normal dapat mengembalikan kestabilan ekonomi yang terperosok. “Penerapan new normal kami yakini bisa kembali mengangkat sekaligus menstabilkan kondisi ekonomi kita,” ujar Lim Hie Soen, kemarin. Selain itu, diharapkannya penerapan […]

  • Jangan Jadikan Ibadah Haji Ajang Jalan-jalan dan Saling Pamer

    Jangan Jadikan Ibadah Haji Ajang Jalan-jalan dan Saling Pamer

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Para jamaah haji tahun 2019 diharapkan dapat mempersiapkan diri, baik dari kesehatan, keimanan dam ketagwaannya. Sebab Agustus mendatang merupakan bulannya haji 1440 hijriah. “Mari kita persiapkan keimanan kita, luruskan niat kita untuk menunaikan ibadah haji. Jangan ibadah haji dijadikan untuk jalan-jalan dan saling pamer, maka perlu adanya peningkatan iman dan taqwa bagi kita […]

  • Pemkab Mempawah Bantu 1.000 Ekor Bibit Ayam dan 2.453 Burung Puyuh

    Pemkab Mempawah Bantu 1.000 Ekor Bibit Ayam dan 2.453 Burung Puyuh

    • calendar_month Kam, 3 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna meningkatkan jumlah populasi dan produksi ternak di Kabupaten Mempawah, Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Mempawah menyalurkan bantuan 1.000 ekor ayam ras pedaging dan 2.453 ekor burung puyuh. Penyerahan bantuan hewan ternak ini dilakukan langsung Bupati Mempawah, Hj Erlina secara simbolis kepada sejumlah kelompok ternak di Desa Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah […]

  • Pisah Sambut Kepala Kantor Kemenag Mempawah

    Pisah Sambut Kepala Kantor Kemenag Mempawah

    • calendar_month Kam, 10 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri acara Pisah Sambut Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mempawah di Rumah Budaya Melayu Mempawah, Kamis (10/10/2024). Seperti diketahui, Kantor Kemenag Kabupaten Mempawah kini dipimpin Ikhwan Pohan yang menggantikan Hasib Arista yang saat ini menjabat sebagai Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sintang menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat Ikhwan […]

  • Jarot Angkat Topi untuk Peserta Tempunak Cup 2017

    Jarot Angkat Topi untuk Peserta Tempunak Cup 2017

    • calendar_month Sel, 12 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Klub-klub yang mengikuti Turnamen Sepakbola Tempunak Cup 2017 tidak merekrut pesepakbola dari luar, alias hanya mengandalkan pemain lokal. Hal ini pun mendapat apresiasi dari Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno M.Med.Ph. “Ini positif untuk mencetak bibit-bibit pesebakbola. Semangat dengan Semangat Pemkab Sintang untuk memajukan olahraga,” kata Jarot, ketika menutup Turnamen Sepakbola Cup 2017, di […]

  • Midji Ajak Eksekutif dan Legislatif Bersinergitas dalam Membangun Kalbar

    Midji Ajak Eksekutif dan Legislatif Bersinergitas dalam Membangun Kalbar

    • calendar_month Sen, 30 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Gubernur Kalbar, H Sutarmidji bersama Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Provinsi Kalbar Periode 2019- 2024, di Balairung Sari, Kantor DPRD Provinsi Kalbar, Senin (30/9/2019). “Saya ucapkan terima kasih bagi anggota DPRD periode 2014-2019 dan bagi anggota DPRD periode 2019-2024 mari kita bangun sinergitas untuk membangun […]

expand_less