Beranda Parlemen Tanaman Nilam Potensi Dongkrak Ekonomi Masyarakat

Tanaman Nilam Potensi Dongkrak Ekonomi Masyarakat

Harjono Bejang, Anggota DPRD Sintang

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Harjono Bejang mengajak masyarakat agar dapat menanam tanaman Nilam. Sebab memiliki potensi besar dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Tanaman Nilam bagus dan punya potensi besar untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, apa lagi kalau dibantu dengan peran pemerintah dalam mengembangkan sektor ini,” kata Harjono Bejang, belum lama ini.

Menurut Harjono Bejang, tanam Nilam menjadi salah satu sektor yang menjanjikan dalam meningkatkan ekonomi masyarakat di wilayah ini. Dengan dukungan dari pemerintah daerah, sehingga
pertumbuhan budidaya tanam Nilam bakal meningkat pesat dan nemberikan arapan baru bagi para petani dan masyarakat sekitar,” ungkap Harjono Bejang.

Olehkarenanya, Harjono Bejang minta langkah konkret dari PT. Rempah Bumi Borneo yang mendirikan Sentra Tanam Nilam di daerah terpilih. Sentra ini bertujuan menjadi pusat pengembangan, penelitian, dan produksi tanam Nilam.

“Nah, pentingnya pemerintah menyediakan bantuan teknis dan pendanaan untuk petani yang terlibat dalam budidaya ini. Dan pemerintah juga harus menyediakan bantuan teknis dan pendanaan bagi petani yang ingin terlibat dalam budidaya ini,” kata Harjono Bejang.

Selain itu, Harjono Bejang mendorong kerjasama antara pemerintah, PT. Rempah Bumi Borneo, dan lembaga keuangan.

“Langkah ini diambil agar petani tanam Nilam dapat lebih mudah mengakses sumber daya keuangan. Program pinjaman dengan tingkat bunga rendah dan jangka waktu pembayaran yang fleksibel diharapkan dapat memberikan modal bagi petani untuk memulai atau mengembangkan usaha tanam Nilam,” pungkas Harjono Bejang. (LK1)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here