Breaking News
light_mode

Pj Bupati Ismail Hadiri Pisah Sambut Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Kalbar

  • calendar_month Kam, 12 Des 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri acara Pisah Sambut Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Barat di Hotel Golden Tulip Pontianak, Kamis (12/12/2024).

Acara tersebut menjadi momen pergantian kepemimpinan, di mana Jonny Pesta Simamora resmi menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Kalbar menggantikan Muhammad Tito Andrianto, yang kini mengemban tugas baru sebagai Kepala Pusat Pelatihan BPSDM Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Muhammad Tito Andrianto menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan kerja sama seluruh pihak selama masa kepemimpinannya.

Tito mengungkapkan kebanggaan atas berbagai pencapaian yang telah diraih, mulai dari peningkatan pelayanan publik hingga kolaborasi lintas sektor yang semakin solid.

“Saya percaya bahwa keberhasilan ini adalah hasil kerja keras bersama. Semoga kepemimpinan selanjutnya dapat membawa Kanwil Kemenkumham Kalbar yang sekarang berubah nama menjadi Kanwil Kementerian Hukum Kalbar ke arah yang lebih baik,” ujar Tito.

Selanjutnya, Kakanwil baru, Jonny Pesta Simamora dalam sambutannya menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program kerja yang telah berjalan serta mendorong inovasi di bidang pelayanan hukum.

“Saya berharap dapat terus memperkuat sinergi dengan seluruh pihak untuk menghadapi tantangan ke depan,” ungkap Jonny dengan optimis.

Sementara itu, Pj Bupati Mempawah, Ismail mengapresiasi terhadap dedikasi Muhammad Tito Andrianto selama memimpin Kanwil Kemenkumham Kalbar.

Pj Bupati Ismail mengakui, berbagai pencapaian yang telah diraih merupakan hasil dari kepemimpinan yang visioner dan kerja sama yang baik dengan pemerintah daerah.

“Pak Tito telah menunjukkan kepemimpinan yang luar biasa dengan berbagai pencapaian yang tidak hanya meningkatkan pelayanan publik, tetapi juga memperkuat sinergi lintas sektor. Saya yakin, di bawah kepemimpinan Pak Jonny, kolaborasi ini akan terus berlanjut dan bahkan semakin berkembang,” ujar Ismail.

Pj Bupati Ismail juga menegaskan pentingnya kerja sama antara pemerintah daerah dan Kanwil Kemenkumham Kalbar, khususnya dalam menangani isu-isu hukum dan pelayanan kepada masyarakat. Ia berharap sinergi ini dapat mendukung terciptanya tatanan hukum yang lebih baik di Kalimantan Barat, termasuk di Kabupaten Mempawah.

“Saya berharap kepemimpinan baru ini dapat membawa inovasi di bidang pelayanan hukum, sekaligus memperkuat kerja sama dalam menciptakan masyarakat yang lebih sadar hukum,” pungkas Pj Bupati Ismail. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Trik BPJS Rangkul Pemprov Atasi Masalah

    Begini Trik BPJS Rangkul Pemprov Atasi Masalah

    • calendar_month Kam, 2 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Pontianak melakukan pertemuan dengan forum kemitraan dan forum komunikasi serta otoritas pemangku kepentingan utama tingkat Provinsi Kalbar 2017 di Hotel Mercure, Senin (30/10) lalu. Pertemuan yang dihadiri Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah Banten, Kalbar, Lampung dan Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kalbar itu membahas beberapa […]

  • Pj Bupati Buka FASI ke-12 di Masjid Agung Al Falah Mempawah

    Pj Bupati Buka FASI ke-12 di Masjid Agung Al Falah Mempawah

    • calendar_month Sab, 31 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Bupati Mempawah, Ismail membuka FASI ke-12 Tahun 2024 tingkat Kabupaten Mempawah di Aula Masjid Agung Al Falah Mempawah, Sabtu (31/8/2024). Kegiatan tersebut mengangkat tema “Menciptakan Generasi Qur’ani Menyongsong Masa Depan Gemilang”. Pj Bupati Ismail menyampaikan dengan di gelarnya FASI ke-12 ini dapat mempersiapkan duta-duta FASI Kabupaten Mempawah yang akan berlaga di tingkat […]

  • Bupati Erlina Bangga Hadirnya Universitas OSO di Kalbar

    Bupati Erlina Bangga Hadirnya Universitas OSO di Kalbar

    • calendar_month Rab, 1 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengaku bangga dan bersyukur atas kehadirian Universitas OSO di Provinsi Kalimantan Barat, hal ini dinilainya dapat menambah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). “Selamat Dies Natalis ke -3 Universitas OSO. Semoga selalu mencetak generasi hebat dan berkontribusi bagi pembangunan Kalimantan Barat,” ujar Bupati Mempawah, Hj Erlina usai mengahadiri Dies Natalis […]

  • Wuih, 10 Wanita di Sintang Positif Konsumsi Narkotika

    Wuih, 10 Wanita di Sintang Positif Konsumsi Narkotika

    • calendar_month Ming, 10 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Sebanyak 75 pemuda – pemudi di Kabupaten Sintang terjaring razia yang dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sintang, Minggu (10/12) dini hari. 11 di antaranya positif mengkonsumsi narkotika. “Setelah kita lakukan tes urine, ada 11 yang positif mengkonsumsi narkotika,” kata Kepala BNNK Sintang, Agus Akhmadin. Menurut Agus, pria hanya satu orang yang positif […]

  • Surat Suara Jangan Diperjualbelikan, Ingat Dosa dan Azab Allah!

    Surat Suara Jangan Diperjualbelikan, Ingat Dosa dan Azab Allah!

    • calendar_month Sen, 22 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – “Ingat ya! Surat suara yang tidak digunakan jangan diperjualbelikan, berdosa dunia akhirat, dan ingat azab Allah,” ucap Wagub Kalbar, Dia Norsan tatkala mendampingi Bupati Kabupaten Mempawah, Erlina Ria Norsan meninjau beberapa TPS di Mempawah, Rabu (17/4/2019) lalu. Ria Norsan menyampaikan ihwal tersebut, lantaran tidak mau hak pilih rakyatnya disalahgunakan oleh penyelenggara pemilu baik […]

  • Ingat! ASN Sintang Dilarang Pakai Elpiji Melon

    Ingat! ASN Sintang Dilarang Pakai Elpiji Melon

    • calendar_month Kam, 7 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Larangan Aparatur Sipil Negara (ASN) memakai tabung Gas Minyak Bumi yang Dicairkan (LPG) ukuran 3 Kilogram atau Elpiji Melon, terus bergulir di Kabupaten Sintang. “Ini patut kita apresiasi dan patut kita jalankan bersama-sama,” kata Herimaturida, Anggota DPRD Sintang kepada wartawan, Kamis (7/3/2019). Menurutnya, larangan tersebut sangat logis, mengingat Elpiji Melon sudah jelas hanya […]

expand_less