Breaking News
light_mode

Perisapan MTQ Sintang Sudah 90 Persen

  • calendar_month Jum, 23 Mar 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Persiapan Mushabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXIII Tingkat Kabupaten Sintang yang akan dimulai pada Sabtu (24/03/2018) malam, sudah mencapai 90 persen.

“Saya lihat gladi bersihnya juga cukup bagus. Hanya sedikit-sedikit saja yang perlu kita sempurnakan, seperti lighting yang agak kurang terang ketika tari klosal itu,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang Yosepha Hasnah, usai meninjau gladi bersih MTQ, di Stadion Baning Sintang, Kamis (22/3) malam.

Menurut laporan panitia, lanjut Yosepha, untuk penerangan tambahan, ada dua lampu sorot yang belum terpasang. “Saya minta terus dioptimalkan persiapannya. Sehingga berjalan dengan baik dalam pelaksanaannya,” ucapnya.

Selain mendapat laporan dan melihat langsung persiapan, Yosepha juga dikabari bahwa MTQ XXIII Tingkat Kabupaten Sintang ini diikuti lebih 400 peserta dari 14 kecamatan di Bumi Senentang ini.

“Pawai Takruf juga sudah siap. Nanti Pak Bupati yang melepasnya Sabtu pagi di depan Pendopo Bupati dan malamnya lanjut untuk acara pembukaan,” terang Yosepha.

Ia mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sintang, bukan hanya muslim, tetapi juga umat-umat agama lain, turut menyaksikan dan memeriahkan pelaksanaan MTQ ini.

“Kita berharap masyarakat berpatisipasi aktif, menonton, memberikan support buat peserta dan juga menjaga ketertiban, kebersihan. Karena ini kan bukan hanya umat Islam ya, tetapi kita semua masyarakat Sintang menyambut suka cita kegiatan MTQ ini. Saya tadi sampai habis ikut gladi bersih,” ungkap Yoshepa.

Kendati non muslim, berpartisipasi dalam MTQ ini bukan kali pertama bagi Yosepha. Pasalnya, Ia pernah menjadi Panitia MTQ Tingkat Nasional di Kota Pontianak, pada masa Presiden RI ke-2 Soeharto.

“Saya masih mahasiswi kala itu, jadi Saya ikut menyambut tamu,” kenangnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum MTQ XXIII Tingkat Kabupaten Sintang 2018, Kurniawan mengungkapkan, pentas utama sudah jadi,sound system dan layout pembukaan juga sudah siap.

“Tempat-tempatlomba juga sudah tersedia semuanya,” katanya.

Semula, lanjut Kurniawan, hanya 417 peserta, namun kini sudah bertambah menjadi 430-an peserta. Semua kecamatan mengirim kafilah MTQ Sintang ini.

“Kemudian Qari Internasional, Muammar ZA sampai hari ini mengonfirmasikan akan tetap datang dalam pembukaan MTQ ini,” ungkap Kurniawan.

Sedangkan untuk Pawai Takruf, kata Kurniawan, saat ini 40-an peserta dari Masjid, Lembaga Pendidikan dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas).

“Informasinya, DAD (Dewan Adat Dayak) juga ikut Pawai Takruf ini,” ungkapnya.

Kebersamaan seperti inilah, tambah dia, yang menjadi modal besar membangun Kabupaten Sintang. Bupati Jarot Winarno juga telah mengarahkan, bahwa MTQ ini bukan semata milik umat Islam.

“Tetapi menjadi bagian besar kita untuk menjaga kerukunan umat beragama dan kebersamaan dari pada tokoh-tokoh agama kita dalam membina masyrakat. Untuk itu, semua tokoh agama kita undang,” tambah Kurniawan. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Erlina Silaturahmi Virtual dengan Kades se Kabupaten Mempawah

    Bupati Erlina Silaturahmi Virtual dengan Kades se Kabupaten Mempawah

    • calendar_month Kam, 4 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Momen lebaran adalah momen berharga bagi masyarakat untuk menjalin tali silaturahmi dan koneksi sosial. Namun, dalam situasi yang rentan terpapar Covid-19, Bupati Mempawah, Hj Erlina menggelar silaturahmi dan halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1441 H secara virtual melalui video conference (Vidcon) bersama Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Mempawah, Kamis (4/6/2020). “Masih dalam suasana lebaran […]

  • Bupati Mempawah Ajak ASN Tingkatkan Ibadah dan Kedisiplinan

    Bupati Mempawah Ajak ASN Tingkatkan Ibadah dan Kedisiplinan

    • calendar_month Sen, 17 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina menjadi Inspektur upacara pada apel gabungan Sekretariat Daerah dan SOPD yang berada dilingkungan Kantor Bupati  Mempawah, Senen (17/6/2019). Sebelum apel dimulai, Bupati Mempawah, Erlina mengabsen pejabat eselon III dan kepala SOPD di lingkungan Kantor Bupati Mempawah satu persatu. “Saya ucapkan terima kasih atas atensi bapak dan ibu yang hadir melaksanakan […]

  • Rahmad: Bukan Kemauan Saya, Masyarakat yang Menginginkan

    Rahmad: Bukan Kemauan Saya, Masyarakat yang Menginginkan

    • calendar_month Sen, 27 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tidak hanya Rudhy Bachtiar  dan Mochrizal saja yang maju melalalui jalur perseorangan. Bahkan, pasangan Rahmad Satria – Ridwan Rusli juga mendafatar ke KPU Kabupaten Mempawah , melalui jalur perseorangan (Independen), Sabtu (25/11). Mereka akan berlaga dalam Pilkada Kabupaten Mempawah 2018 melalui jalur perseorangan (independen). Sejak pagi, ratusan pendukung melakukan konvoi menggunakan sepeda motor, mobil […]

  • Wujudkan Mempawah yang Religius

    Wujudkan Mempawah yang Religius

    • calendar_month Jum, 8 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sejumlah rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Jadi (Harjad) Kabupaten Mempawah ke-63 terus digelar Pemerintah Kabupaten Mempawah, salah satunya “Tabligh Akbar bersama Ustad Hatoli di Masjid Agung Al Falah, Kelurahan Terusan Kecamatan Mempawah Hilir, Kamis (7/7/2022) malam. Bupati Mempawah, Hj Erlina dalam sambutannya mengatakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Mempawah ke- 63, pemerintah […]

  • Kuota Guru Kontrak Belum Ditetapkan

    Kuota Guru Kontrak Belum Ditetapkan

    • calendar_month Sen, 26 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang melalui instansi terkait menyatakan, penerimaan Guru Kontrak akan dilaksanakan April 2018, tetapi tanggal dan kuotanya belum ditetapkan. “Sampai saat ini kami belum menerima berapa kuota yang akan diterima,” kata Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Sintang, Herimaturida, kemarin. Ia mengharapkan rekrutmen Guru Kontrak ini disegerakan. Lantaran masih banyak sekolah, khususnya […]

  • RBK dan Pelindo Tanam 1000 Bibit Buah-buahan

    RBK dan Pelindo Tanam 1000 Bibit Buah-buahan

    • calendar_month Kam, 22 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rumah Bedaraya Kijing (RBK) bekerjasama dengan dengan PT Pelindo Regional 2 Pontianak melakukan penghijauan dan penanaman 1000 bibit pohon buah-buahan sebagai wujud program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) di Kantor Desa Sungai Kunyit Laut, Kecamatan Sungai Kunyit, Kamis (22/9/2022). Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi dan Sekda Mempawah, H Ismail. […]

expand_less