Breaking News
light_mode

Penggalangan Dana, Bukti Sintang Peduli Korban Gempa dan Tsunami

  • calendar_month Jum, 12 Okt 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Musibah yang menimpa Lombok, Palu, Donggala, Sigi, dan Situbondo merupakan cobaan yang diberikan Tuhan yang maha kuasa. Olehkarenanya, Bupati Sintang, Jarot Wianarno mengajak seluruh lapisan masyarakat Sintang untuk peduli atas musibah tersebut.

“Meraka yang ada di Lombok, Palu, Donggala, Sigi, dan Situbondo merupakan saudara kita juga.  Mari kita bersama-sama meringankan beban mereka dengan melakukan penanggalan dana,” ajak Bupati Sintang, Jarot Winarno saat membuka kegiatan Bhakti Sosial Penggalangan Dana Korban Bencana dan Pengobatan Kaki Gajah, Jumat (12/10/2018), di Terminal Sungai Durian.

Bupati Jarot mengatakan, cobaan yang diberikan Tuhan yang maha kuasa ini akan terasa ringan apabila kita semua ikut serta meringankan beban tersebut.

“Hari ini dilakukan penggalangan dana , jadi luar biasa kepedulian masyarakat Sintang terhdap saudara kita yang ditimpa musibah,” ujarnya.

Menurut Jarot, bhakti sosial yang melibatkan anggota Pramuka dari SMK N 1 merupakan kegiatan positif.  Pemerintah Kabupaten Sintang sangat mendukung kegiatan tersebut.

Untuk itu, Jarot berpesan kepada siswa-siswi SMK N 1 Sintang agar menanamkan ahlak dan moral yang baik. “Ahlak dan moral yang baik harus ditanam mulai dari sekarang. Karena itu akan menjadi modal kita dalam berkehidupan,” ujarnya.

Kemudian, tambah Jarot, jika ingin melihat bangsa dan negara ini ekonominya maju dan tumbuh pesat, ada tiga aspek yang mesti diperhatikan. Pertama, harus ada investasi yang masuk  di Kabupaten Sintang. Kedua, investasi yang berorientasi ekspor, dan ketiga, pendidikan vokasi.

“Pendidikan vokasi inilah nantinya akan menyiapkan kalian-kalian semua untuk siap terjun di dunia kerja, dengan bekal berbagai ilmu dan keterampilan sehingga ketika kalian lulus nanti kalian sudah siap bekerja,” ungkap Jarot.

Olehkarenanya, Jarot meminta agar siswa-siswi SMK N 1 untuk giat dan rajin menuntut ilmu sebaik-baiknya. “Jadilah kalian anak SMK N 1 yang siap bekerja. Tetapi harus punya akhlak dan moral yang baik,” pesan Jarot. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 7 Ketua TP PKK Desa Kecamatan Sungai Tebelian Dilantik
    OPD

    7 Ketua TP PKK Desa Kecamatan Sungai Tebelian Dilantik

    • calendar_month Sen, 9 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 7 Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Desa dan pengurus Kecamatan Sungai Tebelian dilantik di Gedung Serbaguna Kecamatan Sungai Tebelian, Senin (9/1/2023). Pelantikan 7 Ketua TP PKK Desa inipun dilakukan langsung Ketua TP PKK Kabupaten Sintang, Ny Rita Cendanawangi Melkianus. Pelantikan ditandai dengan pengucapan sumpah janji, penandatanganan berkas pelantikan dan pemberian ucapan selamat. […]

  • Kasus DBD Meningkat, Dewan Ajak Masyarakat Donor Darah

    Kasus DBD Meningkat, Dewan Ajak Masyarakat Donor Darah

    • calendar_month Rab, 18 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen mengatakan, peran Palang Merah Indonesia (PMI) cukup sentral, mengingat keberadaan PMI erat kaitannya dengan ketersediaan stok darah. Karenanya, kata Lim Hie Soen, keberadaan PMI diibaratkan rumah dari stok darah. “Harus disadari, ketersediaan transfusi darah sangat diperlukan dalam penanganan kesehatan. […]

  • Dewan Apresiasi Bulog Salurkan 1.300 Ton Beras untuk Masyarakat Kurang Mampu

    Dewan Apresiasi Bulog Salurkan 1.300 Ton Beras untuk Masyarakat Kurang Mampu

    • calendar_month Kam, 9 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anastasia mengapresiasi langkah Bulog Kabupaten Sintang menyalurkan 70 persen dari total beras ke beberapa wilayah di kabupaten tersebut. Menurut Anastasia, tindakan Bulog Kabupaten Sintang untuk menyalurkan beras ini sejalan dengan komitmen pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor pangan. “Jadi, hingga penghujung tahun […]

  • Sah, Jane Elisabet Wuysang Pimpin PDAM Tirta Senentang

    Sah, Jane Elisabet Wuysang Pimpin PDAM Tirta Senentang

    • calendar_month Sen, 22 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sah. Jane Elisabet Wuysang dilantik menjadi Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Senentang periode 2018-2022, di Balai Praja Kantor Bupati Sintang, Sabtu (20/1). “Inilah hasil seleksi terbuka yang kita adakan beberapa waktu lalu. Bahwa dia yang terbaik, harus kita terima,” ujar Bupati Sintang, Jarot Winarno, usai melantik nakhoda perusahaan yang mengurusi air […]

  • Hilangkan Barang Bukti, Pemuda Asal Antibar Nekat Telan Sabu-sabu dan Ekstasi

    Hilangkan Barang Bukti, Pemuda Asal Antibar Nekat Telan Sabu-sabu dan Ekstasi

    • calendar_month Sab, 25 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seorang pemuda nekat menelan narkoba jenis sabu-sabu untuk menghilangkan barang bukti saat diamankan polisi. Tak tangung-tangung pelaku menelan barang haram tersebut beserta bungkus plastiknya. Pelaku tersebut berinisal MRR (23) merupakan warga Desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur, Kabupaten Mempawah. “Pelaku MRR menelan barang bukti yang diduga narkoba jenis sabu-sabu, sehingga kita bawa ke RSUD […]

  • Perkuat Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih dan Transparan

    Perkuat Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih dan Transparan

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menegaskan bahwa program Jaga Desa bukan sekadar slogan, melainkan gerakan kolektif untuk memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang bersih, transparan, dan akuntabel. Hal itu disampaikannya saat membuka Sosialisasi Jaga Desa Kabupaten Mempawah Tahun 2025 di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Selasa (30/9/2025). Sosialisasi bertema “Strategi Cegah Korupsi: […]

expand_less