Breaking News
light_mode

Pemkab Mempawah Gelar Tausiyah Ramadan, Ajak ASN Perkuat Keimanan dan Ketakwaan

  • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mempawah kembali menggelar Tausiyah Ramadan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), Jumat (21/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Mushola Nurussalim ini menjadi bagian dari agenda rutin setiap Jumat selama bulan suci Ramadan.

Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, hadir dalam acara tersebut bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Ismail, serta para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan ASN di lingkungan Pemkab Mempawah.

Dalam sambutannya, Wabup Juli menekankan pentingnya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.

“Melalui tausiyah ini, kita dapat memperdalam pemahaman agama dan memperkuat keimanan. Terlebih di bulan Ramadan, setiap amal ibadah akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT,” ujar Wabup Juli.

Selain itu, Wabup Juli juga mengajak seluruh ASN untuk bersyukur karena masih diberikan kesempatan menjalani 10 hari terakhir Ramadan, yang merupakan fase paling istimewa.

“Di fase akhir bulan Ramadan ini, terdapat malam yang lebih mulia dari seribu bulan, yaitu Lailatul Qadar. Mari kita manfaatkan momen ini dengan memperbanyak ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT,” kata Wabup Juli.

Kegiatan tausiyah kali ini diisi oleh Buya Zulfan Affan Abdurrahman, yang menyampaikan ceramah bertemakan “Keutamaan 10 Hari Terakhir Ramadan dan Meraih Lailatul Qadar.”

Dalam tausiyahnya, beliau mengingatkan para ASN agar tidak hanya menjadikan Ramadan sebagai momen ibadah sesaat, tetapi juga sebagai titik awal perubahan menuju pribadi yang lebih baik dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat.

Tausiyah Ramadan bukan sekadar ajang mendengarkan ceramah, tetapi juga momentum untuk merenungi peran ASN sebagai abdi negara yang harus bekerja dengan penuh integritas, kejujuran, dan pelayanan yang tulus kepada masyarakat.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan nilai-nilai spiritual semakin tertanam dalam diri para ASN, sehingga mereka tidak hanya menjadi profesional di bidangnya, tetapi juga memiliki moral dan etika kerja yang baik sesuai dengan ajaran agama. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pj Sekda Buka FGD RDTR Kawasan Perkotaan Sungai Pinyuh

    Pj Sekda Buka FGD RDTR Kawasan Perkotaan Sungai Pinyuh

    • calendar_month Rab, 14 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Sekda Mempawah, Juli Suryadi menghadiri Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Materi Teknis Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Perkotaan Sungai Pinyuh di Aula Wisata Nusantara Mempawah, Rabu (14/8/2024). Pj Sekda Juli Suryadi mengatakan kepada seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah yang hadir untuk menyampaikan seluruh program dan kegiatan prioritas pada […]

  • Bupati Erlina: Penurunan Angka Stunting Tanggungjawab Semua Pihak

    Bupati Erlina: Penurunan Angka Stunting Tanggungjawab Semua Pihak

    • calendar_month Ming, 28 Jan 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri Gerakan Pencegahan Stunting di Posyandu Shinta, Desa Sungai Rasau, Kecamatan Sungai Pinyuh, Minggu (28/1/2024). Kegiatan ini tersebut dihadiri Pj Gubernur Kalbar, Harisson, Pj. Ketua TP PKK Kalbar Windi Prihastari Harisson, Kadis Kesehatan Kalbar, Sekda Mempawah Ismail, pimpinan OPD Mempawah, Camat dan Forkorpimcam, pemerintah desa, hingga para kader posyandu. […]

  • Cetak PNS Berkualitas dan Profesional

    Cetak PNS Berkualitas dan Profesional

    • calendar_month Sen, 15 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto berharap Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III Angkatan I (LXXVII/77) Tahun 2021 di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sintang dapat mencetak PNS yang berkualitas dan mampu menjadi pelayan publik yang baik. “Harapan saya agar dalam pelatihan dasar Calon Pegawai Negeri Sipil ini mampu mencetak PNS sebagai pelayan publik serta […]

  • Ayo, Patuhi Protkes dengan 3M

    Ayo, Patuhi Protkes dengan 3M

    • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah agar menerapkan prinsip 3M sebagai langkah memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19. “Masyarakat dipersilakan beraktivitas kembali di era adaptasi kebiasaan baru agar tetap produktif menyongsong upaya pemulihan ekonomi nasional. Namun, jangan abaikan prinsip 3M tersebut,” kata H Ria Mulyadi, Kamis (8/10/2020). […]

  • DPRD Sintang Imbau Masyarakat Jangan Sebarkan Hoax dan Hate Speech

    DPRD Sintang Imbau Masyarakat Jangan Sebarkan Hoax dan Hate Speech

    • calendar_month Sel, 4 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Perkembangan teknologi yang begitu pesat harus disikapi dengan bijak oleh masyarakat. Penyebaran berita bohong atau hoax, hate speech dan kalimat dengan nada-nada provokasi di media sosial harusnya dihindari masyarakat. Hal ini untuk mencegah terjadinya perpecahan di masyarakat. Wakil Ketua DPRD Sintang, Terry Ibrahim meminta masyarakat khususnya di Kabupaten Sintang agar menggunakan media sosial […]

  • Wabup Pimpin Kampanye Wajib Masker, Masyarakat Diimbau Tetap Waspada dengan Corona

    Wabup Pimpin Kampanye Wajib Masker, Masyarakat Diimbau Tetap Waspada dengan Corona

    • calendar_month Kam, 10 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kampanye Wajib Masker kepada masyarakat secara serentak di seluruh Indonesia digelar pada Kamis (10/9/2020). Di wilayah hukum Polres Mempawah, pencanangan Wajib Masker berlangsung di Terminal Mempawah dipimpin Wakil Bupati, Muhammad Pagi. Selain itu, dilaksanakan pula sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 50 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya Pencegahan […]

expand_less