Breaking News
light_mode

MEA, Ini Pesan Bupati Sintang….

  • calendar_month Sab, 10 Mar 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Masyarakat Kabupaten Sintang diminta untuk mampu menghadapi tantangan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).  Sebab MEA tidak lagi mengenal batasan untuk melakukan usaha.

“Untuk itu masyarakat, dan pelaku usaha yang berdomisili di Kabupaten Sintang harus mampu bersaing dan menghadapi tantang secara global itu,” kata Bupati Sintang, Jarot Winarno, ketika meresmikan Universitas Muhammadiyah Pontianak dan gedung Dakwah Muhammadiyah, kemarin.

Olehkarenanya, aktifitas anak-anak muda di Kabupaten Sintang mesti didukung agar mampu bersaing secara global dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

“Selama aktifitas itu postif dan tidak negatif wajib kita dukung mereka. Karena anak-anak kita kedepan akan dihadapkan dengan MEA yang menuntut mereka agar berinovasi dalam dunia usaha maupun pendidikan,” ungkapnya.

Apalagi, kata Jarot, pada tahun 2020 mendatang, Indonesia akan memasuki yang namanya bonus demografi. Dimana jumlah manusia produktif lebih banyak dari pada manusia yang tidak produktif.

“Usia 15-64 tahun atau 64 persen  itu adalah usia produktif yang mampu bersaing secara global. Sementara 36 persenya adalah yang tidak produktif. Jadi dengan itu semua kita harus dapat mengembangkan SDM yang kita miliki, bonus demografi tidak akan bisa dinikmati kalau SDM kita rendah,” paparnya.

Menurutnya, Kabupaten Sintang tidak akan bisa berkembang, jika bekerja sendiri-sendiri. Olehkarenanya semua pihak harus bersinergi dan bersama-sama bekerja untuk meningkatkan pelayanan terutama di bidang pendidikan di Kabupaten Sintang.

“Ayo bersama – sama kita bekerja dalam menghadapi tantang secara global tersebut,” ajaknya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tok! KPU Tetapkan Perolehan Kursi Parpol dan Caleg Terpilih DPRD Mempawah

    Tok! KPU Tetapkan Perolehan Kursi Parpol dan Caleg Terpilih DPRD Mempawah

    • calendar_month Kam, 2 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Mempawah dalam Pemilu Tahun 2023 di Wisata Nusantara Resor, Kamis (2/5/2024) malam. Kegiatan tersebut dipimpin Ketua KPU Mempawah, Lutfiadi yang didampingi empat komisioner KPU, yakni Mashudi, Muhammad Abdullah, Muhammad Syahbandi, dan Rasidi. Ketua […]

  • C6 Mulai Didistribusikan, KPPS Diminta Imbau Warga Datang ke TPS

    C6 Mulai Didistribusikan, KPPS Diminta Imbau Warga Datang ke TPS

    • calendar_month Jum, 12 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang, Hazizah menyampaikan pesan khusus kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Khususnya saat membagikan formulir C6 sebagai surat pemberitahuan untuk memilih. Saat pembagian C6, petugas KPPS diminta sekaligus mengimbau warga agar menyalurkan hak suaranya di Pemilu 2019, yang akan dilaksanakan pada Rabu (17/4/2019) mendatang. “Saat ini C6 sudah […]

  • Camat, Kades dan BPD Diminta Gencar Sosialisasikan Perbup Nomor 31 Tahun 2020

    Camat, Kades dan BPD Diminta Gencar Sosialisasikan Perbup Nomor 31 Tahun 2020

    • calendar_month Jum, 26 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Camat, Kepala Desa (Kades), BPD, Tokoh Masyarakat (Tomas) Tokoh Adat (Todat) diminta agar dapat mensosialisasikan Perbub Nomor 31 tahun 2010 tentang tata cara membuka lahan dengan membakar. Hal itu disampaikan langsung Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Yustinus J saat memimpin sosialisasi Perbup Nomor 31 tahun 2020 di Gedung Serbanguna, […]

  • Kopi dan Stick Keladi Jadi Primadona Stand Kota Pontianak

    Kopi dan Stick Keladi Jadi Primadona Stand Kota Pontianak

    • calendar_month Sab, 20 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pengunjung Pameran Temu Karya Nasional Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Ke 20 dan Pekan Inovasi Perkembangan Desa/Kelurahan (PINDeskel) Tingkat Nasional Tahun 2018 di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park, Badung Provinsi Bali, menyerbu Stand Kota Pontianak, Sabtu (20/10/2018). Tingginya minat pengunjung untuk membeli produk makanan dan minuman khas kota Pontianak sebagai buah tangan […]

  • Serap Aspirasi 5 Desa, Santosa: Infrastruktur Jalan Masih jadi Persoalan Masyarakat

    Serap Aspirasi 5 Desa, Santosa: Infrastruktur Jalan Masih jadi Persoalan Masyarakat

    • calendar_month Sel, 28 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) sejak tanggal 23 hingga 28 Juni 2022 ini sesuai dengan perundang-undangan melaksanakan kewajiban ke daerah pemilihannya untuk menyerap aspirasi dari masyarakat atau konstiuen, yang dikenal dengan kegiatan reses anggota DPRD. Hasil dari jaring aspirasi anggota dewan ini kemudian akan dibawa ke dalam sidang paripurna melalui pandangan umum […]

  • Terjebak Perkawinan Ilegal, Warga Kayan Hulu Terkatung di KBRI Beijing

    Terjebak Perkawinan Ilegal, Warga Kayan Hulu Terkatung di KBRI Beijing

    • calendar_month Jum, 19 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rika Susanti (21), warga Dusun Merah Arai, Desa Merah Arai, Kecamatan Kayan Hulu. Nasibnya kini terkatung-katung di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Beijing, China. Perempuan kelahiran 1998 itu tak bisa pulang ke kampung halamannya. Lantaran dokumen keimigrasiannya (paspor,red) ditahan oleh sang suami. Sebelumnya, Rika Susanti terjebak dalam perkawinan ilegal. Setelah berada di Beijing […]

expand_less