Breaking News
light_mode

Korban Banjir di Sintang Dapat Bantuan

  • calendar_month Sab, 28 Okt 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalbar menyalurkan bantuan berupa makanan instan, pakaian, selimut, obat-obatan dan lainnya, untuk korban banjir di beberapa desa di Kabupaten Sintang.

“Utamakan menolong warga yang paling rentan terhadap bencana banjir, seperti Manula, orang yang sedang sakit, ibu hamil atau melahirkan, Balita dan orang cacat,” kata Drs. TTA Nyarong M.Si, usai menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah, di Aula Kantor Bupati Sintang, Jumat (27/10).

Dari tangan Sekda Yosepha, bantuan dari BPBD Kalbar itu langsung diberikan kepada perwakilan korban banjir, untuk diteruskan kepada korban banjir yang paling membutuhkan.

Selain menyalurkan bantuan, Nyarong juga mengingatkan warga Kabupaten Sintang agar meningkatkan kewaspadaannya terutama bila musim hujan tiba.

Olehkarenanya, bersamaan ini juga dibentuk Kelompok Masyarakat (Pokmas) Tanggap
Darurat Banjir. Pokmas tersebut di lima desa di
Kabupaten Sintang, yakni Desa Tanjung Kelamsam, Teluk Kelamsam, Mungguk Bantuk, Tebing Raya dan Tertung.

Dalam kesempatan tersebut, Sekda Sitnang,Yosepha Hasnah mengungkapkna, Pemkab Sintang juga telah menyalurkan bantuan secara langsung kepada korban banjir melalui BPBD Sintang.

“Terima kasih kepada Pemprov Kalbar dan masyarakat Sintang atas upaya yang telah dilakukan selama ini dalam membantu masyarakat yang menjadi korban banjir,” ucap Yosepha.

Sementara itu, salah seorang penerima bantuan, Marsianus Budi merasa bersyukur dan sangat berterima kasih atas bantuan untuk para korban banjir tersebut.

Dia juga menyampaikan dukungan penuhnya atas program Aparatur Masuk Desa, khususnya di daerah-daerah potensial bencana, untuk melaksanakan kegiatan penguatan atau pelatihan tanggap darurat. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perayaan Natal dan Tahun Baru, Momen BPBD Bersyukur Lewati Pandemi dan Bencana Banjir
    OPD

    Perayaan Natal dan Tahun Baru, Momen BPBD Bersyukur Lewati Pandemi dan Bencana Banjir

    • calendar_month Sel, 10 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang menggelar perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Selasa (10/1/2023). Kegiatan yang berlangsung di Halaman Kantor BPBD Sinyang tersebut, dihadiri Wakil Bupati Sintang, Melkianus, Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah, dan sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sintang, […]

  • Bupati Jarot Klaim Pertahun Alokasikan Rp12 hingga 14 Miliar untuk Rumah Ibadah

    Bupati Jarot Klaim Pertahun Alokasikan Rp12 hingga 14 Miliar untuk Rumah Ibadah

    • calendar_month Rab, 29 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno mengklaim di era pemerintahannya bersama Wakil Bupati Sintang, Askiman telah mengalokasikan dana sebesar Rp12 hingga 14 miliar pertahun untuk pembangunan rumah ibadah yang ada di kabupaten itu. “Biasanya setiap tahun itu dianggarkan Rp12 hingga 14 miliar untuk pembangunan rumah ibadah. Dari dana itu, dibagi-bagi lah untuk beberapa rumah ibadah […]

  • Jumat Perdana di Masjid Nurul Hidayah

    Jumat Perdana di Masjid Nurul Hidayah

    • calendar_month Jum, 16 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ibadah shalat Jumat umat muslim di Dusun Bina Karya RW 002 Desa Rasau Jaya Satu, Kecamatan Rasau Jaya, terasa istimewa. Jumat (16/8/2019) itu untuk kali pertama warga melaksanakan salat Jumat di masjid sendiri. Masjid bernama Nurul Hidayah yang hari itu diresmikan keberadaannya oleh Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan. Bupati Muda bahkan melanjutkan agenda […]

  • Tumpah Ruah, Kirab Cap Go Meh yang Dinantikan

    Tumpah Ruah, Kirab Cap Go Meh yang Dinantikan

    • calendar_month Ming, 5 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kirab Cap Go Meh dinantikan banyak warga dan dirasa lebih ramai dari tahun-tahun sebelumnya. Lautan manusia banjir di jalanan. Telah lama tak bisa dinikmati oleh masyarakat, kali ini kirab budaya Cap Go Meh langsung dibanjiri antusiasme masyarakat. Tahun ini kirab budaya Cap Go Meh diselenggarakan di berbagai lokasi di Indonesia, tak mau ketinggalan […]

  • Cuitan Status FB Membawa Petaka, Pemuda Berinisial EG Diamankan Polres Mempawah

    Cuitan Status FB Membawa Petaka, Pemuda Berinisial EG Diamankan Polres Mempawah

    • calendar_month Kam, 12 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Media sosial bak pisau bermata dua. Jika dimanfaatkan dengan benar, media sosial akan membawa dampak positif bagi yang menggunakannya, misalnya banyak orang yang sukses berbisnis dan memasarkan produknya lewat media sosial. Sebaliknya, media sosial juga bisa menjadi bumerang sampai-sampai bisa menjadikan seseorang berurusan dengan pihak kepolisian. Hal inipun dialami seorang pemuda berinisial EG. […]

  • Bappeda Nilai Relokasi Terminal Sungai Durian Langkah Tepat
    OPD

    Bappeda Nilai Relokasi Terminal Sungai Durian Langkah Tepat

    • calendar_month Rab, 11 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sintang, Kartiyus mendukung rencana pemerintah daerah untuk melakukan relokasi terminal Sungai Durian ke Eks Lapangan Terbang (Lapter) Bandara Susilo Sintang. Menurut Kartiyus, upayan tersebut merupakan langkah tepat dalam upaya mendukung operasionalnya kawasan waterfront, terutama pada kantong parkir. “Jadi, dengan dibangunnya kawasan waterfront di Sungai Durian, maka operasionalnya […]

expand_less