Breaking News
light_mode

Kecelakaan Tunggal, Kadisperindagkop Sintang Alami Patah Tulang Bahu

  • calendar_month Rab, 7 Agu 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Kadisperindagkop) Sintang, H Sudirman mengalami kecelakaan tunggal di Dusun Kelangau, Desa Jaya Sakti, Kecamatan Kayan Hilir, Rabu (7/8/2019) pukul 15.23 WIB.

Diduga peristiwa kecelakaan tersebut diakibatkan jarak pandang supir terhalang oleh debu. Sehingga mobil dinas Kadisperindagkop itu menabrak sebuah pohon karet.

“Matanya masuk debu, kemudian secara spontan Bayu (supir,red) menggosok matanya sehingga kendaraan tidak terkendali dan menabrak pohon karet yang ada di pinggir jalan,” kata Paur Humas Polres Sintang, Ipda Baryono.

Akibat insiden tersebut, kata Baryono, Kadisperindagkop mengalami luka berat. Sementara supirnya hanya luka ringan.

“Kadisperindagkop cidera di bagian tangan cukup serius, karena mengalami patah tulang di bagian bahu kiri. Sementara supirnya cidera di bagian kepala,” ungkapnya.

Kata Baryono, kedua korban laka tunggal itupun telah dibawa ke RSUD Ade M Djoen Sintang guna mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

“Sudah dilakukan penanganan di Puskesmas Nanga Mau, kemudian dirujuk ke RSUD M Djoen Sintang,” katanya.

Menurut Baryono, saat itu Kadisoerindagkop Sintang mendampingi Wakil Bupati Sintang, Askiman dalam agenda membuka turnamen 17 Agustus di Lapangan Bola Nanga Mau.

Kendaraan dinas Kadisperindagkop saat itu tepat berada di belakang kendaraan dinasnya Wakil Bupati Sintang. “Karena debu, bikin supir hilang kendalinya. Mobil dinasnya rusak berat akibat menabrak pohon karet,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pentingnya Sinergitas dan Kolaborasi DPRD dan Kepala Daerah

    Pentingnya Sinergitas dan Kolaborasi DPRD dan Kepala Daerah

    • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) adalah mitra Kepala Daerah. Perihal inipun tertuang dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, yang mana telah dipertegas tentang pola hubungan kemitraan antara DPRD dengan Kepala Daerah yang bersifat checks and balances. “Tentunya ini dimaksudkan untuk mengefektifkan penyelenggaraan pemerintahan daerah pada setiap periode kepemimpinan kepala daerah, sehingga terjamin kesinambungan […]

  • Tatap Muka Persit KCK PD XII/Tpr, Ini Pesannya

    Tatap Muka Persit KCK PD XII/Tpr, Ini Pesannya

    • calendar_month Jum, 5 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tanjungpura, Ny. Mudi Herman Asaribab bersama pengurus Persit KCK PD XII/Tanjungpura melaksanakan kunjungan kerja sekaligus tatap muka dengan anggota Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1204/Sanggau Koorcab Rem 121 di aula Makodim 1204/Sanggau, Kamis (4/4/2019). Kedatangan Ny. Mudi Herman Asaribab beserta rombongan disambut Ketua Persit Koorcab Rem 121, […]

  • Pernah Anggap Tak Penting, Andrianto Akhirnya Akui Manfaat JKN-KIS

    Pernah Anggap Tak Penting, Andrianto Akhirnya Akui Manfaat JKN-KIS

    • calendar_month Sab, 3 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memelihara kesehatan merupakan hal yang paling utama dilakukan oleh seluruh lapisan masyarakat. Banyak langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga badan agar tetap sehat, dimulai dari mengatur pola tidur dan pola makan serta rutin berolahraga disinyalir dapat menjaga kondisi tubuh agar jauh dari berbagai macam penyakit. Begitu juga yang dilakukan oleh Andrianto (30), warga […]

  • Kepedulian Pemprov Kalbar di Tengah Banjir Mempawah

    Kepedulian Pemprov Kalbar di Tengah Banjir Mempawah

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Senin (27/1/2025), pagi yang dingin di Wisma Chandramidi, Mempawah, terasa berbeda. Suara tawa anak-anak bercampur dengan deru hujan yang belum berhenti selama berhari-hari. Wisma ini kini menjadi tempat berlindung bagi ratusan warga Kelurahan Terusan yang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi yang melanda Kalimantan Barat. Di tengah kepadatan aktivitas pengungsian, hadir sosok Penjabat […]

  • Satu Hari, Bupati Erlina Terima Dua Penghargaan

    Satu Hari, Bupati Erlina Terima Dua Penghargaan

    • calendar_month Sen, 24 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Keberhasilan Pemerintah Kabupaten Mempawah dalam mengelola dana desa dan Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik berbuah prestasi. Dirjen Perbendaharaan RI menganugerahkan dua penghargaan sekaligus atas pengelolaan dana desa terbaik tahun 2020 dan pengelolaan DAK fisik terbaik tahun 2020 di lingkup Kanwil Dirjen Perbendaharaan Provinsi Kalimantan Barat. Dua penghargaan tersebut diterima oleh Bupati Mempawah, Hj […]

  • 100 Peserta Ikuti Pendidikan Satpam

    100 Peserta Ikuti Pendidikan Satpam

    • calendar_month Sel, 22 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekda Kalbar, AL Leysandri membuka Pelatihan Satuan Pengamanan (Satpam) Provinsi Kalbar dihalaman Sekolah Kepolisian Negara (SPN) Polda Kalbar, Selasa (22/10/2019). Sekda Kalbar AL Leysandri mengatakan, penyelenggaran program pelatihan ini sangat memiliki keterbatasan pembiayaan untuk merekrut semua calon tenaga Satpam. Tidak semua orang memiliki kesempatan untuk dapat ikut serta pada kegiatan pelatihan ini. “Tahun […]

expand_less