Breaking News
light_mode

Karnaval HUT RI ke-74 Munculkan SDM yang Unggul

  • calendar_month Jum, 16 Agu 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Semangat mengangkat sumber daya manusia (SDM) unggul muncul dalam gelaran Karnaval dalam rangka Peringatan HUT ke-74 Republik Indonesia Tingkat Kabupaten Sintang, Jumat (16/8/2019).

2.600 pelajar tingkat SMP dan SMA/SMK di Kota Sintang  menampilkan kreativitas terbaiknya dalam Karnaval yang berlangsung pada sore itu.

Karnaval menggunakan pakaian adat dan daerah nusantara. Peserta juga ada yang terlihat menggunakan pakaian Polri/TNI, Satpol PP, dokter, ASN, dan pakaian kerasi daur ulang.

Karnaval HUT RI ke-74 inipun dilepas langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Sintang, Imran yang didampingi langsung oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno, Sekda Sintang, Yosepha Hasnah.

Karnaval dinilai penting untuk dilakukan. Sebab melalui momentum ini kita dapat melihat ekpresi anak muda (pelajar,red) dalam memaknai dan memeriahkan HUT RI ke-74. Apakah mereka bahagia, gembira, turut bersuka cita atau lainnya, sehingga ini merupakan kegiatan yang sangat positif.

“Generasi muda ini harus kita ciptakan jadi sumber daya yang unggul. Untuk unggul tidak cukup hanya cerdas intelektual seperti dengan belajar, menghafal dan sebagainya. Tapi harus cerdas secara emosional dan spritual, sehingga kegiatan ini bisa kita liat ekpresi mereka seperti apa memaknainya,” ungkap Bupati Sintang, Jarot Winarno.

Apabila SDM-nya unggul, kata Jarot, maka masa depan Indonesia, khususnya di Kabupaten Sintang ada di tangan mereka (pelajar,red) kedepannya. Apalagi tahun 2045 mendatang merupakan momentum 1 abad usia kemerdekaan Indonesia.

“Ini yang disebut-sebut sebagai tahun emas Indonesia dan Indonesia diprediksi sebagai negara terbesar ketiga di dunia,” ujarnya.

Olehkarenanya, menurut Jarot,  anak-anak muda yang hadir inilah nantinya bisa menentukan arah bangsa Indonesia seperti apa kedepannya.

“Jadi mereka harus kita jaga, kita mengerti, beri ruang mereka untuk mengembangkan diri, dan jangan sampai kita biarkan mereka begitu saja, karena mereka adalah aset bangsa Indonesia,”kata Bupati Jarot.

Di tempat yang sama, Kepala Kejaksaan Negeri Sintang, Imran menilai karnaval yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Sintang dengan melibatkan ribbuan pelajar sangat bagus dan positif. “Melalui karnaval kita dapat melihat indahnya perbedaan, kita bersatu, dan berpadu dengan harmonis, sehingga melalui kegiatan ini kita tingkatkan rasa persatuan dan kesatuan, kembali bersatu merajut kebersamaan karena Sintang adalah kita,”kata Imran.

Karena itu, Imran berharap generasi muda di Sintang bisa menunjukkan keunggulannya di masa depan. Sehingga kegiatan karnaval merupakan salah satu cara untuk membentuk mereka menjadi generasi yang unggul baik secara intelektual maupun spritual dan emosional. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemilu 2019, Pangdam XII/Tpr: Jangan Pengaruhi Keluarga untuk Milih Paslon

    Pemilu 2019, Pangdam XII/Tpr: Jangan Pengaruhi Keluarga untuk Milih Paslon

    • calendar_month Rab, 20 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Prajurit TNI diharapkan tidak mempengaruhi keluarganya maupun orang lain untuk memilih salah satu Paslon pada Pemilu Pilpres dan Pileg 2019. Yang diperbolehkan hanya mendorong agar menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani masing-masing. “Jangan mempengaruhi. Kalau mendorong untuk menggunakan hak pilihnya boleh,” tegas Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Achmad Supriyadi saat memberikan arahannya kepada para […]

  • Cetaklah Qari dan Qari’ah yang “Berkualitas dan Bermartabat”

    Cetaklah Qari dan Qari’ah yang “Berkualitas dan Bermartabat”

    • calendar_month Sen, 12 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII diharapkan dapat melahirkan Qari dan Qari’ah yang berkualitas dan bermartabat. Hal inipun diungkapkan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kalbar, Andi Musa saat memberikan sambutannya pada pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Mempawah ke XXXII yang berlangsung di Desa Sungai Duri I, […]

  • Masa Tenang Jangan Diwarnai Politik Uang

    Masa Tenang Jangan Diwarnai Politik Uang

    • calendar_month Sel, 16 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sintang meminta peserta pemilu tidak melukukan pelanggaran dan mencederai proses demokrasi pada Pemilu 2019. Pasalnya, sejak 14 hingga 16 April 2019 merupakan masa tenang. Artinya tidak dibenarkan  ada aktifitas apapun. “Saat ini kita memasuki masa tenang. Jadi tidak ada aktifitas apapun. Apalagi sampai melakukan kampanye, itu dilarang,” tegas […]

  • Arsip Tak Tertata, Reputasi Organisasi pun Hancur

    Arsip Tak Tertata, Reputasi Organisasi pun Hancur

    • calendar_month Jum, 11 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Arsip merupakan pusat ingatan setiap organisasi pemerintah. Apabila kurang atau bahkan tidak tertata dengan baik, maka akan berdampak negatif pada reputasinya di mata publik. “Dalam melaksanakan tugas dan fungsi pemerintahan, keberadaan arsip sebagai bukti tertulis, mempunya arti yang sangat penting, yaitu membantu kelancaran aktivitas organisasi,” kata Drs Marchues Afen, Asisten III Administrasi Umum, Sekretariat Daerah […]

  • Besok, PDI Perjuangan Sintang Bagikan Ribuan Masker dan Vitamin, Ini Lokasinya…

    Besok, PDI Perjuangan Sintang Bagikan Ribuan Masker dan Vitamin, Ini Lokasinya…

    • calendar_month Sab, 28 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Besok, Minggu (29/3/2020) pukul 10.00 WIB, di Tugu Beji Sintang, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sintang akan menggelar bakti sosial (Baksos) untuk mencegah penyebaran dan penularan virus Corona atau Covid-19. Dalam kegiatan tersebut, rencananya kader partai berlambang banteng moncong putih itu akan membagikan kurang lebih 1.500 masker dan vitamin gratis kepada warga Kabupaten Sintang. […]

  • Pontianak Berhasil Turunkan Angka Stunting

    Pontianak Berhasil Turunkan Angka Stunting

    • calendar_month Kam, 26 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Kota Pontianak berhasil menurunkan angka stunting. Berdasarkan data dari Survei Status Gizi Indonesia (SSGI), angka stunting di Kota Pontianak tahun 2022 tercatat 19,7. Angka ini jauh lebih rendah dibandingkan tahun 2021 yang berada di angka 24,4. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, penurunan angka stunting ini merupakan kerja keras semua pihak yang […]

expand_less