Breaking News
light_mode

Jangan Sampai Kejadian Serupa Terulang Kembali!

  • calendar_month Rab, 10 Apr 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kasus penganiayaan yang diduga dilakukan oleh beberapa siswi SMA terhadap seorang siswi SMP di Kota Pontianak masih menyita perhatian publik, tidak hanya nasional bahkan mendunia.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono sudah membesuk korban di rumah sakit tempat korban dirawat.

Diakuinya, korban memang mengalami traumatik ketika dirinya melihat langsung kondisi korban. Menurut penjelasan dari pihak keluarga, memang ada penganiayaan dan pengeroyokan oleh siswi-siswi SMA. Saat ini kasusnya tengah ditangani oleh Polresta Pontianak didampingi Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak Daerah (KPPAD) Kalimantan Barat.

“Langkah yang sudah kita ambil adalah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan untuk menggali sebanyak-banyaknya tentang kondisi di sekolahnya,” ujarnya saat konferensi pers di Hotel Kapuas Palace Pontianak, Rabu (10/4/2019).

Selanjutnya, sambung Edi, pihaknya terus memonitor kondisi kesehatan korban dengan melakukan pendampingan supaya cepat pulih, terutama dari rasa traumatik yang dialami korban.

“Kita akan membebaskan biaya pengobatannya selama dirawat di rumah sakit,” tuturnya.

Kendati adanya kejadian ini, Pemerintah Kota Pontianak berupaya agar Pontianak tetap menjadi Kota Layak Anak, baik dari sisi regulasi maupun sarana dan prasarana serta manajemennya.

Semua pihak tak ingin kasus serupa terjadi lagi. Olehkarenanya, pihaknya berupaya mengedukasi, baik terhadap siswa-siswi, orangtua dan dunia pendidikan serta lingkungan.

“Jangan sampai kejadian ini terulang lagi,” tegas Edi.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kota Pontianak, Darmanelly menuturkan, pihaknya memberikan pendampingan sesuai dengan kebutuhan anak tersebut.

“Kita berikan pendampingan hingga korban pulih, terutama dari traumatik yang dialaminya,” terangnya.

Ditambahkannya, kasus ini memang menyedot perhatian dari berbagai pihak atas keprihatinan terhadap penganiayaan yang dialami korban. Bahkan dari pihak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP-PA) datang langsung melihat kondisi korban.

“Tadi saya mendampingi utusan Kementerian PP-PA menjenguk ke rumah sakit untuk melihat langsung kondisi korban yang dirawat intensif,” pungkasnya. (Nrt/Hms)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebakaran, FX Imbau Masyarakat Tak Tumpah di Jalan Protokol

    Kebakaran, FX Imbau Masyarakat Tak Tumpah di Jalan Protokol

    • calendar_month Sen, 28 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat masih sering ditemui tumpah ruah di jalan protokol setiap kali terjadi insiden kebakaran di Kabupaten Sintang. Kondisi itu jelas menghambat kendaraan pemadam kebakaran untuk memasuki lokasi kejadian. “Jangan tumpah dan padati arus jalan protokol. Karena kendaraan pemadam kebakaran akan sulit memasuki tempat kejadian,” kata Sekertaris Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Sintang, […]

  • Perbaikan Infrastruktur Sesuai Dengan Kondisi Jalan

    Perbaikan Infrastruktur Sesuai Dengan Kondisi Jalan

    • calendar_month Rab, 27 Sep 2017
    • 2Komentar

    LensaKalbar – DPRD Provinsi Kalbar melakukan paripurna dengan agenda penyampaian jawaban Gubernur Kalbar, Rabu (27/9), di Gedung DPRD Kalbar. Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Hj Suma Jenny Heryanti, SH, MH didampingi Ketua DPRD Provinsi Kalbar, M Kebing L dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, H Suriansyah. Serta dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalbar, […]

  • Aksi Damai di PN Sintang, DAD: Waspadai Provokasi dan Penyusup

    Aksi Damai di PN Sintang, DAD: Waspadai Provokasi dan Penyusup

    • calendar_month Ming, 8 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang, Jeffray Edward berharap aksi damai yang bakal di gelar besok, Senin (9/3/2020), berjalan dengan tertib, aman, dan kondusif. “Kita harap agar smua masyarakat yang ingin mengawal proses sidang dan hadir menyaksikan persidangan putusan bisa menjaga situasi agar tetap aman dan tertib,” ujar Ketua DAD Sintang, Jeffray […]

  • 2019, Jembatan Ketungau II Rampung Dikerjakan

    2019, Jembatan Ketungau II Rampung Dikerjakan

    • calendar_month Jum, 20 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota DPRD Sintang, Zulherman memastikan pembangunan Jembatan Ketungau II rampung dikerjakan di tahun anggaran 2019. “2019 proyek pembangunan ini harus tuntas,” kata Zulherman, Rabu (18/9/2019). Menurut Zulherman, keberadaan jembatan tersebut telah dinanti sejak puluhan tahun lalu. Kini jembatan tersebut diyakini dapat meningkatkan perekonomian dan memperlancar akses trasnportasi masyarakat setempat. “Jembatan Ketungau II sangat […]

  • Apresiasi Pelajar Sintang Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Nasional

    Apresiasi Pelajar Sintang Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Nasional

    • calendar_month Rab, 20 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seorang pelajar MAN 1 asal Kabupaten Sintang, Anita Rahmawati terpilih mewakili Provinsi Kalimantan Barat sebagai Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Nasional. Hal inipun mendapat perhatian dan apresiasi dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono atas prestasi yang diraih Anita Rahmawati. Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itupun mengaku […]

  • H-1 Pilkades Serentak, Kapolres Sintang Patroli Cipta Kondisi
    OPD

    H-1 Pilkades Serentak, Kapolres Sintang Patroli Cipta Kondisi

    • calendar_month Sel, 6 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sehari sebelum dilaksanakannya pemungutan suara dalam Pilkades Serentak 2021 di Kabupaten Sintang, Polres Sintang melaksanakan patroli dialogis, Selasa (6/7/2021). Patroli dimaksudkan untuk melakukan pengecekan kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan digunakan. Patroli dipimpin Kapolres Sintang, AKBP Ventie Bernard Musak dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Herkulanus Roni, Wakapolres, Camat Sintang, beserta […]

expand_less