Breaking News
light_mode

Jaga Solidaritas Puak Melayu

  • calendar_month Ming, 29 Apr 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Peradaban Melayu harus tetap ada di Kabupaten Sintang. Olehkarenanya, setiap orang Melayu di Bumi Senentang ini wajib bersama-sama menjaga adat, budaya dan warisan leluhurnya.

“Adat dan Budaya Melayu wajib dikembangkan disesuaikan dengan perkembangan kekinian,” kata Bupati Sintang, Jarot Winarno ketika membuka Musyawarah Daerah (Musda) IV DPD Persatuan Forum Komunikasi Pemuda Melayu (PFKPM), di Istana Mukkaramah Kesultanan Sintang, Sabtu (28/4) malam.

Menurut Jarot, agar adat dan Budaya Melayu berkembang sesuai zaman kekinian, dapat dilakukan dengan helicopter view atau melihat suatu hal dari sisi yang lebih umum, seperti melihat dari helikopter yang sedang terbang.

“Sehingga ada aktualisasi adat dan budaya Melayu di masa kekinian,” terangnya.

Jarot mencontohkan, saat ini perkembangan digital sangat pesat sehingga zaman ini disebut sebagai era digital. “Coba kita sinkronkan dengan adat dan budaya Melayu kita. Sehingga peradaban Melayu tidak akan hilang ditelan zaman,” katanya.

Di era digital ini, tambah dia, jika ingin tumbuh besar, harus memperhatikan masyarakat sipil dan madani. “Nah ketika itu terjadi, maka di situlah akan kelihatan emas atau loyang puak Melayu. Apakah mereka bisa bekerjasama dan berdiri berdampingan dengan yang lain,” kata Jarot.

Di zaman sekarang, kehidupan ini ditentukan tiga faktor utama, yakni anak muda, perempuan dan warganet. “Sudahlah anak muda, netizen lagi semuanya kan,” ucap Jarot.

Olehkarenanya, Jarot berharap PFKPM menjadi organisasi yang mumpuni dan maju, dipimpin orang yang mempunyai visi yang bagus, tidak eksklusif, tetapi inklusif.

“Sehingga dapat bersama-sama elemen lain membangun bangsa dan negara kita ini,” jelasnya.

Tema Musda ini, kata Jarot, sangat bagus dan memiliki makna yang sangat dalam, yakni “Kita Wujudkan Solidaritas Puak Melayu yang Visioner”.

“Jadi, siapapun yang terpilih sebagai pimpinannya, tentunya harus menjaga solidaritas sesama Puak Melayu,” tutup Jarot. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gunakan Hak Pilih Masyarakat pada Pilkada Sintang 2024

    Gunakan Hak Pilih Masyarakat pada Pilkada Sintang 2024

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono mengajak seluruh masyarakat Sintang untuk tidak golongan putih (golput), dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah atau Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Sintang tahun 2024. Senen Maryono minta kepada warga untuk aktif memberikan hak suaranya dengan datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) terdekat, karena masa […]

  • Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tiba di Kalbar

    Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Tiba di Kalbar

    • calendar_month Sel, 9 Agu 2022
    • 0Komentar

    Lenskalbar – Tepat pukul 08.18 WIB, Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi dan Ibu Iriana tiba di Bandara Internasional Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (9/8/2022). Kedatangan Presiden RI Jokowi disambut Gubernur Kalbar, H Sutarmidji berserta Istri didampingi Pangdam XII/ Tanjungpura Mayjen TNI Sulaiman Agusto beserta istri, dan Kapolda Kalimantan Barat Irjen Pol. Suryanbodo Asmoro beserta […]

  • Mempawah Komitmen Kelola Uang Rakyat Secara Bersih

    Mempawah Komitmen Kelola Uang Rakyat Secara Bersih

    • calendar_month Jum, 31 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menerima kunjungan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalimantan Barat, Sri Haryati, di ruang kerjanya, Jumat (31/10/2025). Pertemuan ini tidak hanya silaturahmi, tetapi menjadi langkah  strategis memperkuat disiplin tata kelola keuangan daerah agar semakin transparan dan akuntabel. Dalam diskusi yang berlangsung hangat, keduanya membahas penguatan pendapatan asli daerah, efisiensi […]

  • Usulkan Empat Raperda

    Usulkan Empat Raperda

    • calendar_month Sel, 22 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Empat Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kota Pontianak diusulkan menjadi Perda. Keempat Raperda tersebut adalah pengendalian dan pengawasan minuman beralkohol, perubahan atas Perda Nomor 8 Tahun 2020 tentang retribusi jasa umum, perubahan kelima atas Perda Nomor 7 Tahun 2014 tentang penambahan penyertaan modal pada Perusahaan Daerah Air Minum Khatulistiwa Pontianak dan perubahan kedua atas […]

  • KPU Sintang Skros Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara Pilkada 2024 Hingga Pukul 10.30 WIB

    KPU Sintang Skros Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara Pilkada 2024 Hingga Pukul 10.30 WIB

    • calendar_month Sel, 3 Des 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sintang melakukan skors pada Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Porelahan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024 di Hotel Myhome Sintang, Selasa (3/12/2024). Skor dilakukan, dalam rangka menghadiri proses pemakamam Ketua Bawaslu Kabupaten Sintang, Doni Arpandi […]

  • Artis Ibukota Bella Safitri dan Ali Akbar Siap Hibur Warga Muara Jekak

    Artis Ibukota Bella Safitri dan Ali Akbar Siap Hibur Warga Muara Jekak

    • calendar_month Rab, 15 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Insan Seni Kalbar menggandeng Yamaha menggelar Panggung Gembira untuk menghibur masyarakat Muara Jekak di Lapangan Sepak Bola Rajawali, Desa Muara Jekak Kecamatan Sandai, Kabupaten Ketapang pada Minggu (19 dan 20 /6/2022). Warga Muara Jekak Tanggal 19 Juni 2022 dihibur artis Ibu Kota Jakarta Bella Safitri yang dikenal dengan personil 3 Madu dengan Single […]

expand_less