
Usmandy Ajak Kader Golkar jadi Pelopor Pembangunan
LensaKalbar – Partai Golongan Karya (Golkar) menggelar berbagai kegiatan memperingati ulang tahunnya yang ke-58 pada 20 Oktober 2022. Sebagai peringatan, DPD Partai Golkar Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat mengadakan jalan sehat serentak se-Indonesia, Minggu (16/10/2022).
Kegiatan jalan sehat yang dipusatkan di Eks Lapangan Terbang (Lapter) Susilo Sintang ini, mendapat antusias tinggi dari berbagai kalangan masyarakat.
Tampak lebih dari 5 ribu peserta tumpah di Eks Lapter Susilo Sintang tersebut.
Pada kegiatan tersebut, Bupati Sintang, Jarot Winarno bersama Wakil Bupati Sintang, Melkianus, dan Ketua DPD Golkar Sintang, Usmandy hadir untuk membuka dan melepas ribuan peserta jalan sehat.

Ketua Panitia Jalan Sehat DPD Partai Golkar Sintang, Supriadi mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak, terutama pemerintah daerah dan masyarakat yang telah mendukung dan mensukseskan kegiatan ini hingga dapat terlaksana.
Kata Supriadi, kegiatan jalan sehat yang digelar ini merupakan bagian dari peringatan menjelang HUT Partai Golongan Karya (Golkar) ke-58.
Selain jalan sehat, DPD Golkar Sintang juga telah memberikan bantuan berupa bakti sosial (Baksos) kepada warga terdampak bencana banjir di Kabupaten Sintang. Karenanya, dia berharap Baksos yang telah dibagikan kepada masyarakat dapat dimanfaatkan dengan baik.
“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang sudah mendukung dan mensukseskan kegiatan ini,” kata Supriadi.

Ketua DPD Partai Golkar Sintang, Usmandy mengungkapkan bahwa kegiatan jalan sehat ini dilakukan serentak di seluruh provinsi, kabupaten/kota se-Indonesia.
“Kegiatan jalan sehat Ini kita gelar serentak di seluruh Indonesia dalam rangka memperingati HUT Partai Golkar ke-58,” ungkap Usmandy.
Kemudian, kata Usmandy, Partai Golkar berusaha hadir ditengah segala persoalan yang dihadapi masyarakat, seperti bencana banjir yang melanda kabupaten yang berjuluk “Bumi Senentang” ini.
Dimana, kata Usmandy, DPD Partai Golkar Sintang telah membagikan bakti sosial (Baksos) sebanyak 2,5 ton beras kepada warga terdampak bencana banjir pada Sabtu (15/10//2022) kemarin.
“Jadi, 2,5 ton beras sudah kita bagikan kepada semua warga terdampak banjir di kabupaten ini. Artinya, Golkar hadir ditengah-tengah masyarakat bukan hanya saat pemilu saja,” ujar Usmandy.

Selain itu, Usmandy mengajak seluruh kader partai yang berlambang pohon ‘Beringin’ itu untuk ikut menjadi pelopor pembangunan.
“Ayo, kita bekerja dan berkarya dengan inovasi kreatif dan profesional. Semeoga golkar dapat semakin baik dan tampil maksimal serta sukses menyongsong pemilu 2024,” kata Usmandy.
Tak lupa juga, dia mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang yang hadir pada kegiatan jalan sehat dalam rangka memperingati HUT Partai Golkar ke-58 ini.
“Terima kasih atas antusias masyarakat yang sudah hadir dan mensukseskan kegiatan jalan sehat ini,” pungkas Usmandy. (Dex)