Breaking News
light_mode

Di Sintang, Anak Bawah Umur Curi Motor

  • calendar_month Kam, 2 Nov 2017
  • comment 1 komentar

 

LensaKalbar – Anak di bawah umur kembali terlibat dalam pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di Kabupaten Sintang. Bd, remaja berusia 17 tahun diciduk anggota Sat Reskrim Polres Sintang di persimpangan Tugu Beji Sintang, Rabu (1/11).

Penangkapan terhadap Bd, berdasarkan laporan pemilik sepeda motor yang dicurinya, Berdi Panuju, (19), di Mapolres Sintang Senin (31/10) siang.

“Berdasarkan laporan itu, anggota Sat Reskrim langsung melakukan penyelidikan. Setelah diketahui pelakunya, anggota kemudian memburu keberadaan pelaku,” kata AKP Eko Mardianto, Kasat Reskrim Polres Sintang di ruangannya, Kamis (2/11).

Baca: Duh, Sintang Rawan Cabul

Hasil pemburuan itu, Rabu kemarin tepat pukul 17.00 WIB, anggota Sat Reskrim melihat tersangka Bd melintas di persimpangan Tugu Beji Sintang tersebut.

“Tanpa perlawanan tersangka berhasil diringkus petugas,” terang Eko.

Ia menjelaskan, curanmor dilakukan Bd Senin (31/10) sekitar pukul 10.00 WIB. Dimana korban memarkirkan sepeda motornya jenis Yamaha RX King bernopol KB 2846 EC di parkiran Cafe Pondok Danau.

Sekitar tiga jam kemudian, ketika warga BTN Cipta Mandiri 2, Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang itu mengecek sepeda motornya, ternyata sudah tidak ada di parkiran. Dengan cepat korban membuat laporan polisi di Mapolres Sintang.

“Tersangka dan barang bukti saat ini sudah diamankan di Mapolres Sintang. Kini tersangka masih menjalankan pemeriksaan lebih lanjut oleh penyidik,” terangnya. (Dex)

 

 

Baca :

Duh, Sintang Rawan Cabul

Parah! Pemkab Sintang Kecolongan 3 Tahun

Stop Kekerasan Terhadap Anak

Pengelolaan DD dan ADD Harus Pathi Aturan

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (1)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

      TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

      • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Penghargaan bergengsi tingkat nasional kembali diraih Kota Pontianak. Kali ini Kota Pontianak menyandang predikat Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Terbaik Wilayah Kalimantan 2021 pada TPID Awards 2022. Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada TPID dalam pengendalian inflasi di daerah. Trofi dan piagam TPID Terbaik diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto pada […]

    • May Day, DPRD Pastikan Serap Aspirasi Buruh
      OPD

      May Day, DPRD Pastikan Serap Aspirasi Buruh

      • calendar_month Sab, 1 Mei 2021
      • 0Komentar

      LensaKalbar – HARI Buruh Internasional atau Mayday yang diperingati pada 1 Mei, secara historis merupakan kesempatan untuk mengenang perjuangan heroik dari para pekerja dalam mendapatkan hak atas delapan jam kerja. Namun, peringatan Mayday 2021, seperti juga pada 2020, terasa berbeda karena masih diselimuti pandemi Covid-19 yang tidak kunjung usai. Setahun terakhir merupakan salah satu masa yang berat bagi […]

    • DPMPTSP Komitmen Wujudkan ZI

      DPMPTSP Komitmen Wujudkan ZI

      • calendar_month Kam, 9 Mar 2023
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Penandatanganan pakta integritas pada kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Lingkungan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sintang Tahun 2023 merupakan komitmen bersama untuk mewujudkannya. “Saya sangat mengapresiasi pada komitmen DPMPTSP untuk membangun dan mewujudkan ZI. Semoga bisa menjadi contoh bagi OPD lainnya,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, […]

    • Sungai Kapuas dan Melawi Berhias 21 Sampan Menawan

      Sungai Kapuas dan Melawi Berhias 21 Sampan Menawan

      • calendar_month Sel, 8 Mei 2018
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Masyarakat Kabupaten Sintang berduyun-duyun ke pinggiran Sungai Kapuas dan Melawi, Selasa (8/5), untuk menyaksikan Festival Sampan Hias, sebagai bagian dari kemeriahan Peringatan Hari Jadi ke-656 Kota Sintang 2018. Setidaknya 21 sampan hias berseliweran di Sungai Kapuas dan Melawi di Bumi Senentang tersebut. Pemandangan yang menyejukkan mata. “Sampan hias ini salah satu dari empat […]

    • HKN Diharapkan jadi Awal Pulihnya Kesehatan Masyarakat

      HKN Diharapkan jadi Awal Pulihnya Kesehatan Masyarakat

      • calendar_month Rab, 9 Nov 2022
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke- 58 di Kabupaten Mempawah diharapkan menjadi awal pulihnya kesehatan masyarakat di berbagai sektor, sehingga masyarakat di kabupaten ini bisa kembali sehat dan tumbuh. Harapan ini disampaikan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ketika menghadiri peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Rabu (9/11/2022). […]

    • Audiensi Bersama PLN, Bupati Erlina Ingatkan Soal CSR

      Audiensi Bersama PLN, Bupati Erlina Ingatkan Soal CSR

      • calendar_month Sel, 16 Agu 2022
      • 0Komentar

      LensaKalbar – PT PLN Pontianak melakukan audiensi bersama Bupati Mempawah, Selasa (16/8/2022). Audiensi PT PLN inipun dipimpin Manager Bagian Niaga dan Pemasaran PLN Pontianak Urai Kurnawati dan Manager Unit Layanan Pelanggan PLN Mempawah Jekson M. Silitonga. Urai Kurnawati menyampaikan tujuan dari audiensi yang dilakukan adalah dalam rangka koordinasi terkait perubahan skema Pajak Penerangan Jalan (PPJ) […]

    expand_less