Breaking News
light_mode

Deklarasi ODF di Dak Jaya, Jarot Ajak Atasi Virus dengan Pola Hidup Sehat

  • calendar_month Kam, 6 Feb 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Setakat ini, dunia kesehatan menjadi perhatian khusus dari beberapa negara. Terending-nya adalah terkait antisipasi, pencegahan, dan penyebaran ‘Virus Corona’ yang melumpuhkan kota Wuhan, China belakangan ini.

Sebelumnya, dunia kesehatan juga dikejutkan dengan Virus MERS dan Virus SARS. Berbagai langkah telah diambil pemerintah agar virus-virus tersebut tidak masuk ke Indonesia, salah satunya mengajak masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat.

Sebab, permasalahan yang terjadi di dunia kesehatan saat ini adalah pola hidup kurang sehat. Ihwal tersebut ditegaskan langsung Bupati Sintang, dr Jarot Winrno saat membuka kegiatan deklarasi Open Defecation Free (ODF) atau stop membuang air besar sembarangan, di Desa Dak Jaya, Kecamatan Binjai Hulu, Rabu (5/2/2020).

Menurut Bupati Jarot, penyakit orang Indonesia itu masih penyakit tradisional yang disebabkan kurangnya asupan gizi dan mengandung kuman.

Belum lagi, faktor kemiskinan dan fasilitas kesehatan yang belum memadai. Tentunya, kondisi itu merupakan akar masalah yang menyebabkan timbulnya masalah.

“Dan ini terjadi di dunia kesehatan kita saat ini,”, ujarnya.

Karena itu, Bupati Jarot mengajak masyarakat agar menerapkan pola hidup sehat, terutama stop membuang air besar sembarangan. Jika tidak, maka beberapa penyakit akan timbul di tubuh kita seperti, penyakit disentri, diare, epoli, dan korela.

“Itu penyakit yang ditularkan kalau kita buang air besar sembarangan, kemudian lalat menginggapi, lalu masuk ke makanan kemudian makanan tersebut kita makan. Nah, itu bisa menyebabkan penyakit yang terjadi pada usus kita. Dampaknya usus menjadi kaku, sehingga makanan bergizi susah untuk diserap oleh usus,” katanya.

Kendati demikian, kata Jarot, ada satu cara agar virus dan beberapa penyakit itu tidak menular. Caranya adalah memutus rantai penularan dengan bersinergi antara masyarakat dan pemerintah. Terutama dengan memperhatikan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).

“Pertama tidak BAB sembarangan, kedua rajin cuci tangan, ketiga tutup dengan rapi makanan dan minuman, keempat jangan buang sampah sembarangan, dan kelima perhatikan saluran limbah, jangan sampai meluber,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tinjau Jembatan Rusak di Toho Ilir, Bupati Pastikan Pembangunan Segera Dimulai

    Tinjau Jembatan Rusak di Toho Ilir, Bupati Pastikan Pembangunan Segera Dimulai

    • calendar_month Kam, 31 Jul 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk segera merealisasikan pembangunan jembatan penghubung di Desa Toho Ilir, Kecamatan Toho. Hal ini disampaikannya saat meninjau langsung kondisi jembatan yang rusak di lokasi tersebut, Kamis (31/7/2025). “Pembangunan jembatan ini sudah masuk dalam anggaran tahun 2025 dan akan segera kita realisasikan karena sangat penting untuk kelancaran […]

  • ASN Sintang Wajib Siap! Mulai 2026 Promosi Jabatan Ditentukan Lewat Manajemen Talenta

    ASN Sintang Wajib Siap! Mulai 2026 Promosi Jabatan Ditentukan Lewat Manajemen Talenta

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Waktu terus berjalan, dan mulai 1 Januari 2026, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Indonesia, termasuk di Kabupaten Sintang, akan dinilai lewat sistem baru, yakni Manajemen Talenta ASN. Sistem ini bakal menjadi penentu karier, promosi, hingga mutasi jabatan. Sebagai langkah antisipasi, Pemerintah Kabupaten Sintang melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) […]

  • Meriahkan Hari Jadi Kota Pontianak, Pemkot Gelar Liga ASN

    Meriahkan Hari Jadi Kota Pontianak, Pemkot Gelar Liga ASN

    • calendar_month Sel, 11 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-251 Kota Pontianak, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak lewat Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), menggelar liga persahabatan sepakbola bagi ASN di lingkungan Pemkot Pontianak. Agenda itu merupakan rangkaian sebelum menuju puncak perayaan pada 23 Oktober mendatang. Plt Kadisporapar Kota Pontianak, Aswin Djafar menyampaikan, berbagai aktivitas positif […]

  • Wujudkan Pontianak Sport City

    Wujudkan Pontianak Sport City

    • calendar_month Sel, 28 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pembinaan atlet di Kota Pontianak sempat terhalang akibat pandemi. Renovasi lapangan sepakbola yang semula direncanakan, terpaksa harus diundur karena refocusing anggaran. Kendati demikian, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas olahraga di Kota Pontianak. Terlebih, hal itu telah menjadi salah satu prioritasnya dengan menjadikan Kota Pontianak sebagai sport city. […]

  • Bupati Ikuti FGD Penyesuaian Harga BBM, Berikut Arahan Gubernur Kalbar

    Bupati Ikuti FGD Penyesuaian Harga BBM, Berikut Arahan Gubernur Kalbar

    • calendar_month Sel, 6 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Focus Group Discussion (FGD) antara Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat bersama Masyarakat dan Mahasiswa dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalbar, H Sutarmidji, Selasa (6/9/2022). Kegiatan tersebut juga dihadiri bupati/wali kota se-Kalbar secara virtual. Tak terkecuali Bupati Mempawah, Hj Erlina. Dimana, orang nomor satu di kabupaten yang berjuluk “Bumi Galaherang” ini didampingi Ketua DPRD Mempawah, […]

  • Meriah! 1.951 Pelajar Sintang Ikuti Karnaval Budaya HUT RI ke-80

    Meriah! 1.951 Pelajar Sintang Ikuti Karnaval Budaya HUT RI ke-80

    • calendar_month Sel, 19 Agu 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Jalan utama Kota Sintang berubah menjadi lautan warna dan atraksi budaya, Selasa (19/8/2025) sore. Sebanyak 1.951 pelajar dari 29 sekolah tumpah ruah dalam Karnaval Budaya Pelajar yang digelar Pemerintah Kabupaten Sintang untuk memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan RI. Karnaval dilepas langsung oleh Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala dari Pendopo Bupati Sintang. Pada kesempatan tersebut, […]

expand_less