Breaking News
light_mode

Bupati Erlina Tak Ingin Rakyatnya jadi Penonton, Tapi…

  • calendar_month Sen, 3 Feb 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah belakangan ini begitu intens melakukan ekspose terhadap perusahaan yang beroperasi di wilayahnya. Semua pihak terkait baik perusahaan dan organisasi pimpinan daerah (OPD) dan jajaranya diharapkan dapat mesukseskan program ekspose tersebut.

Langkah itu diambil Bupati Mempawah bukan tanpa alasan. Pasalnya, orang nomor satu di Bumi Galaherang ini, tidak ingin masyarakatnya menjadi penonton, tapi ikut berkontribusi dalam pembangunan dan pengembangan daerah.

“Kita juga akan melakukan MoU dengan berbagai perusahaan di Kabupaten Mempawah agar memberikan dampak positif terhadap daerah dan masyarakat. Karena, Bupati ingin masyarakat lokal tidak hanya menjadi penonton, tapi ikut berkontribusi terhadap pembangunan dan pengembangan daerah,” kata Asisten I Pemerintah Kabupaten Sintang, Juli Suryadi Burdadi saat mewakili Bupati Mempawah dalam kegiatan Safari Fajar (Safar) di Masjid Babul Jannah, Tanjung Berkat, Jumat (31/1/2020) lalu.

Bupati Mempawah, Hj Erlina juga mengakui tujuannya melakukan ekspose dan kerja sama melalui MoU terhadap seluruh perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Mempawah.

Tujuan pertamanya adalah bagaimana perusahaan melakukan penyerapan tenaga kerja lokal. Kemudian, bagaimana perusahaan memenuhi hak-hak pekerjanya, apakah sudah sesuai upah minimum kerja (UMK), atau belum.

“Untuk itu, ibu akan adakan MoU terhadap seluruh perusahaan yang ada di Mempawah,” katanya.

Melalui ekspose, Bupati Erlina ngin mendata secara rill seluruh perusahaan yang beroperasi di Mempawah. “Apakah legal (izin) mereka masih berlaku atau tidaknya, kita jadi tahu melalui ekspose ini. Nah, kalau legalnya tidak berlaku lagi, maka kita sarankan untuk segera mungkin diperpanjang,” ungkapnya.

Begitu juga dengan Corporate Social Responsibility (CSR). Semua dibahas dalam kegiatan ekspose. “Jadi, di sinilah tujuan dari ekspose kita semua. Dan di sinilah kita baru tahu sistem penyerapan tenaga kerja mereka dan penyaluran CSR mereka apakah tepat sasaran atau belum,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kades Sungai Kunyit Laut Bangga Kapal SC Golden Fortune Bersandar di Pelabuhan Kijing

    Kades Sungai Kunyit Laut Bangga Kapal SC Golden Fortune Bersandar di Pelabuhan Kijing

    • calendar_month Kam, 27 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Desa Sungai Kunyit Laut, Suhaimi membenarkan telah merapatnya kapal tanker SC Golden Fortune Jakarta yang mengangkut CPO di Pelabuhan Internasional -Terminal Kijing. “Saat kapal merapat, saya turut hadir dan menyaksikannya. Rasanya seperti mimpi. Benar-benar tak disangka, Kijing yang dulu tempat wisata pantai, kini telah dibangun pelabuhan berstandar internasional,” jelas Suhaimi, Kamis (27/8/2020). […]

  • Zakat Miliki Dampak Sosial Luar Biasa

    Zakat Miliki Dampak Sosial Luar Biasa

    • calendar_month Sab, 4 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebagai satu di antara Rukun Islam yang wajib ditunaikan oleh setiap umat muslim yang mampu, zakat memiliki peran yang sangat penting, terutama dalam membantu meringankan beban kaum fakir miskin dan duafa. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengutarakan, dari sisi agama, zakat merupakan Rukun Islam, namun jika dilihat secara sosial, zakat memberikan dampak […]

  • Bupati Erlina Tegas: Pemkab Mempawah jadi Penengah, Konflik Warga Sadaniang dan PT AHAL Harus Selesai Secara Adil dan Sesuai Hukum

    Bupati Erlina Tegas: Pemkab Mempawah jadi Penengah, Konflik Warga Sadaniang dan PT AHAL Harus Selesai Secara Adil dan Sesuai Hukum

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menegaskan sikap tegasnya dalam menangani sengketa lahan antara masyarakat Kecamatan Sadaniang dan PT Aria Hijau Alam Lestari (AHAL). Bupati Mempawah, Erlina menekankan bahwa pemerintah daerah tidak berpihak, namun hadir sebagai penengah yang menjunjung keadilan dan kepastian hukum. “Pemerintah daerah hadir untuk menengahi dan mencari jalan keluar yang adil serta sesuai […]

  • Hadapi Efisiensi Anggaran, Bupati Erlina Tantang OPD Lebih Kreatif dan Berani Berinovasi

    Hadapi Efisiensi Anggaran, Bupati Erlina Tantang OPD Lebih Kreatif dan Berani Berinovasi

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di tengah kondisi keuangan yang kian ketat, Bupati Mempawah tampil tegas memimpin rapat koordinasi bersama seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di ruang kerjanya, Selasa (28/10/2025). “Ini saatnya kita buktikan, siapa yang benar-benar bekerja untuk Mempawah,” tegas Bupati Erlina didampingi Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi. Rapat tersebut menjadi ajang konsolidasi dan penegasan arah […]

  • Lingkungan Bersih jadi Tanggungjawab Semua Pihak

    Lingkungan Bersih jadi Tanggungjawab Semua Pihak

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono mengatakan untuk menciptakan lingkungan bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab pemerintah daerah, tetapi juga memerlukan peran aktif dari masyarakat. Olehkarenanya, Senen Maryono mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. “Kesadaran masyarakat sangat penting. Mari kita buang sampah pada tempatnya. […]

  • Kepala Binda Kalbar Bergelar Pangeran Nata Yudha

    Kepala Binda Kalbar Bergelar Pangeran Nata Yudha

    • calendar_month Sel, 5 Okt 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pada momentum robo-robo 2021, Keraton Amantubillah Mempawah menganugerahkan gelar kekerabatan untuk puluhan orang yang dinilai berkontribusi dan berjasa terhadap kerajaan. Penganugerahan gelar kekerabatan dipimpin langsung Raja Mempawah, Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim, M.Sc, Selasa (5/10/2021) malam di Keraton Mempawah. Mereka yang diberikan gelar kekerabatan mulai dari pejabat pusat, pejabat […]

expand_less