Breaking News
light_mode

Bimtek BPD

  • calendar_month Kam, 25 Jul 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail membuka secara resmi Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Bagi Aparatur Pemerintahan Desa dan BPD se-Kabupaten Mempawah di Hotel Oasis Amir di Jakarta, Kamis (25/7/2024) malam.

Turut hadir Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah Juli Suryadi, Pj Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah Harleni, Kepala Dinsos PPPAPMPD Rohmat Effendi dan Plt Inspektur Abdul Malik.

Pj Bupati Ismail mengapresiasi terselenggaranya bimbingan teknis bagi aparatur pemerintahan desa dan BPD se-Kabupaten Mempawah.

Dimana, lanjutnya, kegiatan ini mengusung tema “Optimalisasi Penguatan Tata Kelola Pemerintahan dan Perencanaan Pembangunan Desa serta Implementasi Program Smart Village”.

“Sangat tepat sekali tema yang diangkat ini karena penguatan tata kelola menjadi hal yang penting karena dalam tata kelola tersebut mulai dari proses perencanaan, proses pelaksanaan, pengendalian dan evaluasi semuanya harus kita lakukan di jajaran kepala desa dan perangkat desa untuk memastikan anggaran desa yang dialokasikan dapat memberikan dampak atau output dan outcome yang dapat kita ukur capaiannya,” kata Pj Bupati Ismail.

Selain itu, kata Pj Bupati Ismail, bimtek ini sekaligus juga melakukan studi terap dalam rangka pengembangan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui internet desa menuju desa digital berwawasan smart village pada pemerintahan desa di Kabupaten Mempawah.

“Harapan kita sekembalinya dari bimtek ini kita bisa mengembangkan kapasitas kuya dan dapat diimplementasikan di desa, karena kita tidak hanya mendengar teori-teori dan arahan dari narasumber, namun kita bisa melihat langsung seperti apa desa yang menerapkan smart village,” pinta Pj Bupati Ismail.

Untuk itu, Pj Bupati Ismail berharap kiranya para peserta dapat memanfaatkan sebaik-baiknya bimtek ini sehingga ilmu yang didapat betul-betul maksimal.

“Tentunya kami harap apa yang dipelajari pada bimtek ini dapat diterapkan di desa masing-masing dan dapat dirembukkan dengan aparatur desa dan BPD,” pungkas Pj Bupati Ismail. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

    TPID Pontianak Raih Penghargaan Nasional Terbaik se-Kalimantan

    • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penghargaan bergengsi tingkat nasional kembali diraih Kota Pontianak. Kali ini Kota Pontianak menyandang predikat Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Terbaik Wilayah Kalimantan 2021 pada TPID Awards 2022. Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada TPID dalam pengendalian inflasi di daerah. Trofi dan piagam TPID Terbaik diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto pada […]

  • Antisipasi Pencurian Rumsong di Malam Misa, Patroli Roda Dua Diterjunkan

    Antisipasi Pencurian Rumsong di Malam Misa, Patroli Roda Dua Diterjunkan

    • calendar_month Sen, 24 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – ‎Selain fokus mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru, kepolisian juga mengantisipasi tindak kejahatan yang mungkin muncul seperti pencurian di rumah kosong (Rumsong) saat malam Misa Natal 2018. Kapolsek Kelam Permai, Iptu Heriyanto mengatakan bahwa pihak kepolisian telah mempersiapkan pola pengamanan sejak jauh-jauh hari guna memberikan rasa aman kepada warga yang akan melaksanakan perayaan […]

  • Selain Ruas Protokol, Jalan Desa Diperhatikan Donk!

    Selain Ruas Protokol, Jalan Desa Diperhatikan Donk!

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang, Lim Hie Soen menyambut baik upaya pemerintah daerah (Pemda) melakukan perbaikan di sejumlah ruas jalan protokol Kota Sintang. Namun, pemerintah juga harus memeprhatikan sejumlah ruas jalan yang memang dalam kondisi rusak berat. Contoh di beberapa ruas jalan desa. Sampai saat ini ada yang belum ditangani. “Perbaikan […]

  • Bupati Erlina Ajak Masyarakat Kobarkan Semangat Pengabdian di Hari Pahlawan

    Bupati Erlina Ajak Masyarakat Kobarkan Semangat Pengabdian di Hari Pahlawan

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Suasana haru dan khidmat menyelimuti Taman Makam Pahlawan (TMP) Putra Bangsa, Desa Pasir, Mempawah Hilir, saat Bupati Mempawah Erlina memimpin upacara ziarah serta tabur bunga dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, Senin (10/11/2025). Kegiatan yang dihadiri jajaran Forkopimda, para veteran, serta para pemangku kepentingan tersebut menjadi wujud penghormatan terhadap jasa para […]

  • Ciptakan Pontianak jadi Kota Ramah dan Aman Bersepeda

    Ciptakan Pontianak jadi Kota Ramah dan Aman Bersepeda

    • calendar_month Ming, 9 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Saat ini, demam sepeda melanda hampir di seluruh wilayah Indonesia, tak terkecuali di Pontianak. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan menciptakan Pontianak sebagai kota yang ramah dan nyaman bersepeda. Bahkan, bukan tidak mungkin menjadi kota yang paling asyik bersepeda di Indonesia. Hal ini juga pernah disampaikan oleh […]

  • Sintang Fokus Tekan Stunting di Tengah Pandemi

    Sintang Fokus Tekan Stunting di Tengah Pandemi

    • calendar_month Rab, 17 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selain memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Kabupaten Sintang juga fokus menekan angka stunting yang dimulai dengan perbaikan sanitasi lingkungan seperti air bersih, open defecation free (ODF). “Selanjutnya baru kita berikan pelayanan kesehatan dasar, gizi, dan pelayan kesehatan lainnya,” ungkap Bupati Sintang, Jarot Winarno saat membuka kegiatan Musrembang tahun 2021 di […]

expand_less