Breaking News
light_mode

Ayo Wujudkan Sintang sebagai Kabupaten Lestari

  • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Masyarakat diharapkan berperan aktif dalam mewujudkan Sintang sebagai Kabupaten Lestari. Di antaranya dengan menanam pohon di sekitar tempat tinggal masing-masing. Langkah kecil ini memiliki andil besar dalam merawat lingkungan.

“Kalau semua melakukannya, tentu hal yang sangat positif,” kata Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward, usai menghadiri kegiatan dialog stakeholder di Ballroom Hotel My Home Sintang, Selasa (8/5).

Penghijauan untuk mewujudkan Kabupaten Lestari, menurut Jeffray membutuhkan komitmen bersama dan dukungan semua pihak, tidak cukup hanya pemerintah.

“Semua perlu berjalan dengan sinergi bersama pemerintah,” ucapnya.

Jeffray memastikan, Legislatif sangat mendukung Sintang menjadi Kabupaten Lestari. Bukan suatu hal mustahil untuk diwujudkan. “Gerakan hijau yang sudah menjadi isu global, harus ikut dijalankan. Solusi bagi masa depan agar keberadaan hutan tetap terjaga,” jelasnya.

Ia juga menyambut baik dengan banyaknya program dari Organisasi Non Pemerintah (NGO) yang masuk untuk mendukung Sintang menjadi Kabupaten Lestari.

Edukasi kepada masyarakat, tambah dia, juga menjadi bagian dalam program tersebut. “Partisipasi keterlibatan publik merupakan hal positif dan memang sangat diharapkan,” kata Jeffray.

Komitmen untuk mencapai tujuan besar ini, menurut Jeffray, juga perlu dimiliki Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Lantaran aktualisasi komitmen Kepala Daerah yang besar perlu diaktualisasi dan disinkronisasikan OPD.

“Kita semua harus bisa memberi solusi dan pengelolaan alam yang bermanfaat. Lantaran hutan dapat berkurang, disebabkan banyak faktor. Pelestarian hutan menjadi sangat penting. Kepunahan binatang bisa saja terjadi, akibat tidak terjaganya hutan,” papar Jeffray.

Terpisah, Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan, untuk mewujudkan Kabupaten Lestari, perlu melibatkan publik. Antara lain dengan menjaga kawasan ekosistem. Mendorong kemajuan petani mandiri, menjalankan energi terbarukan, mengembangkan PLTMH, serta reformasi kebun. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ini Dua Keputusan yang Berat Diteken Wali Kota

    Ini Dua Keputusan yang Berat Diteken Wali Kota

    • calendar_month Sel, 7 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar- Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengungkapkan, sejak dirinya dilantik sebagai Wali Kota, sudah ada 18 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ditandatangani surat keputusan pemberhentian oleh dirinya. Mulai dari kasus disiplin hingga akibat dari keputusan hukum yang diterima ASN bersangkutan. “Ada dua hal yang paling berat untuk saya tandatangani surat keputusannya, yakni keputusan pemberhentian […]

  • Bupati Erlina Doakan Kesembuhan untuk Rizki Al Dzhihar

    Bupati Erlina Doakan Kesembuhan untuk Rizki Al Dzhihar

    • calendar_month Kam, 10 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rizki Al Dzihar, bayi berusia 39 hari yang tengah dirawat intensif di RS Santo Antonius Pontianak turut menarik perhatian Bupati Mempawah, Erlina. Orang nomor satu di Bumi Galaherang inipun menjenguk langsung Rizki Al Dzihar sekaligus menyapa kedua orangtuanya, Arif Kurniawan dan Yuli Prianti, Kamis (10/12/2020). Saat masuk di ruang perawatan dengan protokol kesehatan […]

  • DPRD Dukung Lomba Membuat Cinderamata Khas Sintang

    DPRD Dukung Lomba Membuat Cinderamata Khas Sintang

    • calendar_month Kam, 19 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Panitia Kelam Tourism Festival 2023 memeriahkan kegiatan dengan menggelar lomba membuat Cinderamata. Ihwal inipun mendapat dukungan positif dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono. Dimana, lomba membuat Cinderamata penting untuk digelar. Bila sudah ada pemenangnya, maka Sintang memiliki Cinderamata. “Jadi, ke depannya itu kita sudah punya cinderamata khas Sintang […]

  • Tinjau Progres Pembangunan RS dr Rubini Mempawah

    Tinjau Progres Pembangunan RS dr Rubini Mempawah

    • calendar_month Kam, 11 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Belakangan ini, Bupati Mempawah, Hj Erlina turun ke lapangan. Selain mengunjungi dan bersilaturahmi dengan warganya yang sakit, juga meninjau sejumlah progres pembangunan infrastruktur. Baik itu jalan, jembatan, pendidikan dan kesehatan. Orang nomor satu di Bumi Galaherang ini ingin memastikan rakyatnya dalam keadaan sehat walaafiat dan pembangunan infrastruktur berjalan dengan aman dan lancar. Kamis, […]

  • Gerakan Penanaman Pohon LDII, Ajak Masyarakat Hijaukan “Bumi Galaherang”

    Gerakan Penanaman Pohon LDII, Ajak Masyarakat Hijaukan “Bumi Galaherang”

    • calendar_month Jum, 10 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gerakan menanam pohon yang diselenggarkan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kalbar di Halaman RSUD dr. Rubini Mempawah, Kelurahan Tengah, Kecamatan Mempawah Hilir mengajak masyarakat untuk hijaukan “Bumi Galaherang”. “Tentunya kegiatan ini menjadi sebuah motivasi bagi seluruh masyarakat untuk terus menjaga kelestarian alam, serta sebagai upaya kita bersama untuk menghijaukan kembali Kabupaten Mempawah,” kata […]

  • Bersatu, Ormas Islam Sintang Agendakan 7 Kegiatan Islami

    Bersatu, Ormas Islam Sintang Agendakan 7 Kegiatan Islami

    • calendar_month Rab, 8 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pada bulan suci Ramadhan 1440 H, seluruh ormas Islam di Bumi Senentang bersatu dan mengagendakan 7 kegiatan islami. 7 kegiatan itupun, adalah: Pawai ta’aruf Kajian Qur’an dan Hadits Pesantren Kilat/Pondok Ramadhan Buka Puasa Bersama Itikaf dan Sahur Berkah Pawai Takbiran Idul Fitri 1440 H Halal Bihalal “Event ini sudah kita mulai dengan kegiatan […]

expand_less