Breaking News
light_mode

Dewan Sintang Desak Pemprov Perhatikan Jalan Nanga Mau – Tebidah

  • calendar_month Kam, 9 Jun 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rudy Andryas meminta agar Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat memperhatikan kondisi ruas jalan Nanga Mau – Tebidah.

Pasalnya, ruas jalan itu merupakan kewenangan dan tanggungjawab pemerintah provinsi. “Kita minta ruas jalan Nanga Mau – Tebidah ini diperhatikan lah ya. Kan ini ruas jalannya provinsi,” pinta Rudy Andryas, ketika ditemui sejumlah awak media, kemarin.

Permintaannya ini bukan tanpa alasan, pasalnya kondisi ruas jalan itu dinilainya benar-benar miris. “Rusak berat, ” ucap Rudy Andryas.

Persoalan infrastruktur ini, ungkap Rudy Andryas, bukan kali pertama disuarakan wakil rakyat di Kabupaten Sintang, bahkan periode-periode sebelumnya juga menyuarakan hal yang sama.

“Tapi, perhatian pemerintah provinsi seakan tidak mau peduli dengan kondisi infrastruktur itu. Padahal kalau infrastruktur jalan dibangun dengan baik, maka secara tak langsung juga akan menunjang peningkatan ekonomi dan peningkatan pendapatan masyarakat kita. Untuk itu, saya minta Pemprov Kalbar memperhatikan kondisi ini,” pinta Rudy Andryas.

Menurut Rudy Andryas, ruas jalan tersebut merupakan jalur utama menghubungkan beberpa kecamatan, seperti Kayan Hilir, Kayan Hulu, Serawai, dan Ambalau.

“Bayangkan ada 4 kecamatan loh, dan ruas jalan ini merupakan akses utama, tentunya ini harus menjadi perhatian serius oleh pemerintah provinsi,” ucap Politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini.

Rudy Andryas menyarankan agar pemerintah segera melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat, karena dia memahami kondisi anggaran yang ada saat ini memang tidak dapat melakukan pembangunan secara merata.

“Saya harap Gubernur Kalbar dapat melakukan komunikasi dengan pemerintah pusat, terutama berkaitan dengan infrastruktur jalan. Karena kalau hanya mengandalkan provinsi saya rasa tidak akan cukup. Ruas jalan Nanga Mau – Tebidah ini sudah benar-benar memprihatinkan kindisinya, sehingga ini perlu solusi dan langkah konret dari semua pihak terkait,” pungkas Rudy Andryas. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Operasi Pasar Diharapkan Mampu Tekan dan Kendalikan Angka Inflasi di Sintang

    Operasi Pasar Diharapkan Mampu Tekan dan Kendalikan Angka Inflasi di Sintang

    • calendar_month Kam, 20 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Operasi Pasar (OP) yang digelar di Pasar Masuka dan Inpres, Kecamatan Sintang diharapkan mampu menekan dan mengendalikan angka inflasi di Kabupaten Sintang. Sebab terdapat tiga jenis sembako yang menjadi kebutuhan masyarakat masih tergolong tinggi, seperti beras, gula dan minyak goreng. “Operasi pasar ini sangat membantu masyarakat kami, karena harga jual tiga jenis kebutuhan […]

  • Fokus Tingkatkan PAD

    Fokus Tingkatkan PAD

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anton Isdianto mendorong pemerintah daerah untuk fokus meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pengembangan sektor unggulan. Menurut politisi Partai PAN, sektor-sektor seperti pertanian, perkebunan, dan pariwisata  memiliki potensi besar untuk memberikan kontribusi signifikan terhadap pendapatan asli  daerah (PAD). “Tentunya kita harus menggali sumber daya yang […]

  • Sambut HUT RI Ke-72, Free Style Gelar Festival Band

    Sambut HUT RI Ke-72, Free Style Gelar Festival Band

    • calendar_month Ming, 30 Jul 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berbagai cara masyarakat melaksanakan kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, dari tahun ketahun seperti tidak ada habisnya dari permainan tradisional hingga pada ivent-ivent besar. Hal ini juga seperti tahun – tahun sebelumnya Deni Agustian yang lebih akrab dipanggil Eden selalu aktif dalam melaksanakan berbagai permainan. Dari permainan rakyat, hingga […]

  • Tebang 14 Pohon di KM 51-55 Jalan Raya Galang

    Tebang 14 Pohon di KM 51-55 Jalan Raya Galang

    • calendar_month Ming, 11 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna mengantisipasi kecelakaan lalu lintas dan gangguan jaringan listrik akibat pohon tumbang, Pemerintah Desa Galang bekerjasama dengan instansi terkait melakukan pemangkasan dan penebangan pohon di sepanjang Jalan Raya Desa Galang, Minggu (11/4/2021). Belasan pohon berusia puluhan tahun ditebang. “Pohon yang ditebang ini lokasinya dari KM 51-55 Jalan Raya Desa Galang. Total ada sekitar […]

  • HMI Inisiasi Bersih-bersih Taman Bunggur

    HMI Inisiasi Bersih-bersih Taman Bunggur

    • calendar_month Kam, 17 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP) menginisiasi pembersihan Taman Bunggur, depan Pendopo Bupati Sintang, dari sampah-sampah yang berserakan. “Ini salah satu wujud pengabdian kepada masyarakat,” kata salah seorang Aktivis HMI, Kiki Pardini, Rabu (16/5). Ia mengatakan, sebagai fasilitas umum yang banyak dikunjungi warga, Taman Bunggur idealnya bebas dari sampah yang […]

  • Dihantam Rumput Bakung, Jembatan Rasau Jaya II – Sungai Bulan Ambruk

    Dihantam Rumput Bakung, Jembatan Rasau Jaya II – Sungai Bulan Ambruk

    • calendar_month Sen, 14 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Aktifitas masyarakat di Desa Rasau Jaya II – Desa Sungai Bulan terpaksa lumpuh total. Pasalnya, jembatan  yang menghubungkan antara dua desa itu ambruk akibat dihantam  rumput bakung yang terbawa arus sungai, Senin (14./9) sekitar pukul 09. 00 WIB. Devi satu diantara warga setempat mengatakan, awalnya jembatan itu masih dapat digunakan sebagai mobilitas masyarakat. […]

expand_less