Breaking News
light_mode

Dua Pemuda Sintang Ditangkap karena Narkoba

  • calendar_month Rab, 19 Agu 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Satresnarkoba Polres Sintang berhasil mengamankan dua orang diduga pelaku tindak pidana narkoba. Keduanya adalah DS (24) dan AM (34), Rabu (19/8/2020).

Kedua pelaku ditangkap dilokasi berbeda. Pertama petugas berhasil memgamankan DS di Komplek Stadion Baning Sintang. Kemudian petugas melakukan pengembangan. Hasilnya, petugas juga berhasil memgamankan AM di teras pusat perbelanjaan.

“Pelaku dan barang bukti berupa narkoba jenis sabu-sabu sudah kita amankan. Kini mereka sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut guna kepentingan penyidikan,” kata Kapolres Sintang, AKBP John Ginting, Rabu (19/8/2020).

Atas perbuatannya, kedua pelaku dijerat pasal 114 ayat 2 dan pasal 132 ayat 2 UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman 5-20 tahun penjara.

“Kita tegas dalam hal ini, tidak ada toleransi terhadap kasus narkoba, karena Narkoba itu adalah musuh Negara, jadi harus dihentikan peredaran dan penyalahgunaannya terutama di Bumi Senentang ini,” tegas Kapolres.

Olehkarenanya, Kapolres mengajak semua pihak agar saling bersinergi dalam memutus rantai peredaran narkoba. “Ayo, sama-sama kita sinergi memutus rantai peredaran barang haram ini. Dan kita jadikan situasi Sintang yang tertib dan aman serta bebas narkoba!,” ajak Kapolres.

Selain itu, Kapolres menyayangkan para pemuda yang terjerumus dalam jaringan narkoba. Menurutnya, mereka dapat lebih produktif tanpa harus mengkonsumsi narkoba. Karena itu, peran peran orangtua penting untuk lebih memperhatikan pergaulan anak-anaknya, karna pelajar menjadi salah satu target besar dalam lingkaran peredaran narkoba.

“Sungguh sangat disayangkan ya, mereka masih muda, masih usia produktif, penuh vitalitas dan kreatifitas tapi disalurkan dengan cara yang kurang positif seperti mengkonsumsi narkoba. Memang mayoritas sasaran peredaran narkoba ini adalah dari kalangan anak muda, saya imbau kepada orangtua yang memiliki anak-anak pelajar agar memberikan perhatian lebih pada pergaulan mereka supaya tidak masuk dalam lingkungan yang dapat menjerumuskan anak pada lingkaran peredaran narkoba di Sintang ini,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penyemprotan Disinpektan Harus Sesuai Penggunaannya

    Penyemprotan Disinpektan Harus Sesuai Penggunaannya

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penyemprotan cairan disinfektan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid – 19 belakangan ini semakin genvar dilakukan oleh semua pihak. Tapi ingat!, penggunaanya harus sesuai dengan SOP yang ada. Hal dikatakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Kusnadi, Kamis (2/4/2020). Dia mengatakan bahwa penggunaan yang dimaksud adalah jangan […]

  • Safari Ramadhan 1445 H Berakhir di Asrama Mahasiswa Mempawah

    Safari Ramadhan 1445 H Berakhir di Asrama Mahasiswa Mempawah

    • calendar_month Sen, 25 Mar 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, Ismail menghadiri kegiatan Safari Ramadhan 1445 Hijriah Pemerintah Kabupaten Mempawah yang diakhiri di Asrama Mahasiswa Kabupaten Mempawah di Kota Pontianak, Senin (25/3/2024). Pada kesempatan tersebut, Sekda Ismail mengatakan Safari Ramadan ini dapat menjadi ajang bersilaturahmi antara pemangku kebijakan di Kabupaten Mempawah dengan mahasiswa Kabupaten Mempawah yang sedang melaksanakan pendidikan […]

  • Jokowi Keluarkan Inpres Nomor 1 Tahun 2019, PLBN Sungai Kelik Diprioritaskan!

    Jokowi Keluarkan Inpres Nomor 1 Tahun 2019, PLBN Sungai Kelik Diprioritaskan!

    • calendar_month Ming, 27 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo telah mengeluarkan intruksi presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan 11 Pos Lintas Batas Negara (PLBN). Dari 11 Pos PLBN itu. Sungai Kelik, Kecamatan Ketungau Hulu masuk kategori PLBN prioritas. Artinya, pembangunannya pun segera dipercepat. “Inpres Nomor 1 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan 11 Pos PLBN […]

  • Optimis Akhir Tahun Pembangunan RS. Pratama Rampung

    Optimis Akhir Tahun Pembangunan RS. Pratama Rampung

    • calendar_month Kam, 3 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Wakil Bupati Sintang, Askiman mengaku optimis akan pembangunan Rumah Sakit Pratama di Kecamatan Serawai Rampung di akhir tahun 2017. “Saya optimis akhir tahun ini Rumah Sakit Pratama Serawai yang di lengkapi berbagai peralatan untuk pelayan kesehatan serta dilengkapi dengan laboratorium  ini akan selesai tepat waktu, sehingga segera bisa difungsikan untuk melayani kebutuhan pelayanan […]

  • Apresiasi Dinkes Sintang Berikan Imunisasi JE

    Apresiasi Dinkes Sintang Berikan Imunisasi JE

    • calendar_month Ming, 29 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Jeffray Edward mengapresiasi pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terkait langkah intens-nya dalam memberikan imunisasi Japanese Encephalitis (JE) kepada siswa sekolah. “Kami apresiasi langkah yang diambil Dinkes Sintang ini. Apalagi langkah preventif yang tepat untuk menjaga kesehatan anak-anak di Kabupaten Sintang agar terhindar dari […]

  • Ringankan Beban Panca Penderita Tumor Ganas, Ini yang Dilakukan Korem 071/Wk

    Ringankan Beban Panca Penderita Tumor Ganas, Ini yang Dilakukan Korem 071/Wk

    • calendar_month Sab, 15 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Jajaran Korem 071/Wk, Sabtu (15/09/2018) melakukan anjangsana di Rumah sakit Margono Soekarjo Purwokerto. Tujuanya ingin melihat kondisi Panca bocah berusia dua tahun yang menderita penyakit tumor ganas di bagian mata. Kapenrem 071/Wk Kapten Kav M Purbo Suseno, mewakili Danrem 071/ Wijayakusuma menyampaikan bahwa apa yang dilakukan TNI semata-mata untuk membantu dan meringankan beban […]

expand_less