Breaking News
light_mode

Erlina Resmikan Rumah Budaya Melayu Mempawah

  • calendar_month Sab, 14 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ratusan masyarakat Mempawah dari berbagai golongan tampak memadati halaman Rumah Budaya Melayu (RBM). Mereka ingin menyaksikan langsung prosesi peresmian rumah budaya melayu, Sabtu (14/3/2020).

Peresmian yang ditandai dengan adat tepung tawar dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Mempawah, Hj Erlina inipun disaksikan langsung oleh Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan, Ketua MABM Mempawah, H Ria Mulyadi, Ketua DPP MABM Kalbar, Chairil Effendy, dan Pengurus MABM se-Kalbar.

Prosesi adat tepung tawar pertama-tama dilakukan Wakil Gubernur. Selanjutnya, Ketua DPP MABM, Bupati Mempawah, dan Ketua MABM Mempawah. Mereka secara bergantian melaksanakan adat tepung tawar di pintu masuk Rumah Budaya Melayu (RBM) Mempawah.

“Mudah-mudahan dengan diresmikannya Rumah Budaya Melayu ini, semakin meningkatkan nilai-nilai pelestarian adat budaya Melayu di masyarakat Kabupaten Mempawah,” harap Erlina.

Usai peresmian RBM Mempawah, acara dilanjutkan dengan pelantikan Pengurus MABM Kabupaten Mempawah periode 2020-2025 yang dipimpin Ketua DPP MABM Kalbar, Prof Dr Chairil Effendy dan disaksikan Wagub Kalbar, Bupati Mempawah, Wakil Bupati, Muspida dan seluruh Pengurus MABM se-Kalbar. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Klaim Jumlah Laka Lantas Turun, Korban Meninggal Dunia Meningkat

    Kapolres Klaim Jumlah Laka Lantas Turun, Korban Meninggal Dunia Meningkat

    • calendar_month Jum, 17 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Mempawah cenderung mengalami penurunan. Hasil ‘Operasi Liong Kapuas 2018’ lalu, tercatat 12 kasus laka lantas. Sementara di 2019 tercatat 9 kasus laka lantas. “Sebetulnya laka lantas pada masa operasi liong kapuas 2018-2019 mengalami penurunan. Namun, itu hanya secara kuantitas. Kalau melihat dari secara kualitas ada […]

  • Satgas Bangun Posko PPKM Mikro Covid-19

    Satgas Bangun Posko PPKM Mikro Covid-19

    • calendar_month Sen, 19 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Muspika dan Satgas Covid-19 di Kecamatan Sungai Pinyuh serentak membangun Posko Covid-19 di tiap desa dan kelurahan. Keberadaan posko tersebut dipersiapkan untuk mendukung kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro tingkat RT/RW. Danramil Sungai Pinyuh Mayor Inf. Amirrudin menjelaskan, keberadaan posko Covid-19 itu sebagai wadah bagi Satgas kecamatan, desa dan kelurahan untuk […]

  • Wabup Pagi Ajak DAD Bersama Membangun Mempawah

    Wabup Pagi Ajak DAD Bersama Membangun Mempawah

    • calendar_month Kam, 29 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menerima audiensi Panitia Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Adat Dayak (DAD) III di ruang kerjanya, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (29/9/2022). Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi mengharapkan peran aktif masyarakat DAD Mempawah untuk mendukung dan berkontribusi membangun Kabupaten Mempawah. “Ayo, bersama-sama kita tingkatkan kekompakan dan kerukunan sehingga Mempawah menjadi […]

  • Diintrogasi Kapolsek Simpang Dua, Pelaku Mengaku Bunuh Korban!

    Diintrogasi Kapolsek Simpang Dua, Pelaku Mengaku Bunuh Korban!

    • calendar_month Kam, 20 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kapolsek Simpang Dua, Iptu Joni membenarkan bahwa pihaknya telah berhasil mengamankan seorang terduga pelaku pembunuhan yang terjadi di wilayah hukum Polres Sintang. Penangkapan terhadap pelaku tersebut, ketika Polsek Simpang Dua melaksanakan operasi pekat. Yang mana sasarannya adalah Narkoba, portitusi, premanisme, perjudian, dan minuman keras (Miras). Tatkala sedang melaksanakan operasi pekat, pihak kepolisian setempat […]

  • Wabup Mempawah Apresiasi Peran Muslimat NU sebagai Benteng Moral Umat

    Wabup Mempawah Apresiasi Peran Muslimat NU sebagai Benteng Moral Umat

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Mempawah atas kiprah dan dedikasi mereka dalam membina umat serta menjaga nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Pengajian Akbar PC Muslimat NU Kabupaten Mempawah yang digelar di Aula Masjid Agung Al-Falah Mempawah, Kamis (9/10/2025). […]

  • Kelam Tourism Festival  2023 Resmi Dibuka, Ini Kata Kadis Porapar Sintang
    OPD

    Kelam Tourism Festival 2023 Resmi Dibuka, Ini Kata Kadis Porapar Sintang

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Kelam Tourism Festival Tahun 2023 resmi dibuka oleh Bupati Sintang di Panggung Utama yang ada di Halaman Indoor Apang Semangai, Kamis (26/10/2023). Hendrika Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang menjelaskan bahwa kegiatan Kelam Tourism Festival merupakan agenda tahunan event kepariwisataan yang ada di Kabupaten Sintang dengan tujuan merealisasikan program pemerintah […]

expand_less