Breaking News
light_mode

Ronny Target AKD Selesai dalam 1 Minggu

  • calendar_month Jum, 25 Okt 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua DPRD Kabupaten Sintang, Florensius Ronny, menargetkan alat kelengkapan dewan (AKD) DPRD Sintang bisa selesai dalam satu minggu kedepan.

“Ya, saya harap dalam satu minggu ini sudah bisa selesai,” kata Florensius Ronny kepada Lensakalbar.co.id, Jumat (25/10/2019).

Ronny mengaku bahwa ia sudah melakukan komunikasi kepada seluruh fraksi. Tujuannya, agar semua fraksi segera membentuk dan menempatkan anggota-anggotanya di dalam AKD. Termasuk untuk komposisi ketua komisi DPRD Sintang.

Karena itu, Ronny optimis target satu minggu yang ia canangkan untuk penyelesaian pembentukan AKD bisa terealisasi. “Satu minggu kedepan sudah final semuanya. Sehingga bisa move ke urusan lainnya,” ujarnya.

Selain itu, Ronny juga menargetkan pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2020 di awal atau pertengahan November 2019. Namun, legislatif masih menunggu Nota Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sintang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Sintang Tahun Anggaran 2020.

“Tergantung eksekutif, karena untuk pembahasan APBD 2020 kita tetap menunggu nota keuangan yang disampaikan ke DPRD. Tapi, saya yakin awal atau pertengahan November 2019 sudah mulai pembahasannya,” ungkap Ronny.

Seperti diketahui, Florensius Ronny resmi dilantik dan diambil sumpah/janjinya sebagai Ketua DPRD Sintang periode 2019-2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Sintang, Jumat (25/10/2019).

Florensius Ronny dilantik dan diambil sumpahnya bersamaan dengan Wakil Ketua I DPRD Sintang yakni Jeffray Edward.

Dalam sambutan perdananya, Ronny meminta semua anggota DPRD Sintang periode 2019-2024 untuk bahu-membahu membangun Sintang. Baginya, tak ada oligarki kekuasan di periodenya. Namun, ia menganut sistem kolektif kolegia dalam memimpin DPRD.

“Kita ini kerja kolektif kolegia. Artinya, sama-sama kerja untuk membangun Sintang,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rudy Andreas Minta Pemerintah Perhatikan Peralatan Penanggulangan  Banjir

    Rudy Andreas Minta Pemerintah Perhatikan Peralatan Penanggulangan Banjir

    • calendar_month Ming, 12 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rudy Andreas mengungkapkan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, bencana banjir selalu melanda Kabupaten Sintang. Sejumlah daerah terendam air, mulai dari wilayah hulu hingga bagian tengah dan hilir. Bahkan ada kecamatan yang airnya bertahan hingga sebulan lebih. Tentunya hal ini menjadi keprihatinan semua pihak. “Sintang ini […]

  • Bupati Serahkan LKPD Unaudited 2023 ke BPK RI

    Bupati Serahkan LKPD Unaudited 2023 ke BPK RI

    • calendar_month Sel, 2 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan Penyerahan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited Tahun Anggaran 2023 di Aula Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Kalbar, Selasa (2/4/2024). Bupati Erlina berharap agar seluruh OPD untuk dapat mempersiapkan dokumen dan data yang diperlukan agar dapat memperlancar dan mendukung proses pemeriksaan yang nantinya akan dilakukan oleh BPK, selain […]

  • Siap Amankan 6 Wilayah Pilkada Serentak

    Siap Amankan 6 Wilayah Pilkada Serentak

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) memastikan diri telah siap dalam melakukan pengamanan Pilkada Serentak 2018 mendatang. “Kami dari Polda Kalbar telah siap untuk mengamankan Pilkada Serentak Tahun 2018. Untuk itu, dukungan semua pihak di lapangan menjadi sangat penting agar jalannya Pilkada nanti dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar” kata Kabag Direktorat […]

  • Eksekutif-Legislatif Sepakat RAPBD 2023 Kota Pontianak Rp1,855 Triliun

    Eksekutif-Legislatif Sepakat RAPBD 2023 Kota Pontianak Rp1,855 Triliun

    • calendar_month Sel, 22 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah melalui pembahasan yang cukup panjang oleh Badan Anggaran DPRD Kota Pontianak bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah, Rancangan APBD (RAPBD) Kota Pontianak Tahun 2023 mengalami perubahan. Perubahan tersebut di antaranya target pendapatan daerah, baik yang bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), pendapatan transfer dan lain-lain pendapatan daerah yang sah, terhadap target belanja daerah, […]

  • Antisipasi Balap Liar, Polisi jaga Jalan Raya Mempawah

    Antisipasi Balap Liar, Polisi jaga Jalan Raya Mempawah

    • calendar_month Sel, 13 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Puluhan personil gabungan dari Satuan Sabhara dan Satuan Lalu Lintas Polres Mempawah mengantisipasi maraknya balapan liar di Kota Mempawah dan sekitarnya. Upaya tersebut dilakukan dengan meningkatkan patroli dan penjagaan di sejumlah ruas jalan, Selasa (13/4/2021) malam. Dipimpin Kanit Patroli Sat Sabhara Polres Mempawah, Iptu Imam Widhiatmoko, petugas berkeliling melakukan patroli di sejumlah kawasan […]

  • Bupati Erlina Janjikan Bonus bagi Kafilah yang Berprestasi di MTQ ke-XXIX Kalbar

    Bupati Erlina Janjikan Bonus bagi Kafilah yang Berprestasi di MTQ ke-XXIX Kalbar

    • calendar_month Sab, 11 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, H Ismail yang juga Ketua LPTQ Kabupaten Mempawah mengunjungi lokasi penginapan Kafilah Kabupaten Mempawah yang telah tiba di Kabupaten Sintang dalam rangka mengikuti MTQ ke-XXIX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat. Selama pelaksanaan MTQ ke-XXIX Tingkat Provinsi di Kabupaten Sintang, kafilah Kabupaten Mempawah diinapkan di Hotel […]

expand_less