Breaking News
light_mode

Wew…ASN Dilarang Selfi dan Foto Bareng Calon Kepala Daerah

  • calendar_month Sen, 12 Feb 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah melarang Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berswafoto (selfie) atau berfoto bareng Calon Kepala Daerah dan mengunggahnya (posting) di Media Sosial (Medsos).

Kebijakan tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) yang berlaku sejak 1 Januari 2018.

“Larangan ini diterapkan sebagai upaya pemerintah mengantisipasi dan mencegah adanya penggiringan opini terhadap Calon Kepala Daerah melalui foto,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sintang, Palentinus, Senin (12/2).

Melalui larangan berselfie atau foto bareng ini, menurut Palentinus, netralitas ASN akan tetap terjaga saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun ini.

Ancaman sanksipun, tambah Palentinus, telah disiapkan bagi ASN yang nekat melanggar kebijakan ini, mulai administratif hingga pemecatan.

“SE tersebut sudah kita sosialisasikan, mulai dari tingkat Camat, Lurah hingga Desa,” akunya.

Tetapi, Palentinus tidak melarang ASN selfie atau berfoto bareng dengan Calon Kepala Daerah, kalau hanya untuk kepentingan pribadi, alias tidak disebarluaskan.

“Fotonya jangan sampai di-posting ke Medsos, sebab itu bisa dianggap tidak netral,” ingatnya.

Pihaknya, tambah Palentinus, tidak akan segan-segan menjatuhkan sanksi tegas kepada ASN yang tidak netral. Mulai sanksi administratif hingga pemecatan sebagaimana aturan yang berlaku.  (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Logo Harjad ke-249 Usung Tema Pontianak Tangguh

    Logo Harjad ke-249 Usung Tema Pontianak Tangguh

    • calendar_month Ming, 18 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak resmi melaunching Logo Hari Jadi (Harjad) Kota Pontianak ke-249. Logo bertuliskan angka 249 dengan tema Pontianak Tangguh ini didesain menyerupai masker. Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Lazuardi menjelaskan, konsep logo Harjad Kota Pontianak ke-249 tahun 2020 ini mengusung bentuk masker. “Karena di tengah […]

  • Pelantikan Pimpinan DPRD Sintang, Indra Subekti Resmi Jabat Ketua Dewan Periode 2024-2029

    Pelantikan Pimpinan DPRD Sintang, Indra Subekti Resmi Jabat Ketua Dewan Periode 2024-2029

    • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tiga pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang periode 2024-2029 resmi dilantik. Pelantikan sekaligus pengambilan sumpah/janji pimpinan digelar di Ruang Rapat Paripurna, Kantor DPRD Sintang, Rabu (16/10/2024). Ketua DPRD Sintang periode 2024-2029 resmi dijabat Indra Subekti. Posisi Wakil Ketua DPRD Sintang dijabat Yohanes Rumpak dan Sandan. Komposisi pimpinan DPRD Sintang diambil berdasarkan […]

  • Bupati Jarot Sambut Kedatangan Wagub Kalbar dan Bupati Mempawah

    Bupati Jarot Sambut Kedatangan Wagub Kalbar dan Bupati Mempawah

    • calendar_month Jum, 17 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Danrem 121/Abw, Brigjen TNI Ronny menyambut kedatangan Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan bersama Bupati Mempawah, Hj Erlina di Bandara Tebelian Airport, Jumat (17/12/2021). Kedatangan orang nomor dua di Kalbar itu dalam rangka menutup kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Provinsi Kalbar ke-XXIX yang dilaksanakan sejak tanggal 11 hingga […]

  • Walah! Tahun Percepatan, OPD Masih Belum Ngusulkan Paket Lelang Proyek

    Walah! Tahun Percepatan, OPD Masih Belum Ngusulkan Paket Lelang Proyek

    • calendar_month Rab, 16 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahun anggaran 2019, Bupati Sintang, Jarot Winarno meyebutnya sebagai tahun percepatan. Artinya, Pemerintah Daerah harus berfikir lebih cepat, bertindak lebih cepat, dan mencapai hasil pembangunan lebih cepat. Olehkarenanya, semua kegiatan paket lelang proyek harus segera dilakukan di awal tahun 2019. Contohnya, paket lelang proyek pembangunan rumah dinas Bupati Sintang dan kantor Dinas Perumahan […]

  • Bupati Erlina Paparkan Visi Ambisius 2025-2029, Targetkan Pertumbuhan Ekonomi dan Pembangunan Merata

    Bupati Erlina Paparkan Visi Ambisius 2025-2029, Targetkan Pertumbuhan Ekonomi dan Pembangunan Merata

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina menegaskan komitmennya dalam membangun daerah dengan memaparkan visi dan misi ambisius 2025-2029 dalam Rapat Paripurna DPRD, Selasa (4/3/2023). Mengusung visi “Cerdas, Mandiri, Terdepan, dan Berkelanjutan,” Bupati Erlina memastikan pemerintahannya siap membawa Mempawah ke level lebih tinggi. Didampingi Wakil Bupati Juli Suryadi, Bupati Erlina menetapkan empat misi utama, termasuk reformasi tata […]

  • Ayo, Bersama Sukseskan MTQ ke XXXIII di Jungkat

    Ayo, Bersama Sukseskan MTQ ke XXXIII di Jungkat

    • calendar_month Rab, 24 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran atau MTQ ke XXXIII Kabupaten Mempawah dihelat pada tanggal 27-31 Agustus 2022 mendatang. Kegiatan yang dipusatkan di Kecamatan Jungkat inipun, diharapkan dapat berjalan aman, lancar, dan sukses. Sehingga dapat melahirkan Qori dan Qoriah yang berprestasi, berkualitas, dan bermartabat. “Mari kita jadikan MTQ ke- XXXIII Kabupaten Mempawah ini sukses prestasi […]

expand_less