Breaking News
light_mode

Warga Mempawah Hilir Tewas Kesetrum Listrik

  • calendar_month Rab, 25 Mar 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – MH (33) warga Dusun Suap, Desa Pasir, Kecamatan Mempawah Hilir, tewas kesetrum saat sedang memperbaiki sebuah terminal listrik, Rabu (25/3/2020).

Kabar tewasnya MH inipun dibenarkan Paur Humas Polres Mempawah, Ipda Lidwina. Di mana saat itu, Kapolsek Mempawah Hilir dan anggotanya berjumlah tiga orang sedang melaksanakan giat Patroli Covid-19 di wilayah itu.

Kemudian, petugas mendapat informasi dari seorang warga bahwa ada yang kesetrum. Mendengar ihwal tersebut, petugas dengan cepat mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Setibanya, petugas langsung membawa korban ke RSUD Dr Rubini Mempawah.

Sayangnya, ungkap Lidwina, saat dalam perjalanan ke RSUD Dr Rubini Mempawah nyawa korban tak dapat diselamatkan. Akhirnya, korban pun meninggal dunia.

“Petugas sudah mencoba menolong korban, tapi dalam perjalanan ke rumah sakit nyawa korban tak tertolong sehingga korban meninggal dunia,” bebernya.

Sebelumnya, ungkap Lidwina, pada pukul 12.15 WIB, korban ditemukan sedang memperbaiki sebuah terminal listrik. Tapi, korban tidak mencabut aliran kontak utama yang menghubungkan aliran listrik ke terminal. Naasnya, saat korban membuka terminal tersebut, korban langsung tersengat aliran listrik. Akhirnya, korban meninggal dunia dunia.

“Jenazah korban saat ini sudah diserahkan ke pihak keluarganya,” pungkas Lidwina. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dorong Sinergi Pemerintah–Kadin, Erlina: UMKM jadi Kunci Ekonomi Kalbar

    Dorong Sinergi Pemerintah–Kadin, Erlina: UMKM jadi Kunci Ekonomi Kalbar

    • calendar_month Kam, 22 Jan 2026
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menegaskan pentingnya peran strategis Kamar Dagang dan Industri (Kadin) dalam menggerakkan perekonomian daerah, khususnya melalui penguatan UMKM. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Musyawarah Provinsi (Musprov) VII Kadin Indonesia Provinsi Kalimantan Barat di Ballroom Hotel Alimoer, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (22/1/2026). Musprov VII Kadin Kalbar yang dibuka langsung oleh Gubernur Kalimantan […]

  • MPP Pontianak Ditargetkan Rampung Akhir Tahun Ini

    MPP Pontianak Ditargetkan Rampung Akhir Tahun Ini

    • calendar_month Sel, 11 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – 30 tahun lebih Gedung Kapuas Indah yang berlokasi di Jalan Kapten Marsan Kelurahan Darat Sekip Kecamatan Pontianak Kota tidak pernah mendapat sentuhan pembangunan. Sejalan dengan upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dalam meningkatkan pelayanan publik, Gedung Kapuas Indah menjadi lokasi dibangunnya Mal Pelayanan Publik (MPP) yang terintegrasi dengan kawasan perdagangan. Wali Kota Pontianak Edi […]

  • Ini Tips Hadapi Angin Puting Beliung

    Ini Tips Hadapi Angin Puting Beliung

    • calendar_month Kam, 15 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bencana puting beliung yang menghantam puluhan rumah warga di Desa Ampera Raya dan sejumlah lokasi di Kecamatan Sungai Ambawang pada Selasa (13/8/2019) menyisakan pekerjaan rumah. Tidak saja bagi pemerintah daerah, tapi juga bagi warga terdampak bencana, pengembang perumahan, dan korban lainnya. Bantuan untuk para korban telah disalurkan oleh Pemerintah Kabupaten Kubu Raya pada […]

  • Mobil Wakil Ketua DPRD Sintang Nyaris Terbalik, Ini Penyebabnya…

    Mobil Wakil Ketua DPRD Sintang Nyaris Terbalik, Ini Penyebabnya…

    • calendar_month Ming, 4 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebuah mobil merk Toyota Hilux KB 9748 EA yang ditumpangi Wakil Ketua DPRD Sintang, Terry Ibrahim, Minggu (4/11/2018), nyaris terbalik, di jembatan Sungai Kelalan, Desa Nanga Toran, Kecamatan Kayan Hulu. Peristiwa tersebut terjadi begitu cepat. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden yang terjadi. “Ada lima orang di dalam mobil. Duduk di depan […]

  • Musrenbang 2025: Pemotongan Anggaran Tak Boleh Memotong Semangat Pembangunan

    Musrenbang 2025: Pemotongan Anggaran Tak Boleh Memotong Semangat Pembangunan

    • calendar_month Jum, 11 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala, secara resmi membuka pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kabupaten Sintang di Pendopo Bupati Sintang, Jumat (11/4/2025). Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Krisantus Kurniawan, bersama jajaran Pemerintah Provinsi Kalbar. Turut hadir pula Wakil Bupati Sintang Florensius Ronny, Ketua DPRD Sintang Indra Subekti, Danrem 121/ABW, unsur […]

  • Belajar dari Samarinda, Bupati Erlina Siap Dongkrak PAD dan Inovasi Pemerintahan Mempawah

    Belajar dari Samarinda, Bupati Erlina Siap Dongkrak PAD dan Inovasi Pemerintahan Mempawah

    • calendar_month Sel, 11 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah bertekad mempercepat inovasi tata kelola pemerintahan dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) setelah melaksanakan Studi Kaji Terap ke Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (11/11/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Mempawah, Erlina, didampingi Wakil Bupati Juli Suryadi, ini menjadi langkah konkret Pemkab Mempawah untuk meniru kesuksesan Kota Samarinda dalam mengelola […]

expand_less