Beranda Sintang Wabup Melkianus Ucapkan Terima Kasih untuk Nakes

Wabup Melkianus Ucapkan Terima Kasih untuk Nakes

Wakil Bupati Sintang, Melkianus ketika menghadiri Perayaan Puncak Natal Keluarga Besar Nasrani Kesehatan Kabupaten Sintang di Senentang Agro Wisata, Jerora Dua, Sabtu (14/1/2023).

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada tenaga kesehatan atau Nakes terutama dalam berjuang menghadapi pandemi Covid-19 selama dua tahun belakangan ini.

“Terima kasih untuk tenaga kesehatan yang sudah berjuang membantu warga terjangkit covid-19,” ucap Wakil Bupati Sintang, Melkianus ketika menghadiri Perayaan Puncak Natal Keluarga Besar Nasrani Kesehatan Kabupaten Sintang di Senentang Agro Wisata, Jerora Dua, Sabtu (14/1/2023).

Kendati demikian, Wabup Melkianus berpesan kepada seluruh tenaga kesehatan tetap semangat menjalankan tugasnya.

“Kami harap kalian semua tetap semangat menjalankan tugas di tahun 2023 ini. Jangan takut, tetap taat, jujur, komitmen dan memberikan yang terbaik, maka Tuhan akan memberikan yang terbaik bagi kita semua,” kata Wabup Melkianus.

“Dan kami juga mohon doa dan dukungan jajaran Dinas Kesehatan agar bisa menjalankan tugas dengan baik dan benar,” ucap Wabup Melkianus menambahkan.

Pada kesempatan tersebut, Wabup Melkianus bercerita bahwa dirinya memiliki seorang istri yang berprofesi sebagai bidan. Ketika bertugas di kampung, ia juga ikut bersama istri.

“Bahkan, pernah sulit saat mendampingi istri menolong seorang ibu yang ternyata mantan saya,” cerita Wabup Melkianus disambut tawa para petugas kesehatan yang hadir.

Artinya apa?. Kata Wabup Melkianus, menyandang profesi seorang Bidan tidaklah mudah membalik telapak tangan. Sebab, Bidan harus siap dipanggil oleh pasien.

“Rata-rata melahirkan saat malam dan subuh. Maka saya tahu perjuangan para bidan. Dan saya harap semua petugas kesehatan tetap semangat dalam menjalankan tugas,” pungkas Wabup Melkianus. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here