Beranda Mempawah Wabup Juli Buka Bimtek Kepenulisan: Dorong Budaya Literasi Berbasis Kearifan Lokal

Wabup Juli Buka Bimtek Kepenulisan: Dorong Budaya Literasi Berbasis Kearifan Lokal

Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Kepenulisan Berbasis Konten Budaya Lokal 2025 di Wisma Chandramidi Mempawah, Rabu (16/4/2025).

LensaKalbar – Suasana pagi di Wisma Chandramidi, Rabu (16/4/2025), terasa berbeda. Puluhan peserta dari berbagai penjuru Kabupaten Mempawah tampak antusias mengikuti pembukaan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Kepenulisan Berbasis Konten Budaya Lokal 2025.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi.

Mengusung tema “Perkembangan Perpustakaan, Budaya Baca dan Literasi di Kabupaten Mempawah dalam Mewujudkan Masyarakat Cerdas, Mandiri, Terdepan dan Berkelanjutan”.

Bimtek ini diikuti 60 peserta dari sembilan kecamatan dan akan berlangsung selama dua hari, 16–17 April 2025.

Wabup Juli menekankan pentingnya budaya literasi sebagai fondasi kemajuan daerah. Ia menggambarkan membaca sebagai jendela dunia dan menulis sebagai cara memperkuat pemahaman serta menyampaikan gagasan.

“Membaca dan menulis tidak bisa dipisahkan. Keduanya seperti dua sisi mata uang dalam membangun komunikasi dan pola pikir yang tajam,” ujar Wabup Juli.

Lebih lanjut, Wabup Juli menegaskan bahwa buku dan bahan bacaan adalah pilar utama dalam gerakan literasi, karena menyimpan pengetahuan dan pesan lintas generasi.

“Literasi bukan sekadar kemampuan membaca, tapi juga tentang memahami, berpikir kritis, dan menuangkan ide dalam tulisan,” kata Wabup Juli.

Kegiatan ini turut mendapat apresiasi karena melibatkan berbagai elemen masyarakat—mulai dari kader PKK, Perempuan Melayu Mempawah, PITI, Purwacitra, FOMEKA, hingga pelajar. Menurut Juli, keberagaman ini menunjukkan meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya literasi.

“Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal memperkuat budaya membaca dan menulis di tengah masyarakat kita,” harap Wabup Juli.

Dengan semangat kolaborasi dan penguatan nilai budaya lokal, Wabup Juli kembali berharap Bimtek ini mampu mencetak penulis-penulis muda yang tidak hanya produktif, tapi juga bangga dengan identitas daerahnya. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here