Breaking News
light_mode

Senen Maryono Sebut Kepemimpinan Jarot-Melkianus Masih Kekurangan Tenaga Guru

  • calendar_month Sen, 16 Okt 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono menilai kabupaten yang dipimpin Bupati Jarot dan Wakil Bupati Melkianus ini masih mengalami kekurangan tenaga pengajar atau guru.

Kekurangan tenaga pengajar atau guru ini tak hanya di Kecamatan Sintang saja, tapi seluruh kecamatan se-Kabupaten Sintang.

Karena itu, Senen Maryono berharap pemerintah daerah segera mencari solusi untuk mensiasati ihwal tersebut.

“Kurangnya guru harus menjadi prioritas, karena tahun lalu, jumlah pelamar yang lulus mencapai ratusan. Meskipun ada penambahan penerimaan baru, itu merupakan upaya untuk mengatasi kekurangan guru. PPPK pada dasarnya tidak menambah jumlah guru secara signifikan karena mereka diangkat sebagai guru kontrak,” kata Senen Maryono, Senin (16/10/2023).

Senen Maryono berpendapat bahwa perihal kekueangan guru ini mestinya di koordinasikan langsung ke pemerintah pusat. “Koordinasi dan dukungan dari pemerintah pusat sangat diperlukan guna memastikan kebutuhan pendidikan di daerah ini terpenuhi,” kata Senen Maryono menyarankan.

Kata Senen Maryono, banyak penyebab kekurangan tenaga pengajar atau guru di kabupaten ini. Salah satunya adalah banyak guru yang pensiun, sementara pengangkatan sebagai guru tidak ada.

“Tentu kondisi ini mesti menjadi perhatian kita bersama, sehingga anak-anak kita baik yang di kota maupun pedalaman Sintang ini dapat pendidikan yang baik, tentunya dengan tenaga pengajar atau guru yang berkualitas,” pungkas Senen Maryono. (LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rayakan Hari Kemenangan dengan Introspeksi Diri

    Rayakan Hari Kemenangan dengan Introspeksi Diri

    • calendar_month Sab, 22 Apr 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dan Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan melaksanakan Salat Id 1 Syawal 1444 Hijriyah di Masjid Al Khalifah Komplek Kantor Wali Kota Pontianak, Sabtu (22/4/2023). Pelaksanaan Salat Id sedianya digelar di lapangan Jalan Rahadi Usman, namun dikarenakan kondisi cuaca hujan sehingga dialihkan ke Masjid Al Khalifah Kantor Wali Kota. […]

  • Jelang Idul Fitri 1440 H, Legislator Sintang Minta PLN Jamin Pasokan Listrik

    Jelang Idul Fitri 1440 H, Legislator Sintang Minta PLN Jamin Pasokan Listrik

    • calendar_month Sab, 18 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota DPRD Sintang, Tuah Mangasih meminta Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Sintang menjamin ketersediaan pasokan listrik masyarakat pada dua pekan terakhir bulan Ramadan 1440 Hijriyah. Ia tidak ingin di akhir-akhir Ramadan menjelang Hari Raya Idul Fitri terjadi pemadaman listrik. “Saya harap tidak ada pemadaman listrik, karena kebutuhan rumah tangga akan listrik di saat-saat […]

  • Dukung Vaksinasi Lewat Sosialisasi

    Dukung Vaksinasi Lewat Sosialisasi

    • calendar_month Jum, 23 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Total capaian vaksinasi Covid-19 di Kota Pontianak saat ini sebanyak 132 ribu orang. Hingga kini program vaksinasi massal masih berjalan di Kota Pontianak. Satu diantaranya dipusatkan di Gedung GOR Pangsuma. Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak Yanieta Arbiastutie Kamtono mendukung kegiatan vaksinasi massal ini dalam rangka membantu menurunkan tingkat ketertularan dan keparahan […]

  • Berakhir di Desa Anjungan Dalam,  Bupati Erlina Ajak Rakyatnya Terapkan Pola Hidup Sehat dengan Germas

    Berakhir di Desa Anjungan Dalam, Bupati Erlina Ajak Rakyatnya Terapkan Pola Hidup Sehat dengan Germas

    • calendar_month Sel, 1 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sosialisasi dan kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) berakhir di Desa Anjungan Dalam, Kecamatan Anjongan, Selasa (1/11/2022). Kegiatan tersebut ditutup Bupati Mempawah, Hj Erlina usai melakukan senam sehat bersama masyarakat desa dan kecamatan setempat. Germas, kata Bupati Erlina, adalah sebuah ajakan agar masyarakat dapat menerapkan atau mengamalkan perilaku hidup sehat dalam kesehariannya, Germas […]

  • Gema Sholawat Nabi Berkumandang di Bumi Galaharang

    Gema Sholawat Nabi Berkumandang di Bumi Galaharang

    • calendar_month Sen, 17 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setiap masuk bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW Robiul Awal, maka  tradisi masyarakat muslim Indonesia, hampir ditempat peribadatan seperti musholla, masjid, majlis taklim, hingga pesantren mengadakan perayaan pada peringatan maulid nabi. Momen ini juga berkumandang di Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalimantan Barat. Maulid Nabi dijadikan momentum bagi masyarakat muslim untuk siar islam, dengan mengundang berbagai elemen […]

  • Wabu Melkianus Harap Masyarakat Solam Raya Kompak

    Wabu Melkianus Harap Masyarakat Solam Raya Kompak

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Melkianus menghadiri peringatan Hari Jadi Desa Solam Raya ke-41 yang ditandai dengan pemotongan tumpeng di Desa Solam Raya, Kecamatan Sungai Tebelian, Rabu (25/10/2023). Pada kegiatan tersebut, diadakan pula lomba menghias nasi tumpeng dalam rangka memeriahkan hari jadi Desa Solam Raya ke-41. Desa Solam Raya merupakan desa transmigrasi, adapun mayarakat transmigrasi […]

expand_less