Breaking News
light_mode

Santosa Harap “Sintang” Kembali Raih Reward di Pilkades Serentak 2022

  • calendar_month Jum, 10 Jun 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2021 lalu, Kabupaten Sintang meraih prestasi yang membanggakan. Pasalnya Pemerintah Pusat (Pempus) memberikan sebuah reward atau penghargaan kepada “Sintang” sebagai kabupaten terbaik pertama dalam pelaksanaan Pilkades serentak.

“Tentunya ini prestasi dan penghargaan yang membanggakan untuk kita semua, khususnya masyarakat Kabupaten Sintang,” ungkap Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Santosa (9/6/2022).

Berkaca dari sebelumnya, Santosa berharap pada pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2022 ini Sintang dapat kembali meraih prestasi yang membanggakan itu.

“Kalau 2021 ada lebih dari 200 desa yang melaksanakan Pilkades serentak dan kita berhasil meraih penghargaan dari pemerintah pusat. Tentunya kita berharap pada pelaksanaan Pilkades 2022 dapat kembali menoreh penghargaan tersebut, apalagi hanya 72 desa yang menyelenggarakan pesta demokrasi ini,” tutur Santosa.

Kendati demikian, sambung Santosa, capaian penghargaan yang diraih itu bukan berarti terlepas dari tiap permasalahan yang terjadi di lapangan. Karenanya, dia meminta semua pihak yang terlibat pada pelaksanaan Pilkades serentak tahun ini agar melakukan evaluasi dari hasil Pilkades 2021 lalu.

“Evaluasi penting untuk dilakukan, karena menjadi tolak ukur kita untuk menciptakan situasi aman, lancar, dan damai pada pelaksanaan Pilkades tahun ini,” katanya.

Olehkarenanya, Santosa meminta kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Sintang agar proaktif melakukan koordinasi dan kolaborasi kepada semua pihak yang terlibat, terutama dalam menciptakan situasi Pilkades serentak yang aman, lancar, dan damai.

“Kita harapkan setiap tahapan berlangsung aman, lancar dan tanpa gangguan, sehingga masyarakat di 72 desa ini dapat memilih dan menentukan pemimpin mereka tanpa adanya gangguan kamtibmas,” harapnya.

Menurut Santosa, partisipasi masyarakat dalam pesta demokrasi ini begitu penting. Sebab dia menilai hal ini untuk menentukan penbangunan kedepannya, terutama dib72 desa itu. Karena itu, masyarakat perlu menentukan pilihan kepada calon pemimpin yang benar-benar mumpuni.

“Masyarakat harus cerdas dalam menentukan pilihan. Salah satunya, dengan menilik riwayat perjalanan politik sang calon. Kemudian visi misi yang ingin dicapai saat terpilih nanti. Sehingga pimpinan yang terpilih benar-benar terbaik,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Merawat Kemajemukan Adalah dengan Menerima Kebhinekaan

    Merawat Kemajemukan Adalah dengan Menerima Kebhinekaan

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Sintang, Abdul Syufriadi menyampaikan materi pada Seminar dan KKR yang diselenggarakan oleh Persekutuan Pelayanan Hamba Tuhan Garis Depan (PHTGD) Kabupaten Sintang, Jumat (18/10/2019) di  Balai Pegodai Kompleks Rumah Jabatan Wakil Bupati Sintang. Dihadapan para hamba Tuhan dan jemaat yang hadir, Abdul Syufriadi menyampaikan materi tentang kemajemukan masyarkat dalam […]

  • Kusnadi Ajak Masyarakat Sepauk-Tempunak Manfaatkan Perkarangan Rumah

    Kusnadi Ajak Masyarakat Sepauk-Tempunak Manfaatkan Perkarangan Rumah

    • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang , Kusnadi mengajak masyarakat Kecamatan Sepauk – Kecamatan Tempunak untuk mengelola lahan tidur menjadi areal perkebunan. Menurut Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), lahan tidur bisa dimanfaatkan untuk menanam cabai, sayur mayur untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga. “Jika hasil kebunnya melimpah, bisa dijual sehingga dapat meningkatkan […]

  • Edi Sebut Nilam 7 Layak jadi Role Model

    Edi Sebut Nilam 7 Layak jadi Role Model

    • calendar_month Sab, 27 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gang Nilam 7 Kelurahan Sungai Jaw Kecamatan Pontianak Kota seketika ramai dikerumuni warga. Pasalnya, gang yang berlokasi di Jalan Prof Dr Hamka itu menggelar Kenduri Durian yang dihadiri Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, Sabtu (27/8/2022). Kenduri durian digelar oleh sebuah komunitas, Gerakan Ayo Menanam (Geram) yang tergabung di Kampung Sayur Nilam 7. […]

  • Diduga Terlibat Politik Praktis, Tiga ASN RSUD Ade M Djoen Sintang Dipanggil Bawaslu

    Diduga Terlibat Politik Praktis, Tiga ASN RSUD Ade M Djoen Sintang Dipanggil Bawaslu

    • calendar_month Rab, 30 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sintang, Rabu (30/1/2019) sekitar pukul 09.00 WIB melakukan pemanggilan terhadap tiga ASN di lingkungan Rumah Sakit Ade M Djoen Sintang. Diduga ketiganya terlibat politik praktis pada Pemilu 2019. Terutama Pilpres. Devisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga, Bawaslu Sintang, Muhamad Ramadhon, saat dihubungi Lensakalbar.com, Rabu (30/1/2019) sekitar pukul  07.36 […]

  • Ribuan Warga Masih Mengungsi

    Ribuan Warga Masih Mengungsi

    • calendar_month Sen, 8 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banjir yang melanda Kabupaten Sintang sudah berlangsung selama lebih dari tiga minggu. Hingga kemarin, Minggu (14/11) belum ada tanda-tanda banjir akan surut secara sinifikan. Aktivitas ekonomi masih lumpuh. Ribuan rumah masih terendam, sekolah-sekolah ditutup, sebagian layanan kesehatan terhenti. Ribuan warga mengungsi dan butuh uluran tangan. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan hingga saat […]

  • Parkir Pinggir Jalan Protokol, Wabup: Segera Disiasati!

    Parkir Pinggir Jalan Protokol, Wabup: Segera Disiasati!

    • calendar_month Sen, 28 Nov 2022
    • 0Komentar

    Kadishub Sarankan Parkir Kendaraan Satu Jalur LensaKalbar – Carut-marut persoalan parkir pinggir jalan protokol di D.I Panjaitan, Sintang mendapat perhatian Wakil Bupati Sintang, Melkianus. Orang nomor dua di Bumi Senentang ini, mengakui bahwa kondisi ruas jalan protokol tersebut memang sempit. Ditambah lagi dengan pembangunan trotoar. Kendati demikian, pemerintah daerah telah melakukan rapat kerja teknis bersama […]

expand_less