Breaking News
light_mode

Puskesmas Dara Juanti Terapkan Sistem Antri Online untuk Peserta JKN-KIS

  • calendar_month Kam, 20 Feb 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Belum lama ini, Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Kinerja Kantor Cabang Kedeputian Wilayah Banten, Kalbar, dan Lampung, Cecep Heri Suhendar berkunjung ke Kabupaten Sintang.

Kedatangan Cecep dan rombongannya guna memastikan penerapan sistem antrean elektronik pada Puskesmas Dara Juanti yang merupakan salah satu Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) di Kabupaten Sintang.

Mereka disambut langsung Kepala Puskesmas Dara Juanti, Haryono Linoh.

Pada kesempatan tersebut, Haryono Linoh mengapresiasi terobosan yang dilakukan BPJS Kesehatan Cabang Sintang dalam memberikan kemudahan dan kepastian pelayanan bagi peserta JKN-KIS.

“Kami berterima kasih atas kunjungan yang dilakukan, serta sangat mengapresiasi baik terobosan seperti sistem antrean elektronik yang dapat diakses oleh peserta/pasien melalui aplikasi Mobile JKN. Karena akan lebih memberikan kemudahan akses dan juga mengurangi waktu tunggu pasien untuk mengantri di puskesmas sehingga pelayanan dapat lebih ringkas dan optimal,” katanya.

Menurutnya, Puskesmas Dara Juanti memiliki jumlah peserta terdaftar sebanyak 4.848 jiwa/peserta per Februari 2020. Dengan adanya sistem antrean elektronik ini sangat membantu Puskesmas dalam memberikan layanan yang cepat kepada peserta JKN-KIS.

Karena itu, Haryono Linoh berkomitmen untuk terus mendukung atau mensupport seluruh program BPJS Kesehatan ke depannya, sehingga dapat tetap berjalan dengan baik dan dimanfaatkan oleh masyarakat luas terutama di wilayah kerja Puskesmas Dara Juanti.

Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Kinerja Kantor Cabang Kedeputian Wilayah Banten, Kalbar, dan Lampung, Cecep Heri Suhendar mengatakan bahwa kemudahan layanan dengan memanfaatkan sistem teknologi informasi ini diberikan demi kepuasan peserta. Bagi peserta yang akan berobat di FKTP tinggal mendaftar dari rumah dengan smartphone-nya dan bisa mengetahui kapan dia dipanggil untuk mendapatkan pelayanan.

Olehkarenanya, Cecep berharap dengan adanya kemudahan pendaftaran antrean tersebut dapat meningkatkan kepuasan peserta sebagaimana diproyeksikan untuk tahun 2020 sebagai tahun pelayanan dan kepuasan peserta JKN-KIS.

Karena itu, sambung Cecep, dibutuhkan dukungan dan komitmen oleh seluruh mitra yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.

“Apresiasi kepada Puskesmas Dara Juanti yang telah melaksanakan implementasi sistem antrean elektronik. Harapan saya ini dapat memberikan kepuasan peserta JKN-KIS. Apalagi, kepedulian Kepala Puskesmas bapak Haryono Linoh akan mutu layanan yang baik,” katanya.

Cecep menilai Kepala Puskesmas yang rutin berkunjung ke masyarakat sekitarnya, merupakan bentuk pelayanan yang begitu baik. Dengan begitu, pihak puskesmas mendapatkan masukan untuk perbaikan dalam meningkatkan mutu layanan.

“Puskesmas paralel bersinergi dengan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK), itu merupakan salah satu hal yang luar biasa,” ungkap Cecep. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sudah Dianggarkan, Tinggal Menunggu Dilelang!

    Sudah Dianggarkan, Tinggal Menunggu Dilelang!

    • calendar_month Sab, 9 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat di Desa Simba Raya, Kecamatan Binjai Hulu diminta untuk tetap menahan diri dan bersabar. Pasalnya, Pemerintah Provinsi Kalbar telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp12,3 miliar untuk menangani ruas jalan tersebut. “Kita minta masyarakat besabar, karena ruas jalan itu sudah dianggarkan sebesar Rp12,3 miliar melalui APBD tahun anggaran 2019,” kata Ketua Komisi B DPRD Sintang, […]

  • Edi Harap IWAPI Berkontribusi dalam Pemulihan Ekonomi

    Edi Harap IWAPI Berkontribusi dalam Pemulihan Ekonomi

    • calendar_month Sen, 15 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono berharap kehadiran organisasi Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Pontianak memberikan kontribusi dalam memulihkan perekonomian di tengah pandemi. “Saya juga berharap IWAPI untuk terus melakukan inovasi-inovasi dalam rangka peningkatan sumber daya manusia ataupun kompetensi dari pelaku usaha terutama kaum wanita di Kota Pontianak,” tuturnya usai pengukuhan Dewan […]

  • Dewan Sintang Minta OPD Bekerjasama Atasi Stunting

    Dewan Sintang Minta OPD Bekerjasama Atasi Stunting

    • calendar_month Jum, 2 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait diminta segera bekerjasama dalam penanganan stunting di Kabupaten Sintang. Angka 28 anak di Kabupaten Sintang yang menderita stunting dinilai sangat memprihatinkan dan pemerintah mesti menyikapinya dengan serius. “Pemerintah Kabupaten Sintang melalui dinas terkait harus segera melakukan langkah-langkah penangannya. Lantaran kasus stunting ini merupakan persoalan […]

  • Sekda Tutup Kegiatan Pesparani Katolik I

    Sekda Tutup Kegiatan Pesparani Katolik I

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus menutup seluruh rangkaian kegiatan Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik I Tingkat Kabupaten Sintang, Rabu (16/10/2024) malam. Penutupan ditandai dengan penyerahan piala bergilir kepada juara umum oleh Sekda Kabupaten Sintang, Camat Sintang, Tatang Supriyatna dan Ketua LP3K Kecamatan Sintang Welbertus. “Saya senang, kita mampu melaksanakan Pesparani pertama […]

  • Jangan Abaikan Covid-19, Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

    Jangan Abaikan Covid-19, Tetap Terapkan Protokol Kesehatan

    • calendar_month Sab, 11 Jul 2020
    • 0Komentar

    Lensakalbar –  Kendati memasuki era tatanan kehidupan baru atau “New Normal”, masyarakat di Kabupaten Mempawah diminta agar tetap disiplin dalam mengamalkan protokol kesehatan yang telah dianjurkan oleh Pemerintah. Ihwal tersebut diungkapkan langsung Bupati Mempawah, Hj Erlina saat memantau penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) di Desa Terap, Kecamatan Toho, Jumat (10/7/2020). Orang yang […]

  • Pentingnya Menjaga Ketertiban dan Keamanan

    Pentingnya Menjaga Ketertiban dan Keamanan

    • calendar_month Sab, 10 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian menekankan pentingnya menjaga lingkungan dan meningkatkan ketertiban serta keamanan. Hal itu ia sampaikan dalam acara Sosialisasi Pemberdayaan Perlindungan Masyarakat untuk peningkatan Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) di Kota Pontianak di Aula Kantor Camat Pontianak Barat, Sabtu (10/8/2024) malam. Ani Sofian menyoroti pertumbuhan penduduk Kota Pontianak yang mencapai […]

expand_less