Breaking News
light_mode

Puskesmas Dara Juanti Terapkan Sistem Antri Online untuk Peserta JKN-KIS

  • calendar_month Kam, 20 Feb 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Belum lama ini, Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Kinerja Kantor Cabang Kedeputian Wilayah Banten, Kalbar, dan Lampung, Cecep Heri Suhendar berkunjung ke Kabupaten Sintang.

Kedatangan Cecep dan rombongannya guna memastikan penerapan sistem antrean elektronik pada Puskesmas Dara Juanti yang merupakan salah satu Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) di Kabupaten Sintang.

Mereka disambut langsung Kepala Puskesmas Dara Juanti, Haryono Linoh.

Pada kesempatan tersebut, Haryono Linoh mengapresiasi terobosan yang dilakukan BPJS Kesehatan Cabang Sintang dalam memberikan kemudahan dan kepastian pelayanan bagi peserta JKN-KIS.

“Kami berterima kasih atas kunjungan yang dilakukan, serta sangat mengapresiasi baik terobosan seperti sistem antrean elektronik yang dapat diakses oleh peserta/pasien melalui aplikasi Mobile JKN. Karena akan lebih memberikan kemudahan akses dan juga mengurangi waktu tunggu pasien untuk mengantri di puskesmas sehingga pelayanan dapat lebih ringkas dan optimal,” katanya.

Menurutnya, Puskesmas Dara Juanti memiliki jumlah peserta terdaftar sebanyak 4.848 jiwa/peserta per Februari 2020. Dengan adanya sistem antrean elektronik ini sangat membantu Puskesmas dalam memberikan layanan yang cepat kepada peserta JKN-KIS.

Karena itu, Haryono Linoh berkomitmen untuk terus mendukung atau mensupport seluruh program BPJS Kesehatan ke depannya, sehingga dapat tetap berjalan dengan baik dan dimanfaatkan oleh masyarakat luas terutama di wilayah kerja Puskesmas Dara Juanti.

Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Kinerja Kantor Cabang Kedeputian Wilayah Banten, Kalbar, dan Lampung, Cecep Heri Suhendar mengatakan bahwa kemudahan layanan dengan memanfaatkan sistem teknologi informasi ini diberikan demi kepuasan peserta. Bagi peserta yang akan berobat di FKTP tinggal mendaftar dari rumah dengan smartphone-nya dan bisa mengetahui kapan dia dipanggil untuk mendapatkan pelayanan.

Olehkarenanya, Cecep berharap dengan adanya kemudahan pendaftaran antrean tersebut dapat meningkatkan kepuasan peserta sebagaimana diproyeksikan untuk tahun 2020 sebagai tahun pelayanan dan kepuasan peserta JKN-KIS.

Karena itu, sambung Cecep, dibutuhkan dukungan dan komitmen oleh seluruh mitra yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.

“Apresiasi kepada Puskesmas Dara Juanti yang telah melaksanakan implementasi sistem antrean elektronik. Harapan saya ini dapat memberikan kepuasan peserta JKN-KIS. Apalagi, kepedulian Kepala Puskesmas bapak Haryono Linoh akan mutu layanan yang baik,” katanya.

Cecep menilai Kepala Puskesmas yang rutin berkunjung ke masyarakat sekitarnya, merupakan bentuk pelayanan yang begitu baik. Dengan begitu, pihak puskesmas mendapatkan masukan untuk perbaikan dalam meningkatkan mutu layanan.

“Puskesmas paralel bersinergi dengan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK), itu merupakan salah satu hal yang luar biasa,” ungkap Cecep. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wisma Chandramidi jadi Rumah Singgah untuk Tenaga Medis

    Wisma Chandramidi jadi Rumah Singgah untuk Tenaga Medis

    • calendar_month Sen, 18 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wisma Chandramidi Mempawah bakal disulap menjadi rumah singgah bagi tenga medis yang merawat pasien konfirmasi positif Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Rubini Mempawah. “Kami sudah koordinasi dengan ibu bupati. Hasilnya, Wisma Chandramidi yang akan kita jadikan rumah singgah untuk tenaga medis yang merawat pasien covid-19,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Mempawah, […]

  • Wabup Juli Ajak Lestarikan Budaya Madura Lewat Duta Lanceng Praben

    Wabup Juli Ajak Lestarikan Budaya Madura Lewat Duta Lanceng Praben

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menghadiri Grand Final Pemilihan Duta Lanceng Praben Mempawah 2025 di Mempawah Convention Center, Minggu (28/9/2025) malam. Dalam sambutannya, Wabup Juli menegaskan pentingnya menjaga dan mengembangkan budaya Madura yang telah lama menjadi bagian dari kehidupan masyarakat di Kabupaten Mempawah. “Menjaga dan melestarikan eksistensi budaya Madura adalah tanggung jawab kita […]

  • Bangunan di Pontianak Harus Kantongi SLF

    Bangunan di Pontianak Harus Kantongi SLF

    • calendar_month Rab, 17 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menegaskan bahwa gedung di Pontianak harus mengantongi Sertifikat Laik Fungsi (SLF).  Perlunya hal tersebut demi keamanan dan keselamatan bagi publik. “Bangunan itu harus mengantongi SLF, sertifikat itu diterbitkan sebagai bukti bahwa gedung itu layak untuk difungsikan atau digunakan,” ujarnya saat membuka sosialisasi peraturan dan ketentuan tata ruang […]

  • 7 Tahun Menanti, Besok Sintang Gelar Road Race Zona Kalimantan

    7 Tahun Menanti, Besok Sintang Gelar Road Race Zona Kalimantan

    • calendar_month Jum, 30 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah 7 tahun tidak pernah menggelar road race, Sintang akhirnya akan melaksanakan even tersebut pada 31 Agustus-1 September ini. Hadirnya Yamaha Cup Race Zona Kalimantan di Bandara Susilo, mengobati kerinduan pecinta olahraga balap motor di Bumi Senentang. “Yamaha Cup Race ini juga sudah lama tidak dilaksanakan. Tahun lalu mulai dilaksanakan di Kalbar. Tepatnya di […]

  • Target Tuntaskan Lahan Martapura Bangun SPALD

    Target Tuntaskan Lahan Martapura Bangun SPALD

    • calendar_month Kam, 15 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen untuk menuntaskan rencana pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik Terpusat (SPALD-T) di Kota Pontianak. Hal itu disampaikan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono pada pertemuan dengan Tim Asian Development Bank (ADB) untuk mengevaluasi progres rencana pembangunan SPALD-T. “Kita akan tuntaskan di tahun 2023 karena ini komitmen kita,” ujarnya […]

  • Sinergi Reforma Agraria

    Sinergi Reforma Agraria

    • calendar_month Sen, 22 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pj Bupati Mempawah, Ismail menghadiri  kegiatan Gerakan Sinergi Reforma Agraria yang digelar serentak di seluruh Indonesia di Jalan Pelabuhan Pasir Wansalim Mempawah, Senin (22/4/2024). Kegiatan tersebut mengusung tema “Bersinergi Mewujudkan Cita-Cita Reforma Agraria Dalam Upaya Mengurangi Ketimpangan Pemilikan Tanah Serta Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat”. Pj Bupati Ismail mengatakan bahwa Gerakan Sinergi Reforma Agraria yang […]

expand_less