Breaking News
light_mode

Poktan JUT Terima Bantuan Alsintan, Erlina: Jaga dan Manfaatkan Sebaik-baiknya

  • calendar_month Sel, 5 Mar 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan panen padi Kelompok Tani (Poktan) JUT di Desa Bukit Batu, Kecamatan Sungai Kunyit, Selasa (5/3/2024).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Erlina juga menyerahkan bantuan Alsintan berupa Combine Harvester (mesin panen padi) untuk memudahkan masyarakat memanen padi.

Selain itu, Bupati Erlina berpesan agar bantuan Combine Harvester dapat dimanfaatkan dan dijaga oleh Kelompok Tani (Poktan) JUT Bukit Batu, Kecamatan Sungai Kunyit.

“Hari ini kita menyerahkan bantuan alat panen padi berupa Combine Harvester untuk Poktan JUT Desa Bukit Batu, Kecamatan Sungai Kunyit. Mudah-mudahan alat ini bisa dimanfaatkan dengan baik dan dijaga agar tetap bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Bupati Erlina berpesan.

Tak hanya itu, Bupati Erlina berharap alat yang diserahkan benar-benar bermanfaat untuk masyarakat, khususnya para petani di Kecamatan Sungai Kunyit.

“Semoga dengan alat ini dapat meningkatkan hasil produksi daripada petani yang ada di Kecamatan Sungai Kunyit,” harap Bupati Erlina.

Kemudian Bupati Erlina juga memberikan semangat kepada para petani. Dimana katanya, sektor pertanian merupakan sektor yang sangat penting bagi kemajuan dan keberlanjutan hidup.

Pertanian kata Bupati Erlina, bukan hanya sekedar pekerjaan biasa, tetapi juga pondasi keberlangsungan hidup manusia.

“Sektor pertanian bukan hanya menyediakan makanan bagi kita semua, tetapi juga menciptakan lapangan pekerjaan, menggerakkan roda perekonomian, dan menjaga keseimbangan ekosistem,” kata Bupati Erlina.

“Kita semua berhutang budi kepada para petani yang dengan penuh pengorbanan menjaga lahan dan menghasilkan makanan bagi masyarakat,” pungkas Bupati Erlina menambahkan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Juni 2020, Pembangunan Tahap Pertama PLBN Sei Kelik Dimulai

    Juni 2020, Pembangunan Tahap Pertama PLBN Sei Kelik Dimulai

    • calendar_month Sel, 28 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sei Kelik, tahap pertama diperkirakan pada Juni 2020 mendatang. Karena itu, diharapkan semua pihak dapat mendukung dan mensukseskan pembangunan skala nasional di batas negeri itu. “DED sudah selesai tahun 2019. Tahun ini direncanakan bulan Juni sudah mulai kegiatan fisik tahap pertamanya. Dan kita harap semua pihak mendukung […]

  • Gempar! Warga Peniti Dalam I Temukan Bayi Perempuan dalam Kardus Mineral

    Gempar! Warga Peniti Dalam I Temukan Bayi Perempuan dalam Kardus Mineral

    • calendar_month Kam, 22 Okt 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga Jalan Parit Syarif Abu Bakar Rt 003/ Rw 001, Desa Peniti Dalam 1, Kecamatan Segedong, gempar usai menemukan sebuah kardus berisi bayi perempuan, Kamis (22/10/2020) pukul 05.00 WIB. Bayi tersebut pertama kali ditemukan seorang warga setempat yakni Jasmani atau biasa dipanggil Pak Long. Kala itu, dia hendak pergi ke sawah menjalankan aktivitasnya […]

  • Peserta Lelang Jabatan Mulai Tes Kesehatan

    Peserta Lelang Jabatan Mulai Tes Kesehatan

    • calendar_month Rab, 8 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Para peserta lelang 3 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang, sudah mulai menjalani pemeriksaan atau tes kesehatan di RSUD AM Djoen Sintang. “Jadwalnya dari Selasa (7/11) sampai Jumat (10/11) mendatang,” kata Palentinus, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sintang,Rabu (8/11). Palentinus merinci, pada Selasa (7/11) […]

  • Edi Harap MTQ XXXI Pontianak Hasilkan Juara Berkualitas

    Edi Harap MTQ XXXI Pontianak Hasilkan Juara Berkualitas

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXI Tingkat Kota Pontianak tahun 2023 di Pontianak Convention Center (PCC), Senin (19/6/2023). Diawali dengan parade enam kafilah dari masing-masing kecamatan se-Kota Pontianak dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh Qoriah Malika Khaira Khalqillah. Edi mengatakan, MTQ ini […]

  • Warga Wajok Hulu Geger Temukan Sesosok Mayat Membusuk

    Warga Wajok Hulu Geger Temukan Sesosok Mayat Membusuk

    • calendar_month Rab, 22 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga Desa Wajok Hulu, Kecamatan Jungkat, Kabupaten Mempawah didegerkan dengan penemuan sesosok mayat manusia yang sudah dalam keadaan membusuk di lokasi Pemekaman Tionghua, Rabu (22/7/2020). Kapolsek Siantan, Iptu Rahmad Kartono membenarkan penemuan mayat tersebut. Namun belum dapat dipastikan apakah mayat tersebut seorang laki-laki atau perempuan. Sebab kondisinya sudah dalam keadaan membusuk. “Pertama kali […]

  • Salurkan Bantuan, Erlina Minta Warga Hati-hati Cuaca Ekstrim

    Salurkan Bantuan, Erlina Minta Warga Hati-hati Cuaca Ekstrim

    • calendar_month Rab, 6 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Palang Merah Indonesia (PMI) bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mempawah menyalurkan bantuan untuk korban angin puting beliung di Dusun Lapan, Desa Wajok Hulu, Rabu (6/12). Bencana angin puting beliung terjadi Senin (4/12) lalu, terdapat banyak rumah warga yang mengalami rusak berat, sedang hingga ringan. Ketua PMI Kabupaten Mempawah, Hj Erlina Ria […]

expand_less