Breaking News
light_mode

Pj Bupati Mempawah Apresiasi Hasil Reses DPRD, Siap Prioritaskan Aspirasi Masyarakat

  • calendar_month Sen, 17 Feb 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam menampung aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui hasil reses II anggota DPRD Kabupaten Mempawah.

Ihwal inipun disampaikannya dalam Rapat Paripurna Penyampaian Hasil Reses II yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Mempawah, Senin (17/2/2025).

Dalam rapat tersebut, para anggota DPRD memaparkan berbagai aspirasi dan permasalahan yang mereka himpun dari masyarakat di daerah pemilihan masing-masing.

Menanggapi laporan tersebut, Pj Bupati Ismail menyatakan bahwa setiap masukan akan menjadi pertimbangan utama dalam penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah untuk tahun anggaran 2026.

“Kami sangat mengapresiasi laporan reses yang telah disampaikan. Semua masukan ini akan menjadi bahan evaluasi serta acuan dalam perencanaan pembangunan daerah, sehingga kebijakan yang diambil benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” ujar Pj Bupati Ismail.

Rapat paripurna ini juga dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah Abdul Malik, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta camat se-Kabupaten Mempawah.

Dengan adanya sinergi antara eksekutif dan legislatif, diharapkan pembangunan di Mempawah semakin tepat sasaran dan berdampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Zona Merah Meningkat, Bupati Minta Satgas Covid-19 Responsif!

    Zona Merah Meningkat, Bupati Minta Satgas Covid-19 Responsif!

    • calendar_month Rab, 4 Agu 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina meminta Satgas Penanganan Covid-19 menyikapi secara serius perkembangan peta zonasi risiko dari minggu ke minggu. Hal tersebut lantaran jumlah kecamatan yang masuk zona merah atau risiko tinggi meningkat menjadi 5 dari 9 kecamatan yang ada di wilayah yang dipimpinnya itu. “Ini harus disikapi secara serius. Mempawah masuk zona yang […]

  • Jelang Idul Adha, Pemkab Sintang Gelar GPM Selama Dua Hari
    OPD

    Jelang Idul Adha, Pemkab Sintang Gelar GPM Selama Dua Hari

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) selama dua hari, Selasa dan Rabu (3–4 Juni 2025), untuk membantu masyarakat menjelang perayaan Idul Adha. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Sintang, Senin (3/6/2025). Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Sintang, Helmi mengatakan gerakan pangan murah […]

  • Berharap Universitas Widya Dharma Cetak SDM Berkualitas

    Berharap Universitas Widya Dharma Cetak SDM Berkualitas

    • calendar_month Jum, 11 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Universitas Widya Dharma Pontianak terus memperluas sarana dan prasarana perkuliahan. Kampus yang beralamat di Jalan HOS Cokroaminoto Kelurahan Darat Sekip Kecamatan Pontianak Kota akan menambah gedung baru di lokasi tersebut. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mendukung peningkatan fasilitas dan sarana perkuliahan yang dimiliki Universitas Widya Dharma. Dengan jumlah mahasiswa yang tercatat hampir […]

  • PKB Target 2 Kursi di Dapil Sintang 1,2,3 dan 6

    PKB Target 2 Kursi di Dapil Sintang 1,2,3 dan 6

    • calendar_month Sab, 13 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sintang menargetkan 2 kursi pada 4 dapil yang memiliki alokasi kursi di atas 7. 4 Dapil tersebut meliputi Sintang 1, Sintang 2, Sintang 3, dan Sintang 6. Ihwal inipun diungkapkan Wakil Ketua DPC PKB Sintang, M Chomain Wahab usai menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) di Komisi […]

  • Pertemuan Bupati Jarot dan Gubernur Sutarmidji, Ini 4 Persoalan di Kabupaten Sintang…

    Pertemuan Bupati Jarot dan Gubernur Sutarmidji, Ini 4 Persoalan di Kabupaten Sintang…

    • calendar_month Sen, 15 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Senin (15/10/2018) sekitar pukul 08.10 WIB, Bupati Sintang, Jarot Winarno mendatangi Kantor Gubernur Provinsi Kalbar. Kedatangannya pun disambut oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji. Keduanya terlihat sedang melakukan pembahasan yang begitu penting dan serius. Ketika LensaKalbar.com mengkonfirmasi perihal Bupati Jarot bertatap muka dengan Gubernur Kalbar. Orang nomor satu di Bumi Senentang itupun menyampaikan bahwa tujuanya […]

  • Ria Norsan dan Istri Sambut Kedatangan Jamaah Haji di Embarkasi Batam

    Ria Norsan dan Istri Sambut Kedatangan Jamaah Haji di Embarkasi Batam

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Ria Norsan didampingi istri, Hj Erlina Ria Norsan, Selasa (19/9) dini hari,  menyambut langsung kedatangan jemaah haji asal Kabupaten Mempawah dengan KelompokTerbang (Kloter) 11, di Asrama Haji Kota Batam. Suasana suka berpadu duka pun memecah keheningan malam. Suka karena jemaah haji telah tuntas menunaikan Rukun Islam kelima, dan duka karena kehilangan […]

expand_less