Breaking News
light_mode

Pisah Sambut Kepala Kemenag Sintang, Bupati: Terimakasih Imran Pohan dan Selamat Datang Hasib Arista

  • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Suasana kekeluargaan dan penuh haru tampak terlihat dalam acara pisah sambut Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sintang, Senin (7/10/2024).

Imran Pohan, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) yang lama beralih tugas menjadi Kepala Kemenag Kabupaten Mempawah. Sementara Kepala Kemenang Sintang yang baru, Hasib Arista, yang mana sebelumnya adalah Kepala Kemenag Mempawah.

Pisah sambut tersebut berlangsung di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sintang yang dihadiri Bupati Sintang, Jarot Winarno, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, Edi Harmaini, Kabag Prokopim Setda Sintang, Iwan Kurniawan, serta pegawai Kemenag Sintang, para kepala madrasah, MTs, MA, dan undangan lainnya.

Bupati Sintang, Jarot Winarno mengucapkan terimakasih kepada Imran Pohon selama ini sebagai Kepala Kemenag Sintang.

“Dan selamat datang kepada Kantor Kementerian Agama  Sintang yang baru Hasib Arista,” ucap orang nomor satu di Bumi Senentang ini.

Menurut Bupati Jarot, perpindahan pegawai atau mutasi adalah hal yang biasa terjadi. “Yang penting tetap tenang dan sabar, itu semua hal biasa. Selamat bertugas di tempat yang baru,” ujar Bupati Jarot.

Kemudian, Bupati Jarot berharap Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) yang baru, Hasib Arista dapat bersinergi dalam membangun Sintang.

“Selamat datang di Sintang. Enak di Sintang, makanannya banyak dan enak. Nanti bisa ke Kelam, ngopi di rumah saya,” pungkas Bupati Jarot. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mensos Gus Ipul: Tak Ada Lagi Data Asal-Asalan, Bansos Harus Tepat Sasaran!

    Mensos Gus Ipul: Tak Ada Lagi Data Asal-Asalan, Bansos Harus Tepat Sasaran!

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menteri Sosial Republik Indonesia Saifullah Yusuf menegaskan pemerintah tidak lagi mentolerir data kesejahteraan sosial yang tidak akurat. Sebab, menurutnya, akurasi data adalah kunci utama ketepatan penyaluran bantuan sosial (bansos) di seluruh Indonesia. “Data itu sangat dinamis. Setiap hari ada yang lahir, meninggal, menikah, atau pindah. Karena itu, pemutakhiran tidak bisa berhenti. Ujung tombaknya […]

  • Pemuda Harus Pertajam Wawasan Politik

    Pemuda Harus Pertajam Wawasan Politik

    • calendar_month Rab, 31 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Perhelatan Pemilihan Umum (Pemilu) tinggal menghitung bulan. Masyarakat harus bersiap membekali dirinya dengan wawasan politik agar pesta demokrasi berjalan baik dan berkualitas. Hal itu diungkapkan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono saat menjadi salah satu pembicara seminar Gerakan Cerdas Memilih di Universitas Panca Bhakti (UPB) Jalan Kom Yos Sudarso Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan […]

  • Segera Umumkan Rekrutmen Guru Kontrak!

    Segera Umumkan Rekrutmen Guru Kontrak!

    • calendar_month Rab, 21 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk menjawab masalah kekurangan guru, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Sintang telah berjanji akan menerima sekitar 100 Guru Kontrak. Rekrutmen atau penerimaannya mesti segera diumumkan. “Untuk memberi kepastian kepada calon pelamar,” kata Anggota DPRD Sintang, Hardoyo, kemarin. Seperti diketahui, hingga kini Disdikbud Sintang belum memberikan lampu hijau terhadap rekrutmen Guru Kontrak. Padahal […]

  • Jaga dan Lindungi Anak-anak dari Narkoba

    Jaga dan Lindungi Anak-anak dari Narkoba

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2019 di Kabupaten Mempawah dipusatkan di Aula Kantor Bupati Mempawah, Rabu (26/6/2019) pagi. Dihadiri Bupati Mempawah, Hj Erlina, Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad pagi, Kepala BNN Kabupaten Mempawah, A H Daulay, forkopimda, kepala SKPD serta tamu undangan. Erlina mengungkapkan, hingga saat ini praktek peredaran dan penyalahgunaan narkotika […]

  • Banjir Dimana-mana, Jarot Bilang Drainasenya Belum Maksimal

    Banjir Dimana-mana, Jarot Bilang Drainasenya Belum Maksimal

    • calendar_month Kam, 8 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Belakangan ini, intensitas hujan cukup tinggi. Beberapa ruas jalan di Ibu Kota Kabupaten Sintang terendam. Musibah semacam ini sudah menjadi langganan di Bumi Senentang. Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan, sangat gampangnya ruas jalan itu tenggelam di musim hujan, lantaran drainase di Kota Sintang masih belum maksimal. “Ternyata drainase kota kita belum maksimal. Sehingga terjadi […]

  • Soal Mutasi Pejabat, Sekda Akan Gelar Rapat Bersama Tim Baperjakat

    Soal Mutasi Pejabat, Sekda Akan Gelar Rapat Bersama Tim Baperjakat

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus memastikan bahwa dalam waktu dekat ini akan menggelar rapat bersama Tim Baperjakat untuk menentukan atau mengusulkan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang yang akan mendapatkan promosi/mutasi selanjutnya. “Kalau tidak ada halangan hari Senin kita akan gelar rapat bersama tim baperjakat ya. Rapat ini untuk menguslkan kembali sisa […]

expand_less