Breaking News
light_mode

Pilkada Ajang Konflik Politik Terstruktur

  • calendar_month Ming, 19 Nov 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pilkada memang ajang konflik politik. Tapi yang dilembagakan dan terstruktur. Bukan konflik yang suka-suka hati setiap pasangan.

“Pilkada sebagai ajang konflik politik yang dilembagakan dan diadopsi sistemnya hingga teknisnya. Serta sudah ada muara dan tahapan akhirnya,” kata Komisioner KPU RI, Viryan Aziz, kemarin.

Selama ini, kata dia, Pemilu dijadikan momentum untuk saling menjatuhkan satu sama lain. Sehingga memperburuk citra Pemilu di Indonesia. Meski demikian, Pemilu bisa dijadikan wadah untuk mempererat kesatuan Indonesia. Dengan menerima setiap hasil akhir pemilihan yang berlangsung. Tanpa memperlebar jurang perbedaan yang berunjung konflik tak berkesudahan.

“Kita harus melihat Pilkada bukan hanya semata-mata sebagai ajang seremonial politik belaka. Terlebih lagi sebagai ajang kita untuk saling buruk memburukkan serta untuk saling berkonflik,” pesannya.

Pemilu merupakan program pembangunan nasional. Melibatkan seluruh eleman masyarakat yang perlu mendapatkan perhatian serius. Untuk menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan kehendak masyarakat. Kalau program infrastruktur, seperti pembangunan jalan dan jembatan. Sedangkan program pendidikan seperti untuk biaya guru dan program kesehatan. Mulai dari pembelian jarum suntik untuk membantu puskesmas.

“Sedangkan pembangunan di bidang politik, ya Pilkada ini. Dananya untuk kegiatan sosialisasi membiayai pasangan calon serta memeriksa kesehatan. Untuk pemutakhiran data pemilih, membeli surat suara serta menyediakan tinta pemilu dan seterusnya,” terangnya.

Dalam kesempatan itu, Viryan menyinggung ihwal ada yang berpandangan Pilkada menghambat pembangunan di daerah. Menurutnya, itu pandangan keliru dan perlu diluruskan. Malahan, melalui Pilkada akan menentukan arah pembangunan dan percepatan infrastruktur di daerah masing-masing.

“Untuk itu, dengan sistem yang sudah ada ini, terlepas dari ada kekurangan kami. KPU sangat mengimbau dan mengajak keterlibatan kita semua. Dengan pemahaman Pilkada merupakan program pembangunan politik,” lugasnya.

Mantan aktivis mahasiswa ini mengajak agar masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani. Dengan berbondong-bondong pergi ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada saat pencoblosan nanti.

“Kita rugi tidak menggunakan hak pilih atau golput,” tegas Viryan. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sungai Pinyuh Juara Umum MTQ XXX

    Sungai Pinyuh Juara Umum MTQ XXX

    • calendar_month Rab, 25 Okt 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kecamatan Sungai Pinyuh tampil sebagai juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX tingkat Kabupaten Mempawah 2017, Selasa (24/10) malam. MTQ tingkat Kabupaten Mempawah itu pun ditutup secara resmi oleh, Wakil Bupati Mempawah, Gusti Ramlana, yang dipusatkan di Kompleks Pondok Pesantren Darussalam Desa Sengkubang, Kecamatan Mempawah Hilir. Dengan meraih nilai total 83, Kafilah Kecamatan […]

  • Mempawah Terima 2 Ribu Sertifikat Tanah dari Presiden Jokowi

    Mempawah Terima 2 Ribu Sertifikat Tanah dari Presiden Jokowi

    • calendar_month Sel, 5 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Presiden Joko Widodo kembali menyerahkan Sertifikat Tanah untuk Rakyat secara gratis bagi masyarakat di tanah air. Satu di antaranya Kabupaten Mempawah. Ada sekitar 2.000 sertifikat yang diberikan. Prosesi penyerahan tersebut dilakukan presiden secara virtual di Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Selasa (5/1/2021). Bupati Mempawah, Hj Erlina hadir dalam kegiatan tersebut. Dia mengaku bersyukur dengan […]

  • Lomba Kadarkum, 4 Kabupaten di Kalbar Bolos

    Lomba Kadarkum, 4 Kabupaten di Kalbar Bolos

    • calendar_month Rab, 16 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan mengabsen satu persatu perwakilan 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalbar. Ternyata ditemukan 4 kabupaten yang bolos pada lomba Keluarga Sadar Hukumn(Kadarkum) tingkat Provinsi Kalbar. “Lomba Kadarkum ini hanya diikuti 10 kabupaten/kota. Jadi, 4 kabupaten yang bolos,” kata Wagub Kalbar, H Ria Norsan, saat membuka Lomba Kadarkum Tingkat Provinsi […]

  • Gelar Latihan Taktis, Dandim 0736/Batang Minta Tingkatkan Kemampuan dan Profesionalisme…

    Gelar Latihan Taktis, Dandim 0736/Batang Minta Tingkatkan Kemampuan dan Profesionalisme…

    • calendar_month Jum, 21 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bertempat di Aula Makodim 0736/Batang, Jumat (21/09/2018) dilaksanakan Latihan Taktis Unit Intelijen Triwulan III Tahun 2018. Tujuanya, untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan taktis satuan intelijen dalam melaksanakan tugas-tugas penyelidikan, pengamanan, penggalangan dan administrasi intelijen dalam rangka mendukung tugas operasi. Dandim 0736/Batang, Letkol Kav Henry Rudi Judianto Napitupulu meminta kepada seluruh anggota yang mengikuti […]

  • Danrem 121/Alambhanawanai Hadiri Ramah Tamah Bersama Pj Bupati Mempawah

    Danrem 121/Alambhanawanai Hadiri Ramah Tamah Bersama Pj Bupati Mempawah

    • calendar_month Sel, 7 Jan 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menggelar acara ramah tamah bersama Komandan Korem (Danrem) 121/Alambhanawanai Brigjen TNI Purnomo Sidi di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Selasa (7/1/2025) malam. Acara ini dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Mempawah dan kepala OPD, bertujuan mempererat sinergi antarlembaga demi menjaga keamanan dan mendukung program pembangunan. Dalam sambutannya, Brigjen TNI Purnomo Sidi […]

  • Curah Hujan Tinggi, BPBD Sintang Imbau Warga Waspada Banjir
    OPD

    Curah Hujan Tinggi, BPBD Sintang Imbau Warga Waspada Banjir

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang memperingatkan warga yang tinggal di dekat sungai untuk waspada terhadap banjir akibat curah hujan yang tinggi belakangan ini. “Warga yang berada di sekitar sungai harus tetap waspada terhadap kemungkinan banjir, karena curah hujan cukup tinggi belakangan ini,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang, […]

expand_less