Breaking News
light_mode

Pesan Pj Bupati Ismail pada Hari Anak Nasional 2024: Lindungi dan Penuhi Hak Anak

  • calendar_month Sel, 23 Jul 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2024 di Mempawah Convention Center, Selasa (23/7/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail dengan mengangkat tema “Anak Terlindungi Indonesia Maju, Suara Anak Membangun Bangsa”.

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail mengatakan peringatan Hari Anak Nasional dimaknai sebagai kepedulian seluruh Bangsa Indonesia terhadap perlindungan anak Indonesia agar tumbuh dan berkembang secara optimal dengan mendorong keluarga Indonesia menjadi lembaga pertama dan utama dalam memberikan perlindungan kepada anak. Upaya ini akan menghasilkan generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas dan ceria.

“Tema yang diangkat pada tahun 2024 ini memiliki makna sebagai kepedulian dari pemerintah daerah terhadap perlindungan anak khususnya yang ada di Kabupaten Mempawah agar dapat terus tumbuh dan berkembang secara optimal dengan harapan lahir generasi bangsa yang sehat, cerdas ,ceria serta berakhlak mulia,” ujar Pj Bupati Ismail.

Selain itu, Pj Bupati Ismail memberikan ruang kepada anak untuk menyampaikan pandangan dan pendapatnya untuk memastikan kebutuhan pemenuhan hak dan perlindungan dapat dilaksanakan sesuai dengan kepentingan terbaik bagi anak.

“Tentunya ini momen yang sangat tepat untuk meningkatkan kepedulian seluruh elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Mempawah terhadap pemenuhan hak dan perlindungan anak guna terwujudnya Kabupaten layak anak,” tutur Pj Bupati Ismail.

Walau demikian, Pj Bupati Ismail mengajak semua pihak terus bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk menciptakan berbagai program kebijakan maupun kegiatan-kegiatan dalam rangka mewujudkan Kabupaten Layak Anak.

“Masa depan bangsa berada ditangan anak saat ini, semakin berkualitas anak saat ini, maka semakin baik pula kehidupan bangsa ke depannya,” pungkas Pj Bupati Ismail. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sintang Fokus Perbaikan Gizi untuk Tekan Angka Stunting

    Sintang Fokus Perbaikan Gizi untuk Tekan Angka Stunting

    • calendar_month Sen, 12 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Yustinus J mewakili Bupati Sintang menghadiri sekaligus membuka pelaksanaan kegiatan Rembuk Stunting Kabupaten Sintang tahun 2021, yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Sintang, Senin (12/4/2021). Dalam sambutan Bupati Sintang yang dibacakan oleh Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Yustinus mengatakan […]

  • Lama DPO, Residivis Narkotika Ditangkap

    Lama DPO, Residivis Narkotika Ditangkap

    • calendar_month Jum, 8 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satresnarkoba Polres Sintang kembali mengamankan dua orang yang terlibat tindak pidana narkotika, Kamis (7/2/2019). Kedua pelaku tersebut adalah S dan A. Keduanya ditangkap petugas dialokasi yang berbeda. Pertama petugas berhasil mengamankan tersangka S di kediamannya Jalan P. Diponegoro, Gang Buntu, Kelurahan Alai. Selain mengamankan tersangka S, petugas juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti […]

  • Wabup Mempawah Buka Assessment Pendanaan Pembangunan dan Investasi Publik

    Wabup Mempawah Buka Assessment Pendanaan Pembangunan dan Investasi Publik

    • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, membuka kegiatan Assessment Pendanaan Pembangunan dan Tata Kelola Investasi Publik yang digelar Direktorat Perencanaan, Evaluasi, dan Informasi Pembangunan Daerah, Ditjen Pembangunan Daerah Kemendagri di Aula Ktamb Café, Kamis (17/9/2025). Kegiatan ini bertujuan menganalisis kapasitas kelembagaan daerah, efektivitas pengelolaan investasi publik, kinerja pendanaan pembangunan, portofolio keuangan, serta merumuskan rekomendasi […]

  • Sumpah Pemuda, Ini Pesan Ketua DPRD Sintang

    Sumpah Pemuda, Ini Pesan Ketua DPRD Sintang

    • calendar_month Sab, 28 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward meminta agar momentum Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober menjadi dasar bagi para pemuda untuk berpartisipasi dalam pembangunan. Momentum Sumpah Pemuda tersebut juga diharapkan menjadi renungan bagi pemuda dalam perwujudan persatuan dan kesatuan di Indonesia. Legislator Partai PDIP ini mengatakan bahwa pemuda mempunyai peran yang besar […]

  • Sepakat Tangani PETI dengan Pembatasan
    OPD

    Sepakat Tangani PETI dengan Pembatasan

    • calendar_month Jum, 7 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Di dalam upaya penanganan penambangan emas tanpa izin (PETI), beberapa instansi terkait di Sintang sepakat untuk menerapkan pembatasan dibanding melakukan penegakkan hukum, Jumat (7/5/2021). Seperti disampaikan Kapolres Sintang, AKBP Ventie Bernard Musak, penegakan hukum terhadap aktivitas PETI merupakan upaya terakhir untuk dilakukan. “Setiap penegakan hukum, ternyata tidak memberikan solusi yang permanen. Tidak semua […]

  • Semarak HUT RI ke-80, 22 Mobil Hias Paradekan Pesan Pembangunan Sintang

    Semarak HUT RI ke-80, 22 Mobil Hias Paradekan Pesan Pembangunan Sintang

    • calendar_month Sel, 19 Agu 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 22 mobil hias berparade memeriahkan peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Kabupaten Sintang, Selasa (19/8/2025). Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala melepas langsung karnaval yang digelar di depan Pendopo Bupati. Karnaval diikuti 15 Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Polres Sintang, dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dua organisasi masyarakat, satu koperasi dan lembaga keuangan, […]

expand_less