Breaking News
light_mode

Pesan Bupati Erlina: Tetaplah Bersinergi dengan Pemerintah dan Cetak Generasi Berakhlakul Karimah

  • calendar_month Rab, 10 Mei 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap kolaborasi dan sinegritas antara Pemerintah Kabupaten Mempawah bersama Pondok Pesanteren (Ponpes) Al Mukhlisin yang terbangun dengan baik sejauh ini dapat terus ditingkatkan, sehingga dapat mewujudkan kabupaten yang “Baldatun Thayyibatun Warabbun Ghafur“.

Harapan inipun disampaikannya ketika menghadiri peringatan HUT Ponpes Al Mukhlisin ke-18, Desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur, Selasa (9/5/2023) malam.

Berkaitan dengan HUT ke-18 tersebut, kata Bupati Erlina, dapat menjadi titik balik, sehingga langkah demi langkah dan ikhtiar yang dilakukan bersama dapat mewujudkan generasi muslim yang berakhlakul Karimah.

“Sehingga mereka cerdas dalam sains dan teknologi, serta menjadi bagian dalam kemajuan Agama Islam dan bangsa dan kemaslahatan umat di seluruh dunia,” kata Bupati Erlina.

Ponpes Al Mukhlisin, menurut Bupati Erlina, telah banyak menorehkan prestasi baik di tingkat daerah maupun nasional. Karenanya, iapun mengucapkan terima kasihnya dan penghargaan setinggi- tingginya atas upaya dan ikhtiar mencerdaskan bangsa dengan akhlak islami, khususnya di kabupaten yang berjuluk “Bumi Galaherang” ini.

Tak lupa Bupati Erlina berpesan kepada para santri untuk tidak berhenti dalam mencari ilmu sebanyak-banyaknya. “Tentunya kegiatan wisuda yang dilakukan hari ini sebagai titik awal untuk dapat meningkatkan dan mengembangkan berbagai potensi yang dimiliki, sehingga dapat memberikan kontribusi bagi keluarga dan masyarakat,” ujarnya berharap.

“Jadikan ilmu yang didapat selama di Ponpes sebagai pencerahan di masyarakat, sehingga mendatangkan berkah dan kemaslahatan umat,” ucap Bupati Erlina menambahkan.

Di tempat yang sama, Pimpinan Pondok Pesantren Al Mukhlisin, Ustad Mulyadi Afwani mengatakan bahwa wisuda diikuti para santri yang telah selesai mengikuti pendidikan selama 3 dan 6 tahun tingkat Tsanawiyah dan Aliyah di Ponpes Al Mukhlisin.

Ia berharap pengalaman selama di Ponpes dapat membawa santri menjadi berilmu dan berakhlak, serta menciptakan santri yang kreatif untuk dapat menjadi penggerak di tengah- tengah masyarakat.

“Kami harap santri dapat berbakti kepada orang tua, masyarakat dan bangsa. Selain itu juga tetap menjadi santri yang rendah hati dan memiliki budi pekerti dengan Akhlakul Karimah sebagai kunci penerus bangsa. Dan terpentingnya lagi itu, teruslah mempelajari dan memperdalam ilmu dengan Al Qur’an sebagai pedoman dalam menjalankan kehidupan sehari-harinnya,” katanya.

“Jadilah kebanggaan keluarga dan Ponpes dengan bekal – bekal yang didapat selama berada di Ponpes Al Mukhlisin,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mari, Budayakan Sikap Disiplin Antar ASN

    Mari, Budayakan Sikap Disiplin Antar ASN

    • calendar_month Sen, 29 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menjadi Inspektur Upacara pada apel gabungan di lingkungan SOPD dan Sekretariat Daerah Kabupaten Mempawah, Senin (29/7/2019) di Halaman Kantor Bupati Mempawah. Di awal sambutannya, Bupati Mempawah, H Erlina mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN yang mengikuti upacara pada senen dan kamis sebagai rutinitas dan kewajiban selaku ASN. “Bagi yang […]

  • Kunker DPRD Bengkayang ke Sintang, Sharing Soal WTP

    Kunker DPRD Bengkayang ke Sintang, Sharing Soal WTP

    • calendar_month Kam, 13 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang menerima kunjungan kerja (Kunker) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Bengkayang di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (13/10/2022). Sebanyak 28 orang rombongan DPRD dan TAPD Bengkayang ini diterima langsung Ketua DPRD Kabupaten Sintang, Florensius Ronny bersama anggota dewan lainnya. Selain menjalin silaturahmi antar kedua daerah. […]

  • Persiapan Hari Jadi ke-254 Kota Pontianak Capai 99 Persen, Wali Kota Edi Kamtono Ajak Warga Jaga Kebersamaan

    Persiapan Hari Jadi ke-254 Kota Pontianak Capai 99 Persen, Wali Kota Edi Kamtono Ajak Warga Jaga Kebersamaan

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, memastikan seluruh rangkaian kegiatan menjelang Hari Jadi ke-254 Kota Pontianak hampir rampung. Persiapan telah mencapai sekitar 99 persen, menyisakan penyempurnaan pada aspek koordinasi kegiatan utama yang bersifat sakral. “Persiapannya sudah 99 persen. Kegiatannya rutin, hanya perlu koordinasi pada bagian yang bersifat sakral, seperti ziarah ke Makam Batu […]

  • Manfaatkan Teknologi Informasi untuk Pesan Positif

    Manfaatkan Teknologi Informasi untuk Pesan Positif

    • calendar_month Jum, 15 Apr 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak bekerjasama dengan Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (RTIK) Kota Pontianak gelar pembinaan pembuatan website kepada pemuda yang tergabung dalam Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kota Pontianak, Kamis (14/4/2022) di Ruang Rapat Statistik Diskominfo Kota Pontianak. Hal ini dilakukan sebagai upaya menjaga publikasi positif kepada masyarakat. Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika […]

  • Pernah Raih Perunggu di Tingkat Dunia, Anggar Sintang Masih Belum Diperhatikan

    Pernah Raih Perunggu di Tingkat Dunia, Anggar Sintang Masih Belum Diperhatikan

    • calendar_month Kam, 14 Nov 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepedulian pemerintah dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sintang terhadap cabang olahraga (Cabor) Anggar sangat diharapkan. Pasalnya, sarana dan prasarana cabor tersebut masih minim. “Fasilitas kita belum ada. Makanya kita menggunakan teras indor untuk latihan,” kata Ketua IKASI Sintang, H Indra Subekti, Kamis (14/11/2019). Karena itu, H Indra Subekti berharap pemerintah dan KONI […]

  • Kartu Kecil JKN-KIS Berikan Manfaat Kesehatan untuk Sutisna

    Kartu Kecil JKN-KIS Berikan Manfaat Kesehatan untuk Sutisna

    • calendar_month Jum, 24 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bagi sebagian masyarakat Indonesia dengan kemampuan ekonomi yang di bawah rata-rata, penyakit adalah momok terbesar dalam menjalankan kehidupan sehari-hari. Namun seiring berjalannya program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan, dilema masyarakat akan biaya kesehatan atas penyakit yang mereka derita kini telah mulai teratasi. Begitu pula yang […]

expand_less